Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tjan Ing Djioe Anggap Cerita Silat Sebagai Candu

image-gnews
Tjang Ing Djoe penerjemah cerita silat Cina di Semarang. TEMPO/Budi Purwanto
Tjang Ing Djoe penerjemah cerita silat Cina di Semarang. TEMPO/Budi Purwanto
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Berkutat dengan komputer adalah keseharian Tjan Ing Djioe. Sehari-hari, pria berusia 63 tahun ini menerjemahkan buku-buku silat Tiongkok. Hingga kini, ia telah menerjemahkan lebih dari 120 buku cerita silat, dengan jumlah jilid mencapai ribuan. “Saya ingin rak buku dan ruang kerja saya penuh dengan karya saya,” kata pria yang kini tinggal di Semarang ini.

Tak heran, sebagian besar waktunya dihabiskan di ruang kerjanya yang berukuran 6 x 4 meter. Selain komputer, senjata Tjan adalah kamus bahasa Mandarin. Bagi dia, menulis bak sebuah ritual. Ritual itu dilakukan pada pukul tiga dinihari hingga sore. Rata-rata, dia menghabiskan waktu di depan komputer hingga 12 jam. Bahkan, di masa mudanya, Tjan menghabiskan sekitar 18 jam untuk kerja penerjemahan.

Di dunia buku cerita silat—sering disingkat cersil—reputasi Tjan, yang biasa menyingkat nama pada karyanya menjadi Tjan ID, tak diragukan lagi. Selain memiliki banyak karya, nama Tjan termaktub dalam ensiklopedia Chinese Overseas bidang kesenian dan kebudayaan terbitan pemerintah Cina.

Selain Tjan, masih ada dua nama penerjemah asal Indonesia yang masuk ensiklopedia, yakni Gan Kok Liang (Gan KL) asal Semarang dan Oei Kiem tiang (OKT) asal Tangerang. Namun keduanya sudah meninggal. Nama Koo Ping Hoo (almarhum) asal Sragen juga ada, tapi dia bukan penerjemah. Reputasinya diakui sebagai penulis cerita silat dengan latar cerita tradisi Tiongkok, sekalipun dia tidak mahir berbahasa Mandarin.

Tjan mengungkapkan, sebenarnya dia tak mahir dalam urusan mengarang. Karena terpaksa-lah ia terjun ke dunia ini. Saat kuliah di publisistik Universitas Diponegoro, salah seorang dosennya memberi tugas menyusun cerita, boleh mengarang, boleh menerjemahkan. Tjan yang sejak sekolah dasar sudah melahap buku cerita silat berbahasa Mandarin tak mau pusing. Untuk memenuhi tugas kuliah, dia menerjemahkan satu bab awal Thien Jan Ji Ting karya Pai Hong. Karya itu diberi judul Tujuh Pusaka Rimba Persilatan.

Tanpa dia ketahui, ayahnya, Tjan Ing Djin, menyerahkan kopian karbon terjemahan Tjan kepada koleganya, The Tjie To, yang juga pemilik toko buku Sutawijaya di Jalan Mataram, Semarang. Oleh The, naskah tersebut ditawarkan kepada penerbit Sastra Kumala Jakarta. Tak diduga, penerbit tertarik menerbitkan karya terjemahan itu. Bahkan, Tjan diminta menyelesaikan terjemahan 28 jilid Tujuh Pusaka Rimba Persilatan. Tiap seri, Tjan yang saat itu berusia 20 tahun dibayar Rp 1.750 per jilid.

Ketika edisi perdana Tujuh Pusaka Rimba Persilatan terbit, nama Tjan ID mulai menjadi buah bibir di dunia cersil. Penerbit lain pun berlomba merangkul Tjan. Pemuda ini melejit bagai meteor. Penerbit Gloria meminta Tjan menerjemahkan karya lain dengan bayaran per seri Rp 2.500. Pada saat bersamaan, penerbit lain juga membayar karya Tjan dengan harga Rp 4.750 per jilid. “Awal 1970, per bulan saya mengantongi Rp 500 ribu hasil terjemahan,” ujarnya sambil membetulkan letak kacamatanya. Sebuah angka yang fantastis kala itu.

Beberapa karya Tjan yang meledak di pasar adalah Pendekar Patung Emas karya Qin Hong (1970), Rahasia Kunci Wasiat karya Wolong Shen (1971), serial Bara Maharani (1975), dan Pendekar Riang (1979).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kelihaian Tjan dalam menerjemahkan sastra Mandarin ini berbekal pelajaran bahasa Mandarin saat ia duduk di bangku sekolah dasar berbahasa Cina, yakni SD Chung Hoa Kung Sie dan SD Yu Te. Adapun kebiasaannya membaca buku berbahasa Mandarin sejak kecil serta keluarganya yang terbiasa berbahasa Mandarin membuatnya tak hanya fasih, tapi juga memahami rasa bahasa Negeri Tirai Bambu tersebut. Dan, ini sangat penting bagi kerja penerjemahannya.

