Penjualan Skuter Matik Honda Selama Mei Naik 124,6 Persen
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Senin, 14 Juni 2010 12:54 WIB
.
Iklan
Iklan
TEMPO Interaktif, Jakarta - Penjualan varian skuter matik (skutik) Honda sepanjang Mei lalu mencapai 136.205 unit atau melonjak 124,6 persen dibanding periode sama 2009. Sementara data Asosiasi Industri Sepeda motor Indonesia (AISI) menyebut, pada bulan yang sama, penjualan varian skutik di tanah air mencapai 271.549 unit.

“Kontribusi terbesar penjualan skutik AHM berasal dari model Honda BeAT yang terjual 68.245 unit atau naik 114 persen dibanding Mei 2009,” tutur Sigit Kumala, Senior General Manager PT Astra Honda Motor (PT AHM), dalam keterangan pers, Senin (14/6).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di urutan kedua, terdapat Honda Vario yang membukukan penjualan 67.960 unit atau meningkat 136 persen dibanding periode sama tahun lalu. “Penjualan varian ini diharapkan terus bertumbuh dengan kehadiran skutik retro moderen Honda Scoopy,” tandas Sigit.

Segmen lain yang juga mencatat penjualan besar adalah segmen bebek, yang terjual 168.406 unit. Angka itu meningkat 26,6 persen dibanding Mei 2009 yang sebesar 133.047 unit.

Di segmen ini, Revo Series tercatat sebagai penyumbang terbesar penjualan, yaitu 95.185 unit atau naik 37,3 persen dibanding bulan yang sama tahun lalu. Saat itu Revo terjual 69.335 unit.

Tipe Supra X yang terjual 57.063 unit berada di urutan kedua segmen bebek. Penjualan tipe ini selama Mei lalu naik 12,6 persen dibanding Mei 2009. Adapun Honda Blade membukukan penjualan 16.158 unit atau meningkat 23,8 persen dibanding penjualan yang sama tahun lalu.

Segmen sport, pada bulan kelima di 2010 ini membukukan penjualan 13.427 unit yang berasal dari model Mega Pro, Tiger, serta Honda CS1. ARIF ARIANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi