Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

iPad Mini 'Memakan' iPad  

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
iPhone, iPad mini, iPad. foxnews.com
iPhone, iPad mini, iPad. foxnews.com
Iklan

TEMPO.CO , California - Dua hari lagi, Apple akan meluncurkan produk terbaru mereka, iPad Mini. Lebar layarnya 7,85 inci. Banyak yang memperkirakan perang tablet di kelas ini akan berdarah-darah. Lawan langsung iPad Mini adalah Kindle Fire HD, Nexus 7, Microsoft Surface, dan RIM Playbook.

Benarkah tablet tersebut akan menjadi korban kehadiran iPad Mini? Secara tak langsung, ada kemungkinan ya. Tapi banyak pengamat yang mengatakan bahwa korban sesungguhnya adalah produk Apple sendiri, yakni iPad. Ya, lahirnya iPad Mini akan menggerogoti pangsa pasar iPad besar itu, terutama iPad 2.

Masih ingat iPod mini? Ketika Apple memutuskan untuk mengakhiri produksinya pada September 2005, banyak kalangan yang merasa terkejut. Kebijakan itu diambil hanya sembilan bulan setelah iPod mini lahir. Padahal, iPod mini adalah pemutar MP3 terlaris milik Apple saat itu.

Ternyata keputusan untuk mengakhiri “hidup” iPod mini adalah untuk memberi jalan kepada adiknya, iPod nano. Ya, kepopuleran generasi terbaru pemutar MP3 buatan Apple ini ternyata mampu mengalahkan abangnya. Sejak saat itu, iPod nano menjadi produk terlaris dan mendominasi pasar MP3 atau media player hingga kini.

Hal serupa ada kemungkinan akan terjadi di segmen komputer tablet. Hadirnya iPad Mini akan mengakhiri kiprah iPad 2. Analis Evercore Partners, Rob Cihra, memprediksi iPad 2, yang kini dijual seharga US$ 399, tidak akan diproduksi lagi meski masih laris di pasar. Tentu hal ini dilakukan untuk memberi jalan pada iPad Mini.

Meski produksi iPad 2 dihentikan, Apple akan tetap menawarkan produk murah dengan beragam pilihan. Misalnya, pilihan warna hitam atau putih, Wi-Fi saja atau Wi-Fi plus 3G, serta kapasitas memori 8, 16, 32, dan 64 GB. Semua itu ada dalam iPad Mini, yang bakal mulai dipasarkan pada 2 November mendatang seharga US$ 249.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Analis Piper Jaffray, Gene Munster, percaya bahwa iPad Mini akan menggerogoti sekitar 20 persen pangsa pasar iPad. “Untuk setiap lima juta penjualan iPad Mini, maka Apple akan kehilangan penjualan satu juta iPad,” katanya, dalam sebuah catatan yang dipublikasikan All Things Digital.

Meski hal tersebut terdengar seperti langkah buruk bagi Apple, pada kenyataannya tidak akan seburuk itu. Asalkan, perusahaan yang didirkan mendiang Steve Jobs ini mampu mempertahankan margin keuntungan besar pada produk iPad Mini. Jika Apple tepat memberi harga pada iPad Mini, kehilangan satu juta iPad akibat penjualan lima juta unit iPad Mini bakal teratasi.

Tentu teori itu baru akan terbukti pada akhir kuartal tahun ini. Sejauh ini, menurut kabar yang tersiar, Apple sudah memesan 10 juta unit iPad Mini untuk disebar sepanjang kuartal akhir ini. Analis dari Topeka Capital, Brian White, memprediksi Apple bakal mampu menjual 5-7 juta unit iPad Mini hingga akhir tahun.

THETECHJOURNAL | ALLTHINGSD | FIRMAN

Berita teknologi lainnya:
Insinyur Inggris Bikin Bensin dari Udara
Mengapa Hiu Paus Selalu ke Permukaan Laut?

Yahoo! Tutup Unit Operasi di Korea Selatan

Gurita Tropis Terdampar di Pantai California

10 Pencarian Terpopuler Orang Indonesia di Google 

5 Ponsel Lenovo Mendarat di Indonesia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

12 jam lalu

CEO Apple, Tim Cook (kiri) melambaikan tangan setibanya di  Apple Developer Academy di Green Office Park, BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu 17 April 2024. Kunjungan tersebut dalam rangka rencana Apple membuat pengembangan (offset) tingkat komponen dalam negeri atau TKDN untuk produk-produk buatan Apple. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.


Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

17 jam lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

Apple sudah berencana memproduksi iPhone di India dan MacBook di Thailand, guna melepas ketergantungan terhadap manufaktur Tiongkok.


Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

21 jam lalu

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto (kiri) bertemu dengan CEO Apple Tim Cook (kanan) di kantor Kementerian Pertahanan RI, Rabu, 17 April 2024. Sumber: ANTARA
Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

Budi Arie Setiadi mengatakan Tim Cook mengapresiasi hasil pemilu presiden Indonesia atas terpilihnya Prabowo.


Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

1 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan dalam kunjungannya ke Washington DC antara lain bertemu dengan Utusan Khusus Presiden AS untuk iklim John Kerry, Presiden World Bank David Malpass, Penasihat Keamanan Nasional AS Jake Sullivan, dan Managing Director International Monetary Fund (IMF) Kristalina Georgieva. Ia juga bertemu dengan pimpinan sejumlah perusahaan AS seperti Apple, Tesla, Starlink, dan Chevron. Pertemuan itu di antaranya membahas isu lingkungan hingga investasi. Instagram
Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan rencana investasi perusahaan raksasa Apple di Indonesia dalam jumlah besar.


Bos Apple Tim Cook Bertemu Jokowi Jadi Perhatian Media Internasional

1 hari lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Bos Apple Tim Cook Bertemu Jokowi Jadi Perhatian Media Internasional

Sejumlah media internasional memberi perhatian pada pertemuan Presiden Jokowi dengan bos Apple Tim Cook di Istana Merdeka Jakarta.


Poin-poin Penting Pertemuan Jokowi - CEO Apple Tim Cook di Jakarta

1 hari lalu

Poin-poin Penting Pertemuan Jokowi - CEO Apple Tim Cook di Jakarta

Jokowi bertemu dengan Chief Executive Officer atau CEO Apple Tim Cook. Apa yang dibahas dan disepakati?


Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

2 hari lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Selain Tim Cook, Siapa Saja Bos Perusahaan Teknologi Dunia yang Pernah Bertemu Jokowi?

Selain CEO Apple Tim Cook, Jokowi tercatat beberapa kali pernah bertemu dengan bos-bos perusahaan dunia. Berikut daftarnya:


Waspadai Celah Peretasan pada iMessage iPhone, Berikut Tips untuk Menghindarinya

2 hari lalu

iMessage (support.apple.com)
Waspadai Celah Peretasan pada iMessage iPhone, Berikut Tips untuk Menghindarinya

Trust Wallet menemukan kerentanan pembobolan data pada iMessage. Pengguna dengan aset keuangan besar diimbau waspada.


Ini Tugas Luhut sebagai Koordinator Investasi Apple di IKN

2 hari lalu

Tangkapan layar Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan dalam unggahan di akun Instagram @luhut,pandjaitan yang dipantau di Jakarta, Rabu (17/1/2024). (ANTARA/Ade Irma Junida)
Ini Tugas Luhut sebagai Koordinator Investasi Apple di IKN

Presiden Jokowi menunjuk Luhut Binsar Pandjaitan sebagai koordinator dalam investasi perusahaan teknologi Apple di IKN. Apa tugas Luhut?


Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

2 hari lalu

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya. Foto: Canva
Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.