Pasar Mobil SUV Tumbuh 20-25 Persen  
Reporter: Tempo.co
Editor: Rini Kustiani
Kamis, 11 Oktober 2012 17:29 WIB
Peluncuran New Honda CR-V di Pacific Place Mall, Jakarta, Kamis (18/2). PT Honda Prospect Motor (HPM) mempertegas posisi sebagai pemimpin pasar di segmen sport utility vehicle (SUV) dengan target penjualan 2010 sebanyak 13 ribu unit. Tempo/Nurdiansah
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Nusa Dua, Bali - Pasar kendaraan SUV tahun ini akan tumbuh 20-25 persen. Direktur Marketing dan After Sales Service PT Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy, optimistis, dengan sudah masuknya kembali pengiriman All New Honda CRV dari Thailand, pasar kendaraan jenis SUV akan kembali pulih dan bisa tumbuh sebesar angka itu.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Jenis kendaraan sport utilities vehicle (SUV) produksi Honda, yakni Honda CRV, mengambil peran yang cukup besar di pasar kendaraan jenis ini. Jonfis menambahkan, saat ini pangsa pasar Honda CRV di kelas SUV premium mencapai 32 persen dan bisa saja meningkat dengan bagusnya penjualan All New Honda CRV yang baru diluncurkan pada 13 September 2012 lalu.

"Sejak diluncurkan hingga hari ini, pesanan (booking) All New Honda CRV sudah mencapai 5.000 unit," kata dia, di sela-sela premium media test drive All New Honda CRV di Nusa Dua, Bali, Kamis, 11 0ktober 2012.

Dia menambahkan, bulan lalu penjualan model teranyar Honda Prospect Motor ini baru mencapai 784 unit. Tapi, bulan ini penjualan sudah melonjak menjadi 1.200 unit. Dia berharap penjualan All New Honda CRV ini tiap bulan rata-rata bisa mencapai 1.200 hingga 1.500 unit sampai akhir tahun.

Total penjualan Honda selama periode Januari-September 2012, menurut data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), mencapai 46.372 unit atau sudah melampaui penjualan pada tahun lalu yang mencapai 45.416 unit. Sedangkan untuk penjualan pada September 2012 saja mencapai 7.828 unit, naik 55 persen dari penjualan pada Agustus yang sebanyak 5.040 unit.

Khusus untuk penjualan kendaraan CRV, selama periode Januari-September 2012 mencapai 7.506 unit dan penjualan pada September saja 798 unit. Menurut versi Gaikindo, pangsa pasar Honda di kelas SUV mencapai 18 persen.

GRACE S. GANDHI

Berita terpopuler lainnya:Tata Nano, Ikon Inovasi Frugal Chrysler Tarik 44 Ribu TrukTerus Merugi, Ford Eropa Pangkas KaryawanProdusen Sasis Jerman Incar Pasar IndonesiaSambut IIMS 2012, BII Finance Siapkan Bunga MurahPenjualan Mobil di Kuartal III Melemah

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi