Toyota Luncurkan Etios Diesel Awal September
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Sabtu, 27 Agustus 2011 20:06 WIB
Etios Liva Hatchback
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, Mumbai - Setelah memasarkan varian sedan Toyota Etios bermesin bensin pada Desember 2010 lalu di India, Toyota Motor Corporation (Toyota) berniat meluncurkan varian bermesin diesel. Bahkan, produsen mobil asal Jepang itu juga sekaligus meluncurkan varian hatchback Etios atau yang dinamai Toyota Liva.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Rencananya mobil ini diluncurkan pada 9 September mendatang," ujar sumber di Toyota India seperti dilansir motorbeam.com, Sabtu, 27 Agustus 2011.

Kedua varian besutan Toyota itu akan bersaing ketat dengan mobil berbanderol murah dari Honda, Honda Brio,  dan dari Suzuki. Dua keunggulan yang diandalkan oleh Toyota adalah banderol yang murah serta ramah lingkungan.

Baik sedan maupun hatchback tersebut mengusung mesin diesel 1.400 cc. Mesin itu diklaim mampu menyemburkan tenaga hingga 76 bhp pada putaran mesin 5.600 rpm dan torsi maksimum 13,46 kgm.

Toyota mengaku telah melengkapinya dengan sejumlah fitur keselamatan, di antaranya electronic power steering, SRS air bag, serta engine immobilizer. Hanya soal harga hingga kini belum ada informasi.

Namun, sumber di Toyota India memperkirakan harganya tak akan terpaut jauh dengan versi bermesin diesel. Perkiraan harga berada di kisaran 496.000 -686.500 Rupee atau sekitar Rp 89 - 136 juta.

Lantas akankah mobil tersebut dipasarkan Indonesia?  "Pada prinsipnya kami mempelajari semua potensi yang ada di tanah air bagi model baru Toyota," ujar Rouli Sijabat, Public Relation Manager PT Toyota Astra Motor yang dihubungi beberapa waktu lalu.

Bila respons pasar bagus, kata Rouli, maka mobil itu akan dipasarkan. Hanya, Rouli tak bersedia menyebut target waktu kapan mobil itu dipasarkan di Indonesia. "Kami tidak mematok target waktu, karena proses studi ini tengah berlangsung," kata dia.

ARIF ARIANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi