Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

City Tak Berdaya Hadapi Arsenal

image-gnews
Pemain Arsenal, Mikel Arteta (kiri) beradu dengan pemain Manchester City James Milner saat kedua tim bertemu di Stadion Emirates, London (8/4). AP Photo/Tim Hales
Pemain Arsenal, Mikel Arteta (kiri) beradu dengan pemain Manchester City James Milner saat kedua tim bertemu di Stadion Emirates, London (8/4). AP Photo/Tim Hales
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Arsenal berhasil meraih kemenangan dengan skor tipis 1-0 atas Manchester City, dalam pertandingan Liga Primer Inggris di Stadion Emirates, Minggu, 8 April 2012.

Arsenal tampil menyerang sejak awal pertandingan. Dukungan puluhan ribu suporter menjadi pemantik semangat Robin Van Persie dan kawan-kawan untuk terus mencoba mencetak gol. Hal tersebut memaksa City untuk tetap bermain di daerah pertahanan sendiri, dan hanya mampu sesekali melancarkan serangan.

Peluang pertama Arsenal datang melalui Tomas Rosicky, tapi sepakannya masih membentur pertahanan City. Van Persie juga memiliki peluang pada menit ke-15 namun sundulannya tak mampu menembus gawang Joe Hart. Sundulan Rosicky juga gagal menemui sasaran.

City harus kehilangan gelandang tangguhnya, Yaya Toure, karena cedera pada pertengahan babak pertama. Mantan pemain Barcelona itu digantikan oleh pemain pinjaman dari AS Roma David Pizarro. Melihat tim asuhannya tampil tertekan, manajer Roberto Mancini terlihat lebih sering berteriak di sisi lapangan.

Pada babak kedua Arsenal tak mengendurkan serangan. Van Persie berhasil mencetak gol, namun wasit menganulirnya karena terlebih dahulu berada dalam posisi offside. Meski terus tertekan, City mampu beberapa kali melancarkan serangan balik tapi tak mampu menembus pertahanan The Gunners.

Arsenal memiliki peluang emas pada menit ke-76. Tiga peluang matang di mulut gawang tak mampu membuahkan hasil. Berturut-turut sepakan The Walcott, Thomas Vermaelen, dan Yossi Benayoun hanya menghasilkan sepak pojok.

Mikel Arteta akhirnya muncul sebagai pahlawan Arsenal, lewat golnya pada menit ke-87. Mantan pemain Everton itu melepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti yang tak mampu dijangkau Joe Hart.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Laga tersebut juga menjadi catatan negatif bagi penyerang Mario Balotelli. Pemain asal Italia itu diusir wasit pada menit ke-91. Ia menerima kartu kuning kedua setelah menjegal Bacary Sagna. Total tujuh kartu kuning dan dua kartu merah telah dikoleksi pemain berusia 21 tahun itu.

Atas hasil tersebut, Arsenal kian kokoh di posisi tiga klasemen dengan raihan 61 poin. Sementara City harus berjuang lebih berat untuk meraih gelar juara karena tertinggal delapan angka dari Manchester United.

Susunan pemain:

Arsenal:
Szczesny; Koscielny, Vermaelen, Sagna, Gibbs (Santos 56’); Song, Arteta, Rosicky; Benayoun (Ramsey 79‘), Walcott (Chamberlain 85‘), Van Persie
Cadangan:
Fabianski, Djorou, Jenkinson, Chamakh

Manchester City:
Hart; Kompany, Lescott, Zabaleta, Clichy; Barry, Toure (Pizarro 17‘), Milner, Nasri (Kolarov 79‘); Aguero (Tevez 84‘), Balotelli
Cadangan:
Pantilimon, Richards, Kolarov, De Jong, Tevez, Dzeko

ANTONIUS WISHNU

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

19 jam lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.


Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

19 jam lalu

Ekspresi pemain Liverpool Mohamed Salah setelah pemain Everton Dominic Calvert-Lewin mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Goodison Park, Liverpool, 25 April 2024. Everton berhasil kalahkan Liverpool dengan skor 2-0 pada derby Merseyside. Action Images via Reuters/Lee Smith
Liverpool Keok di Kandang Everton, Jurgen Klopp: Kami Terburu-buru dan Tidak Cukup Baik

Manajer Liverpool Jurgen Klopp meminta maaf kepada para penggemar setelah kekalahan 2-0 dari Everton dalam Derby Merseyside.


Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

20 jam lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalah di Markas Everton, Jurgen Klopp Minta Maaf pada Suporter

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, meminta maaf kepada para penggemar setelah timnya kalah 2-0 dari Everton dalam derby Merseyside Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

22 jam lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

1 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Everton vs Liverpool, Jurgen Klopp Ingin Jaga Peluang Juara Liga Inggris

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengatakan pertandingan bertajuk Derby Merseyside melawan Everton pada pekan ke-34 Liga Inggris penting.


Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Everton vs Liverpool di Liga Inggris Pekan Ke-34: Jadwal Live, H2H, Kondisi TIm, Perkiraan Formasi

Laga bertajuk Derbi Merseyside antara Everton vs Liverpool akan tersaji pada pekan ke-34 Liga Inggris 2023-2024.


Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

1 hari lalu

Pemain Arsenal, Kai Havertz merayakan gol ketiga mereka saat bertanding melawan Chelsea dalam Liga Premier Inggris, di Emirates Stadium, London, Inggrs, 23 April 2024. Reuters/Matthew Childs
Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Peran Kai Havertz Jadi Sorotan

Dua gol Kai Havertz dalam kemenangan 5-0 Arsenal atas Chelsea menghidupkan harapan meraih gelar juara Liga Inggris musim ini.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

1 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Chelsea 5-0, Ben White dan Kai Havertz Bikin Brace

Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris seusai mengalahkan Chelsea dengan skor 5-0.


Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

2 hari lalu

Pemain Arsenal Gabriel melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, 20 Januari 2024. Arsenal berhasil gilas tamunya Crystal Palace dengan skor 5-0. Action Images via Reuters/Andrew Boyers
Prediksi Arsenal vs Chelsea di Laga Tunda Liga Inggris Malam Ini

Simak kabar kedua tim menjelang derby London Arsenal vs Chelsea di Liga Inggris, serta perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

3 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-34: Arsenal dan Liverpool Ketat di Dua Besar

Arsenal dan Liverpool bersaing ketat di posisi dua besar klasemen Liga Inggris setelah kembali ke jalur kemenangan pada pekan ke-34.