BMW Indonesia Panggil 1.280 Unit Seri 5 dan 6  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Rabu, 28 Maret 2012 23:49 WIB
BMW 5 Series 2008 (Dok. BMW)
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - BMW Group Indonesia mengumumkan sebanyak 1.280 unit sedan BMW Seri 5 dan Seri 6 di Indonesia masuk dalam daftar technical campaign. Model yang diproduksi antara tahun 2003 sampai 2009 ini terindikasi mengalami masalah pada kabel aki.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Helena Abidin, Corporate Communications BMW Group Indonesia mengatakan pemilik akan dihubungi untuk membawa mobilnya ke bengkel resmi BMW terdekat. "Pemeriksaan dilakukan kurang lebih 30 menit. Pelayanan ini diberikan secara cuma-cuma," kata Helena, Rabu 28 Maret 2012.

Sebelumnya diberikan jika BMW melakukan penarikan kembali sebanyak 1,3 juta sedan Seri 5 dan Seri 6 di seluruh dunia. Penarikan dilakukan karena adanya potensi masalah pada penutup kabel aki yang terletak di bagasi.

Disebutkan, ada kemungkinan pengikat kabel aki yang posisinya terletak di ruang bagasi tidak terpasang dengan baik. Hal ini dapat menyebabkan tidak berfungsinya sistem elektrik, yang memungkinkan mesin tidak dapat dihidupkan.

"Meski demikian, sampai saat ini belum ada laporan adanya kecelakaan yang timbul dari masalah tersebut," tambah Helena.

Dalam pernyataan tertulis BMW sebanyak 367 ribu sedan beredar di Amerika, sedangkan 290 ribu berada di Jerman. Sisanya telah dipasarkan di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

RAJU FEBRIAN

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi