Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Telkom Barter Fasilitas LAPAN dengan Peluncuran Satelit

image-gnews
Iklan
TEMPO Interaktif, Jakarta - PT Telekomunikasi Indonesia akan menggunakan fasilitas telemetry tracking and command milik Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) di Biak, Papua. Fasilitas itu digunakan untuk menopang operasi pengendalian ketiga satelitnya.

Satelit "Untuk back-up (mendukung) operasi pengendalian satelit Telkom dalam keadaan darurat," kata Direktur Utama PT Telkom Rinaldi Firmansyah dalam penandatanganan nota kesepahaman dengan LAPAN di Jakarta, Jumat (22/1).

Nota kesepahaman itu juga membolehkan Telkom untuk memanfaatkan data citra satelit LAPAN. Data itu digunakan untuk memenuhi kebutuhan perencanaan, pemasaran, operasional, dan pemeliharaan.

Sebagai gantinya, PT Telkom akan mengikutsertakan dua tenaga ahli LAPAN untuk magang di pabrik satelit Telkom 3 di Rusia selama 18 bulan. Telkom juga mengirimkan lima karyawannya dalam program itu. Rinaldi mengatakan total biaya program tersebut mencapai Rp 2,7 miliar.

"Ini simbiosis mutualisme," katanya. Melalui nota itu, Rinaldi melanjutkan, LAPAN juga bisa bekerja sama untuk menggunakan produk-produk telekomunikasi Telkom. Keduanya juga bisa bekerja sama membuat satelit baru.

Kepala LAPAN Adi Sadewo Salatun berharap pembuatan satelit tersebut bisa terwujud. LAPAN sudah menyiapkan 150 hektare tanah di Biak untuk menerbangkan roket pembawa satelit. "Kita bisa menghemat US$ 5 juta untuk membayar asuransi kalau roket itu jatuh karena di sana merupakan tanah kosong," ujarnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada 2 Maret lalu Telkom membuat kontrak pengadaan Satelit Telkom-3 dengan ISS Reshetnev (Rusia). Kontrak itu mencakup pembuatan satelit, jasa peluncuran, penyediaan perangkat pengendali satelit serta pelatihan dan magang.

Pemesanan satelit itu untuk memenuhi kebutuhan transponder untuk pengembangan layanan bisnis satelit, khususnya Telkom Group. Satelit Telkom-3 berkapasitas 42 transponder. "Sebanyak 40-45 persen akan disewakan sedangkan sisanya kami pakai sendiri," ucapnya.

DESY PAKPAHAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Satelit Telekomunikasi Milik Telkom Segera Meluncur

38 hari lalu

Satelit Telekomunikasi Milik Telkom Segera Meluncur

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) akan meluncurkan Satelit Merah Putih 2, sebuah satelit High Throughput Satellite (HTS), melalui anak perusahaannya Telkomsat langsung dari Florida pada 20 Februari 2024.


Tarif Internet RI Murah, Indosat Bicara Pentingnya Keseimbangan Harga dan Kualitas Layanan

18 November 2023

Logo Indosat dan Tri.
Tarif Internet RI Murah, Indosat Bicara Pentingnya Keseimbangan Harga dan Kualitas Layanan

Indosat Ooredoo Hutchison menilai pentingnya keseimbangan tepat antara penawaran tarif internet dan kualitas layanannya.


Satelit Merah Putih PT Telkom Siap Diluncurkan 4 Agustus 2018

26 Juli 2018

Satelit Merah Putih milik Telkom saat berada di pabrik SSL. Saat ini, satelit sudah berada di lokasi peluncuran SpaceX, Cape Canaveral Air Force Station, Florida. Satelit Merah Putih rencananya akan diluncurkan menuju slot orbit pada 4 Agustus 2018. Photo courtesy: SSL
Satelit Merah Putih PT Telkom Siap Diluncurkan 4 Agustus 2018

Saat ini, Satelit Merah Putih PT Telkom sudah berada di lokasi peluncuran di SpaceX, Florida, Amerika Serikat.


Nyepi, Telkom Hentikan Layanan Internet IndiHome di Bali

16 Maret 2018

Logo Telkom Indonesia
Nyepi, Telkom Hentikan Layanan Internet IndiHome di Bali

Saat Nyepi, Telkom akan menonaktifkan akses internet dan televisi,


Listrik dan Telekomunikasi Belum Diuji untuk Asian Games 2018

15 Maret 2018

Sejumlah petugas PLN melakukan Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) penggantian ikatan kabel A3CS di isolator yang
Listrik dan Telekomunikasi Belum Diuji untuk Asian Games 2018

INASGOC meminta pasokan listrik dan telekomunikasi lancar selama Asian Games 2018, karena kedua unsur penting itu belum pernah diuji selama persiapan.


Rusia, Jepang, dan Cina Luncurkan Satelit Nyaris Berbarengan

7 Februari 2018

Pesawat ruang angkasa Cina, Shenzhou 11 pembawa roket Long March-2F lepas landas dari Pusat Peluncuran Satelit Jiuquan di laut provinsi Gansu, Tiongkok, 17 Oktober 2016. Cina meluncurkan sepasang astronot ke  ke Tiangong II laboratorium ruang angkasa. Chinatopix/AP
Rusia, Jepang, dan Cina Luncurkan Satelit Nyaris Berbarengan

Rusia, Jepang, dan Cina telah menyelesaikan serangkaian peluncuran satelit pada 1 hingga 3 Februari 2018.


Teken MoU di Hungaria, Telkom Akuisisi 30,4 Persen Saham Cellum

31 Januari 2018

Pendapatan Bisnis Internet Telkom Melesat
Teken MoU di Hungaria, Telkom Akuisisi 30,4 Persen Saham Cellum

Telkom dan Cellum menandatangani kerja sama strategis teknologi finansial dan perjanjian investasi di Budapest, Hungaria.


Taspen Gandeng TelkomGroup untuk Layanan Digital Pembayaran Pensiun

22 Januari 2018

Launching Digitalisasi Pelayanan Pembayaran Pensiun di Novotel Bogor Golf Resort & Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Jumat, 19 Januari 2018.
Taspen Gandeng TelkomGroup untuk Layanan Digital Pembayaran Pensiun

TelkomGroup mengembangkan infrastruktur eksisting yang terintegrasi dengan seluruh mitra bayar.


Telkom Hackathon 2018 Digelar, Begini Cara Mengikutinya

15 Desember 2017

Selain bertugas melayani pelanggan di Plasa Telkom, jajaran manajemen Telkom juga akan mengunjungi rumah pelanggan.
Telkom Hackathon 2018 Digelar, Begini Cara Mengikutinya

PT Telkom Indonesia akan menggelar event bertajuk "Telkom Hackathon 2018".


Telkom Gandeng Petani Agar Go Digital

30 November 2017

Untuk pertama kalinya, pendapatan bisnis digital Telkom melampaui pendapatan dari lini cellular voice dan pesan pendek (SMS).
Telkom Gandeng Petani Agar Go Digital

Kerja sama dengan Telkom bermula dari keprihatinan makin langkanya anak muda yang tertarik menjadi petani.