Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Resep Pizza London Di Matteo Terbukti Tekuk Barca  

image-gnews
Pelatih Chelsea Roberto Di Matteo. REUTERS/Jose Manuel Ribeiro
Pelatih Chelsea Roberto Di Matteo. REUTERS/Jose Manuel Ribeiro
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta- Resep pizza London ala pelatih pengganti Chelsea Roberto Di Matteo terbukti sukses menaklukkan pertahanan Barcelona. Dengan hanya 10 pemain, Chelsea bisa menundukkan Barcelona yang diklaim sebagai tim paling sempurna di dunia. Dalam pertandingan semi final Liga Champions di kandang Barcelona, Camp Nou, Chelsea menahan imbang Barca 2-2. Dengan hasil ini Chelsea unggul agregat gol 3-2 dan maju ke babahk final Liga Champions.

Pelatih asal Italia ini memang punya resep jitu untuk menundukkan keliaran permainan Lionel Messi, Xavi, atau Iniesta dari Barcelona. Dia memadukan konsep pertahanan grendel atau cattenacio dengan kecepatan serangan balik. Gol-gol Chelsea adalah hasil umpan balik yang sangat cepat. Satu sentuhan dari pengatur serangan seperti Frank Lampard langsung ke depan lalu dengan satu dua sentuhan mereka mencetak gol.

Saat Chelsea mengalahkan Barcelona di Stamford Bridge, London, 18 April lalu, gol tercipta dari satu sentuhan Frank Lampard yang mencuri bola dari Messi. Bola lalu disodorkan ke Lampard langsung mengirimbola lambung kea rah Ramires. Pemain asal Brasil it uterus menggiring hingga melepas umpan mendatar dari sayap kiri. Drogba yang berada tepat di depan gawang dengan mudah langsung menceploskan bola. Skor 1-0 tuan rumah unggul.

Dalam pertandingan leg kedua semi final Liga Champions resep pizza London itu terulang lagi. Meski tertinggal dengan lebih dulu 2-0 dan bermain dengan 10 pemain karena John Terry kena kartu merah, resep itu terbukti manjur. Gol pertama Chelsea dicetak lewat Frank Lampard yang memberikan umpan kepada Ramirez. Pemain ini dengan satu sentuhan membuat gol. Gol kedua Fernando Torres juga dibuat dengan cara sama.

"Itu hasil yang luar biasa dari para pemain-pemain kami," ujar Di Matteo seperti dikutip Tempo dari BBC.

Di Matteo baru "menyentuh" Chelsea sejak 4 Maret lalu. Ia menggantikan Andre Villas-Boas yang dipecat karena tak memberikan hasil memuaskan bagi Roman Abramovich, pemilik Chelsea. Bersama Di Matteo, Chelsea ternyata mengkilap. Dia belum pernah kalah dalam tujuh pertandingan terakhir. Bahkan, Chelsea sudah sampai di final Piala FA dan kemudian juga final Liga Champions.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tampil dengan 10 pemain itu jelas menyulitkan. Tapi kami mampu memperlihatkan kualitas kami," ujar Di Matteo.

Kini, Chelsea kini menanti lawan di final Liga Champions, antara Real Madrid atau Bayern Munich, yang akan bermain Kamis 26 April 2012 dini hari WIB.

BS

Berita Terpopuler Lainnya:
Dramatis Barcelona Disingkirkan 10 Pemain Chelsea
Cech Sebut Messi Hanya Manusia Biasa 
Resep Sukses Di Matteo: 'Pizza' Kuno ala London 
Statistik Barca Tak Bisa Taklukkan Chelsea
  
Kenapa Ramadhan Pohan Jadi Bos PSSI versi Djohar 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

30 menit lalu

Pemain Manchester City, Kyle Walker (kiri) saat bersama Phil Foden (kanan). Pool via REUTERS/Wolfgang Rattay
Kyle Walker Ingin Manchester City Lebih Termotivasi Kejar Gelar Piala FA dan Liga Inggris Setelah Gagal di Liga Champions

Manchester City akan menghadapi Chelsea di babak semifinal Piala FA yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Wembley, Sabtu, 23.15 WIB, 20 April 2024.


Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

1 hari lalu

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menangkap tendangan pemain Manchester City Bernardo Silva saat adu penalti dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024.  REUTERS/Molly Darlington
Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menggagalkan tendangan dua pemain Manchester City dalam adu penalti untuk membantu tim lolos semifinal Liga Champions.


Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

1 hari lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

Empat klub telah berhasil meraih tiket ke semifinal Liga Champions 2023-2024. Bagaimana peluang setiap tim?


Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

1 hari lalu

Pemain Real Madri Antonio Rudiger melakukan selebrasi usai menjadi penentu kemenangan atas Manchester City pada pertandingan leg kedua perempat final di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. REUTERS/Molly Darlington
Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

Bek tengah Real Madrid Antonio Rudiger menjadi penentu kemenangan timnya dalam adu penalti saat singkirkan Manchester City di Liga Champions.


Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

1 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

Rangkaian pertandingan babak perempat final Liga Champions telah berakhir. Simak daftar tim yang lolos dan jadwal semifinal.


Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. | REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023/24 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City. Simak komentar Carlo Ancelotti.


Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

1 hari lalu

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. | REUTERS/Isabel Infantes
Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

Manchester City gagal mempertahankan gelar Liga Champions. Tim asuhan Pep Guardiola ini kandas di babak perempat final, disingkirkan Real Madrid.


Bayern Munchen Lolos ke Semifinal Liga Champions dengan Depak Arsenal, Thomas Tuchel: Kami Layak Menang

1 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Bayern Munchen Lolos ke Semifinal Liga Champions dengan Depak Arsenal, Thomas Tuchel: Kami Layak Menang

Bayern Munchen melakukan penebusan. Mereka lolos ke semifinal Liga Champions, beberapa hari setelah gagal mempertahankan gelar juara Liga Jerman.


Begini Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Disingkirkan Bayern Munchen di Perempat Final Liga Champions

1 hari lalu

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta. REUTERS/Phil Noble
Begini Kata Mikel Arteta setelah Arsenal Disingkirkan Bayern Munchen di Perempat Final Liga Champions

Langkah Arsenal terhenti di perempat final Liga Champions setelah kalah 0-1 saat berlaga di kandang Bayern Munchen. Apa kata Mikel Arteta?


Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

1 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.