Toyota Resmi Luncurkan Yaris Generasi Anyar  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Rabu, 22 Desember 2010 15:51 WIB
Peluncuran Toyota Vitz. AP/Itsuo Inouye
Iklan
Iklan
TEMPO Interaktif, Tokyo - Toyota Motor Corporation (Toyota), Rabu (22/12) resmi meluncurkan generasi terbaru Toyota Vitz (atau di negara lain disebut Toyota Yaris). Mobil hatchback bermesin 1.300 cc itu dibanderol mulai 1,06-1,79 juta yen atau sekitar Rp 115,54-Rp 195,11 juta.

"Konsumsi bahan bakar Vitz 26,5 kilometer per liter. Hal itu menjadikannya sebagai mobil bermesin bensin paling efisien di pasar," sebut Nikkei.com, Rabu (22/12).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Toyota mematok target penjualan 10 ribu unit saban bulannya di pasar domestik. Namun, pabrikan itu tidak menyinggung kemungkinan Vitz anyar tersebut diekspor.

Selain itu, peranti idling-stop system juga memberikan sumbangan yang tak kecil. Peranti itu akan membantu mematikan mesin di kala mobil berhenti sejenak di depan lampu isyarat lalu lintas atau kala terjebak kemacetan. Walhasil, asupan bahan bakar ke mesin juga bisa disesuaikan.

Toyota Vitz anyar ini dibekali mesin 1.000 cc, 1.300 cc, serta 1.500 cc dengan Dual VVT-i (Dual Variable Valve Timing-intelligent). Peranti transmisinya menggunakan Super CVT-i (Super Continuously Variable Transmission-intelligent).

Bahkan, pada varian tertinggi dilengkapi kaca kedap sinar ultra violet hingga 99 persen.

ARIF ARIANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi