Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ciuman Panas Seusai Revolusi Mesir  

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, Cannes - Para sineas Arab sangat sigap menangkap momentum. Indonesia perlu 10 tahun untuk meluncurkan film pertama tentang reformasi 1998. Para pekerja film di Negeri Padang Pasir sudah menelurkan belasan karya, padahal Musim Semi Arab--gelombang revolusi prodemokrasi yang terjadi di negara-negara Arab--baru memercik pada 17 Desember 2010.

Festival Film Cannes tahun lalu sudah memunculkan sejumlah film Tunisia dan Mesir. Disusul Festival Film Berlin pada Februari lalu, yang juga memberi tempat khusus pada film-film tentang Musim Semi Arab.

Di Festival Cannes tahun ini, yang berlangsung di Cannes, Prancis, hingga 27 Mei 2012, salah satu film jenis itu yang masuk ajang kompetisi adalah Baad el Mawkeaa (Seusai Pertempuran) karya Yousry Nasrallah. Sebagaimana Tamantashar Yom (18 Hari) karya 10 sutradara Mesir yang tampil di Cannes tahun lalu, Baad el Mawkeaa merupakan sebuah drama rekaan yang secara sadar menjadikan Revolusi 18 Hari (25 Januari hingga 11 Februari 2011) di Mesir sebagai latar untuk berbicara persoalan yang lebih luas.

Ceritanya enteng tapi penuh kelokan. Khas dongeng cinta berlatar kejadian besar. Reem, perempuan eksekutif sebuah biro iklan, punya segala hal yang diimpikan perempuan: keren, kaya, maju, energetik, dan berani. Di apartemen chic itu ia hidup sendiri, sembari mengusahakan proses perceraian dengan suaminya, yang juga keren dan maju, tapi tak kunjung mau bercerai.

Sebaliknya dengan Mahmud. Lelaki ini pecundang habis. Tukang kuda miskin ini ringan tangan terhadap anaknya, patriarkis, dan segala predikat lainnya yang bisa dikenakan untuk menggambarkan lelaki jahanam. Lebih dari itu ia cemas karena mendukung rezim Mubarak dalam serangan terhadap para demonstran di Lapangan Tahrir, 2 Februari 2011. Dalam peristiwa itu, sekawanan pendukung Mubarak datang dengan kuda dan unta, menyerang para demonstran, yang menewaskan 11 orang dan melukai 600-an orang.

Di Cannes, tahun lalu, sebuah karya berdasar peristiwa itu, Tahrir 2/2, digarap sutradara perempuan Mesir, Mariam Abou Ouf ("Tribut untuk Revolusi", Majalah Tempo, 6 Juni 2011). Yang menarik, dalam Baad el Mawkeaa, sutradara kawakan Yousri Nasrallah mengambil sudut pandang yang kurang lebih searah dengan sutradara muda Abou Aouf, yakni memberi ruang bersuara pada tokoh "pihak sana".

Reem adalah perempuan muda yang berada di Lapangan Tahrir selama 18 hari itu untuk menumbangkan diktator Husni Mubarak. Mahmud adalah tukang kuda yang menyerang para demonstran secara brutal. Reem sukses, revolusi berhasil, hidupnya sebagai eksekutif juga tiada kurang suatu apa. Sedangkan Mahmud, selain membela rezim jahat yang gagal mempertahankan kekuasaan, juga menuai kesialan berlipat ganda: ia jatuh dari kuda, dipukuli massa, direkam video, dan wajahnya sebagai pecundang beredar di seluruh dunia. Akibatnya, seusai revolusi, ia dijauhi orang dan hidupnya yang sudah sulit jadi semakin sulit.

Secara kebetulan, Reem menyaksikan Mahmud didiskriminasi: ia tak mendapat jatah pakan untuk kudanya karena sebagai warga "tak bersih lingkungan" ia tak dimasukkan dalam daftar tukang kuda penerima pakan kuda gratis. Reem merasa terpanggil berbuat sesuatu.

Tapi, ya, dalam situasi rumit itu mereka sempat berciuman hot di suatu kesempatan. Fatma, istri Mahmud, belakangan tahu, tapi bukannya naik darah, malah menyarankan Reem untuk mengawini suaminya sebagai istri kedua. Itu saran seorang perempuan yang sepertinya secara kultural tradisional dekat pada cara pandang kaum fundamentalis, yang justru jadi lawan perjuangan Reem dan kawan-kawan setelah revolusi.

Di berbagai adegan, sutradara Yousry Nasrallah menampilkan debat panas mengenai tekanan ideologi Islam radikal yang mendapat angin setelah jatuhnya Mubarak. Reem tentu jadi pembicara hebat soal hak-hak perempuan yang harus diperjuangkan melawan kaum radikal di era baru Mesir yang masih rentan itu. Dan Nasrallah mengambil sisi tegas sebagai seniman yang berjuang untuk hak-hak sipil warga Mesir.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tak mengherankan kalau para pekerja film ini mendapat berbagai tekanan sejak awal proses penggarapan film ini. Saat pengambilan gambar di Lapangan Tahrir di tengah demonsrasi pascarevolusi, kru perempuan film itu dilecehkan para demonstran dari kalangan radikal. Aktris Menna Shalabi, yang berperan sebagai Reem, diteriaki "lonte!". Jadi tak jarang saat syuting mereka memajang judul palsu untuk mengecoh kaum radikal yang mengincar mereka.

Selain perdebatan verbal tentang kebebasan sipil, film ini juga berseberangan dengan kaum radikal soal ihwal "kepatutan". Misalnya, tak ada tokoh penting yang berjilbab di sini. Lebih dari itu, sebuah adegan menampilkan Reem (Menna Chalaby) dan Mahmud (Baseem Samra) dalam adegan ciuman yang eksplisit dan penuh gairah.

Adegan ciuman eksplisit dan kritik terhadap kepicikan tafsir agama di tengah kebangkitan kaum garis keras ini tentu langkah yang penuh risiko. Namun, Nasrallah membuat semua pilihan ini dengan kesadaran penuh. Di dunia Arab, kata Nasrallah, muncul upaya untuk melawan sensor dan tabu-tabu sosial, karena, "Kami tak mau menonton film yang terasa sebagai sebuah penjara." Sebaliknya, mereka ingin "menikmati suatu film yang terasa bebas dan membebaskan kami juga. Dan saya harap inilah definisi tentang sinema Arab masa depan."

Dari segi artistik, Baad el Mawkeaa tak termasuk suatu adikarya. Skenarionya memerlukan proses penajaman lebih jauh. Dialog-dialognya butuh penanganan untuk muncul sebagai percakapan spontan. Pemeranan dan pengadegan perlu sentuhan lebih dalam, lebih kaya, dan lebih meyakinkan. Karena itu Baad el Mawkeaa tampaknya susah bersaing dengan film-film lain dalam memperebutkan hadiah Palem Emas.

Namun pertama-tama Baaad el Mawkea memang merupakan suatu pernyataan politik kaum pekerja film terhadap ancaman kaum karis keras. "Seniman haruslah bebas," kata pemeran utama film ini, Menna Chalaby. "Dan saya siap berjuang untuk itu."

Sejak dulu kaum konservatif sudah menghujat kegiatan film--juga musik dan berbagai bentuk seni lain--sebagai sebuah perbuatan dosa. Apalagi sekarang, sesudah konservatisme mendapat angin setelah jatuhnya Mubarak. "Film ini memang merupakan suatu komitmen politik, sekaligus komitmen terhadap sinema,” kata Yousry Nasrallah.

Selama dua puluh tahun di bawah kediktatoran Husni Mubarak, "Saya membuat sejumlah film yang tidak jelak," kata Nasrallah. Karena itu film ini, yang dibuat dalam keadaan bebas, masuk kompetisi di Cannes, seharusnya “bisa mengirim pesan yang kuat ke seluruh dunia Arab. Tentang sikap untuk tidak tunduk pada kediktatoran. Itulah inti sinema.”

Yang dimaksud Yousry Nasrallah, Menna Chalabby, dan seluruh pekerja film Baad el Mawkeaa, dengan kediktatoran bukan semata kediktatoran militer. Tapi juga kediktatoran kaum padri, para pemuka agama, kaum konservatif yang memaksakan tafsir agama yang sempit.

GING GINANJAR (CANNES)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mira W Puas Dengan Arini Besutan Ismail Basbeth

4 April 2018

Poster film Arini. twitter.com
Mira W Puas Dengan Arini Besutan Ismail Basbeth

Film Arini mampu menerjemahkan kisah dalam novel dengan baik dalam konteks kekinian


Film Indonesia Diputar di Busan International Film Festival 2017

17 Oktober 2017

Sumber: Dokumentasi pribadi
Film Indonesia Diputar di Busan International Film Festival 2017

Film Ismail Basbeth ini diputar perdana pada A Window on Asian Cinema. Memperkenalkan film-film pilihan dari Most Talented Asian Filmmaker of The Year


Garap Film Posesif, Sutradara Edwin: Tak Korbankan Idealisme

13 Oktober 2017

Sutradara Edwin, penulis naskah Gina S. Noer, Adipati Dolken, Putri Marino, duo produser Muhammad Zaidy dan Meiske Taurisia, yang membuat film Posesif saat di Bandung, 24 Januari 2017. TEMPO/ANWAR SISWADI
Garap Film Posesif, Sutradara Edwin: Tak Korbankan Idealisme

Menggarap film Posesif, menurut Edwin, sama sekali tidak mengorbankan idealismenya sebagai sutradara film selama ini.


