Lorenzo: Kemampuan Rossi Tidak Menurun  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Selasa, 24 Januari 2012 16:13 WIB
Valentino Rossi. REUTERS/Thomas Peter
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Milan - Pembalap Yamaha Jorge Lorenzo mengklaim Valentino Rossi masih menjadi pembalap terbaik, meski Rossi tidak pernah memenangi satu seri pun MotoGP pada musim lalu. Rossi pindah ke Ducati pada 2011. Pembalap asal Italia tersebut musim lalu mencatatkan rekor terburuk dalam kariernya di MotoGP. Ia tidak pernah menang dan berada di peringkat tujuh dengan mengumpulkan 139 poin di musim 2011.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun Lorenzo menolak pendapat yang menyatakan kemampuan Rossi sudah mulai habis mengingat usia Rossi sudah 33 tahun.

"Tidak ada batasan usia," kata Lorenzo kepada Gazzetta dello Sport. "(Carlos) Checa berusia 39 di Superbikes saat berada dalam puncak kariernya. Valentino berusi 33 tahun, dia tidak melemah. Saat ini di MotoGP terdapat banyak pembalap yang kuat. Untuk menang Anda perlu merasa hebat dengan sepeda motor Anda."

Pembalap asal Spanyol itu menilai Ducati menghadapi tugas berat untuk menutup kesenjangan dengan Honda dan Yamaha pada 2012. Namun Lorenzo tidak melihat alasan Ducati tidak dapat meraih gelar juara lagi.

"Ini sebuah kuantitas yang tak diketahui," kata Lorenzo. "Bukanlah hal mudah mengejar Yamaha dan Honda. Namun Ducati pernah mengalahkan mereka di masa lalu. Ducati merupakan sebuah pabrik yang memiliki banyak teknologi dan pembalap hebat dalam diri Valentino."

AUTOSPORT | ANTON WISHNU

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi