Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Makanan Kaya Magnesium Turunkan Risiko Stroke  

image-gnews
sxc.hu
sxc.hu
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Orang yang mengkonsumsi makanan kaya magnesium dalam jumlah banyak, seperti sayuran berdaun hijau, kacang-kacangan, dan biji-bijian, lebih sedikit terkena stroke. Hal tersebut terungkap dalam analisis internasional yang melibatkan 250 ribu orang yang hasilnya dipublikasikan di American Journal of Clinical Nutrition belum lama ini.

Namun para peneliti mengungkapkan bahwa mereka tidak merekomendasikan orang untuk mengkonsumsi suplemen magnesium setiap hari. Sebab analisis tersebut difokuskan pada kandungan magnesium dalam makanan, sehingga kemungkinan ada aspek-aspek lain yang mempengaruhi temuan tersebut.

“Mengkonsumsi makanan kaya magnesium diasosiasikan dengan penurunan risiko stroke, khususnya ischemic stroke,” kata Susanna Larsson dalam artikel di jurnal tersebut. Ia seorang profesor di Karolinska Institute di Stockholm, Swedia. “Hasil studi ini mengungkapkan bahwa orang yang mengkonsumsi makanan sehat dengan makanan yang kandungan magnesiumnya tinggi seperti daun-daun sayuran hijau, kacang-kacangan, biji-bijian," ucap Susanna.

Larsson dan rekan-rekannya menelaah database selama 45 tahun untuk meneliti jejak pola konsumsi magnesium dan jumlah serangan stroke yang dialami. Dalam tujuh penelitian yang dipublikasikan selama 14 tahun, sekitar 250 ribu orang di Amerika Serikat, Eropa, dan Asia diamati rata-rata selama 11,5 tahun. Sekitar 6.500 dari mereka atau tiga persennya mengalami stroke sejak diamati. Kebanyakan studi ini membolehkan para peneliti  memantau faktor lain seperti sejarah keluarga.

Hasil studi ini menunjukkan setiap penambahan 100 miligram magnesium yang dikonsumsi orang setiap hari, risiko terkena ischemic stroke--stroke yang paling sering terjadi akibat penggumpalan darah--turun sebanyak 9 persen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sementara rata-rata orang Amerika mengkonsumsi magnesium sebanyak 242 miligram per hari. Pemerintah Amerika merekomendasikan agar pria dan wanita berusia di atas 31 tahun mengkonsumsi masing-masing 420 dan 320 miligram magnesium per hari.

Menurut Larsson, diperlukan penelitan lebih lanjut mengenai faktor-faktor lain untuk mengetahui dengan pasti mengapa magnesium bisa menurunkan risiko stroke. Sementara ahli lain mengatakan bahwa temuan tersebut konsisten dengan rekomendasi dalam melakukan diet.

“Yang dimaksudkan adalah makanan yang sehat seperti buah-buahan, sayuran, dan biji-biian. Makanan tersebut rendah sodium, kaya potasium dan magnesium,” kata Larry Goldstein, direktur pusat stroke di Duke University Medical Center di Durham, North Carolina. “Ini adalah diet itu sendiri, bukan komponen dari dietnya,” ujarnya seperti dikutip situs kantor berita Reuters edisi 15 Januari 2012.

REUTERS | ARBA’IYAH SATRIANI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dari Tumor hingga Henti Jantung, Inilah Sederet Istilah Medis yang Kerap Disalahpahami

16 jam lalu

Ilustrasi tumor mata
Dari Tumor hingga Henti Jantung, Inilah Sederet Istilah Medis yang Kerap Disalahpahami

Banyak istilah medis yang sering dipahami dengan keliru. Berikut di antaranya.


WHO: Kardiovaskular dan Pembuluh Darah Jadi Penyebab Kematian Utama Secara Global

7 hari lalu

Ilustrasi Serangan Jantung. thestar.com.my
WHO: Kardiovaskular dan Pembuluh Darah Jadi Penyebab Kematian Utama Secara Global

Kenali ragam penyakit kardiovaskular yang menjadi penyebab utama kematian secara global.


5 Gejala Stroke Ringan, Jangan Diabaikan karena Bisa Jadi Kasus Lebih Besar

14 hari lalu

Ilustrasi stroke. scrubbing.in
5 Gejala Stroke Ringan, Jangan Diabaikan karena Bisa Jadi Kasus Lebih Besar

Gejala stroke ringan diklaim bisa hilang dalam 24 jam namun tak boleh dianggap serius. Berikut beberapa gejala dan apa yang perlu dilakukan.


Studi Menunjukkan Cahaya Lampu pada Malam Hari Bisa Meningkatkan Risiko Stroke

20 hari lalu

Ilustrasi stroke. healthline.com
Studi Menunjukkan Cahaya Lampu pada Malam Hari Bisa Meningkatkan Risiko Stroke

Studi ini mengeksplorasi hubungan antara paparan polusi cahaya pada malam hari dengan potensi risiko kesehatan otak dan stroke.


Banyak Orang Masih Salah Kaprah soal Epilepsi, Cek Faktanya

21 hari lalu

Ilustrasi anak kejang/epilepsi. Redcross.org.uk
Banyak Orang Masih Salah Kaprah soal Epilepsi, Cek Faktanya

Masih banyak orang yang salah kaprah terkait epilepsi. Dokter beri faktanya untuk meluruskan.


Sering Sempoyongan, Dokter Jantung Ingatkan Gejala Atrial Fibrilasi

22 hari lalu

ilustrasi jantung (pixabay.com)
Sering Sempoyongan, Dokter Jantung Ingatkan Gejala Atrial Fibrilasi

Spesialis jantung meminta mewaspadai gangguan atrial fibrilasi bila sering merasa sempoyongan. Apa itu?


Gejala Stroke pada Perempuan dan Faktor Pemicu Serangan

24 hari lalu

Ilustrasi stroke.saga.co.uk
Gejala Stroke pada Perempuan dan Faktor Pemicu Serangan

Secara umum, gejala stroke bisa berupa wajah yang turun, satu lengan lemah, dan bicara cadel. Bagaimana dengan perempuan?


Mengenal Aneurisma Otak, Terjadinya Penipisan pada Arteri Otak

26 hari lalu

Ilustrasi otak. Pixabay
Mengenal Aneurisma Otak, Terjadinya Penipisan pada Arteri Otak

Aneurisma otak yang pecah menimbulkan banyak gejala, termasuk "sakit kepala petir", yang dikenal dengan rasa sakit yang tiba-tiba dan menyiksa.


Manfaat Berpuasa bagi Pasien Stroke

31 hari lalu

ilustrasi stroke (Pixabay.com)
Manfaat Berpuasa bagi Pasien Stroke

Spesialis saraf menjelaskan puasa bermanfaat bagi semua orang, termasuk pasien stroke, karena menyehatkan otak.


Penanganan Stroke Saat Golden Period, Ini yang Harus Dilakukan

32 hari lalu

Gejala stroke pada wajah yang perlu diwaspadai di antaranya kesulitan tersenyum hingga keluar air liur. Berikut penjelasan lengkapnya. Foto: Canva
Penanganan Stroke Saat Golden Period, Ini yang Harus Dilakukan

Kenali tanda-tanda stroke, dan dalam 3 jam pertama atau golden period untuk memaksimalkan peluang pemulihan. Ini yang harus dilakukan.