Star Wars: The Last Jedi, Ungkap Siapa Jedi yang Terakhir

9 Oktober 2017

Figur dari film Star Wars dihadirkan dalam New York Comic Con di New York City, AS, 5 Oktober 2017. REUTERS
Star Wars: The Last Jedi, Ungkap Siapa Jedi yang Terakhir

Lucasfilm telah secara resmi mengumumkan bahwa trailer film Star Wars: The Last Jedi akan tayang pada hari Selasa, 10 Oktober 2017.


Di Pemutaran Film ini, Pria Kulit Putih Bayar Tiket Lebih Mahal

22 September 2017

Seorang pria melihat poster film lama di sebuah bioskop yang tidak terpakai di Al-Ahram, Tripoli, Lebanon, 5 Juli 2017. Kini Qassem Istanbouli mendapatkan dukungan finansial dari kementerian kebudayaan Lebanon, sebuah LSM Belanda dan Amerika Serikat untuk membangun mimpinya. REUTERS/Ali Hashisho
Di Pemutaran Film ini, Pria Kulit Putih Bayar Tiket Lebih Mahal

Shiraz Higgins ingin bicara soal adanya ketakadilan
pendapatan antara perempuan dan laki-laki di Kanada


Joko Anwar Gandeng Dua Seniman Main Film Pengabdi Setan  

22 September 2017

Poster film Pengabdi Setan. imdb.com
Joko Anwar Gandeng Dua Seniman Main Film Pengabdi Setan  

Di film Pengabdi Setan, Joko Anwar membutuhkan ada pemain
yang bisa menerjemahkan cerita melalui gestur. Ia melibatkan
dua seniman di Pengabdi Setan


Gerbang Neraka, Film Horor Dengan Format Berbeda

15 September 2017

Pemeran Film Gerbang Neraka Julie Estelle (kiri), Reza Rahadian (tengah) dan Dwi Sasono (kanan) berfoto bersama saat menghadiri peluncuran film Gerbang Neraka di Jakarta, 13 September 2017. Film Gerbang Neraka akan dirilis secara serentak di seluruh bioskop pada 20 September mendatang. ANTARA FOTO
Gerbang Neraka, Film Horor Dengan Format Berbeda

Film Gerbang Neraka digadang sebagai film horor yang dikemas
lain dari gaya film horor sebelumnya


Jay Subyakto Didemo Warga Keturunan Wandan Terkait Film Banda

31 Juli 2017

Ratusan warga keturunan asli Banda melakukan unjuk rasa, di halaman Gong Perdamaian Ambon, 31 Juli 2017. Aksi tersebut dilakukan menyusul pernyataan sutradara Film Banda The Dark Forgotten Trail, Jay Subiyakto yang dianggap menyudutkan warga asli Banda dalam promosi filmya. Foto: Rere Khairiyah
Jay Subyakto Didemo Warga Keturunan Wandan Terkait Film Banda

Ratusan warga mendesak DPRD untuk menunda penayangan film Banda yang disutradari Jay Subyakto.


Harry Styles dan Pangeran Harry Ramaikan Premier Film Dunkirk

15 Juli 2017

Harry Styles berakting di film Dunkirk. DAILYMAIL
Harry Styles dan Pangeran Harry Ramaikan Premier Film Dunkirk

Harry Styles mendampingi Pangeran Harry di karpet merah premier film Dunkrik karya Christopher Nolan.


Lebanon Akan Boikot Wonder Woman karena Diperankan Aktris Israel

31 Mei 2017

Aktris Gal Gadot memerankan perannya saat syuting film terbarunya, Wonder Woman. Film ini menceritakan sosok Diana, putri cantik asal Amazon yang dilatih guna menjadi ksatria tak terkalahkan, Wonder Woman. AP Photo
Lebanon Akan Boikot Wonder Woman karena Diperankan Aktris Israel

Aktris Israel, Gal Gadot yang jadi Wonder Woman disebut-sebut menjadi anggota militer Israel.