Setelah kehidupannya mapan, Tjan tetap menerjemahkan cersil. Namun, kini orientasinya bukan kejar setoran, melainkan semangat menjaga cersil Tiongkok sebagai bagian dari sastra peranakan di Indonesia.

Selain itu, sekarang ini sulit menggantungkan hidup dari menerjemahkan cersil karena penggemarnya tak sebanyak pada 1970-an. Urusan dapur sudah selesai dengan bisnis ayam potong dan katering.

Semangat terus berkarya itu juga dimaksudkan untuk mengusir pikun dan rasa sepi sepeninggal istrinya, Suryani Erawati, yang meninggal pada Januari lalu. Selain itu, bagi Tjan, cerita silat para pendekar Tiongkok sarat nilai patriotisme, nasionalisme, hormat kepada orang tua, membela kaum lemah, serta peduli pemberantasan korupsi. Nilai-nilai itu perlu ditiru oleh bangsa Indonesia.

Pada Januari lalu, melalui usaha penerbitannya sendiri, Tjan Brothers Publishing, Tjan menerbitkan karyanya Pedang Amarah karya dari Wen Rue An (Malaysia). Saat ini, ia juga bersiap mengerjakan Pendekar Riang dari penulis Cina, Gu Lung.

Tjan optimistis, meski tak sebanyak era 1970-an, penggemar cersil di Indonesia akan selalu ada. “Karena membaca cerita silat itu candu,” katanya.

SOHIRIN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sosok Al-Kindi yang Disebut Sebagai Filsuf Pertama dalam Peradaban Islam

38 hari lalu

Mengenal Al-Kindi, filsuf muslim yang telah menulis banyak karya dari berbagai bidang ilmu, dengan jumlah sekitar 260 judul. Foto: NU Online
Sosok Al-Kindi yang Disebut Sebagai Filsuf Pertama dalam Peradaban Islam

Mengenal Al-Kindi, filsuf muslim yang telah menulis banyak karya dari berbagai bidang ilmu, dengan jumlah sekitar 260 judul.


Inilah 10 Tokoh yang Paling Banyak Dicari di Google Indonesia pada 2023

31 Desember 2023

Google Indonesia menggelar kegiatan Year In Search 2023 di Teater Wahyu Sihombing, Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Senin 18 Desember 2023. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Inilah 10 Tokoh yang Paling Banyak Dicari di Google Indonesia pada 2023

YouTuber Nadia Fairuz Omara menempati posisi pertama tokoh yang banyak dicari di Google Indonesia sepanjang 2023.


Ratusan Tokoh Deklarasikan Gerakan Masyarakat untuk Kawal Pemilu 2024: Dari Goenawan Mohamad hingga Ketua BEM UI

21 November 2023

Sejumlah orang dari berbagai latar belakang mendeklarasikan gerakan masyarakat untuk mengawasi Pemilu 2024. Gerakan yang dinamai JagaPemilu itu diumumkan di Hotel JS Luwansa, Jakarta Pusat pada Selasa, 21 November 2023. TEMPO/Sultan Abdurrahman
Ratusan Tokoh Deklarasikan Gerakan Masyarakat untuk Kawal Pemilu 2024: Dari Goenawan Mohamad hingga Ketua BEM UI

Gerakan tersebut diawali dari kepedulian sekelompok orang yang tidak berpartai dan independen terhadap perhelatan Pemilu 2024.


Musra Relawan Jokowi Akan Dihadiri Peserta dari Sabang - Merauke, Undang Tokoh & Pejabat

11 Mei 2023

Ketua Umum Relawan Pro Jokowi Budi Arie Setiadi  memberikan keterangannya setelah melakukan pertemuan, di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Senin, 8 November 2022. Pertemuan tersebut sebagai ajang silaturahmi sekaligus membahas hasil Musyawarah Rakyat (Musra) Indonesia I. TEMPO/Muhammad Ilham Balindra
Musra Relawan Jokowi Akan Dihadiri Peserta dari Sabang - Merauke, Undang Tokoh & Pejabat

Ketua Panitia Musra Indonesia Panel Barus menuturkan para relawan Joko Widodo alias relawan Jokowi akan hadir di Istora Senayan.


10 Tokoh Nahdlatul Ulama yang Bergelar Pahlawan Nasional, Salah Satunya Jadi Bapak Film Indonesia

13 Februari 2023

Usmar Ismail. Dok.Kemendikbud
10 Tokoh Nahdlatul Ulama yang Bergelar Pahlawan Nasional, Salah Satunya Jadi Bapak Film Indonesia

Nahdlatul Ulama merupakan organisasi masyarakat Islam terbesar di Indonesia yang beberapa tokohnya mendapatkan gelar pahlawan nasional.


Lima Tokoh Tempo 2022

28 Desember 2022

Lima Tokoh Tempo 2022

Kami memilih lima pendamping korban kekerasan seksual-satu tema yang makin marak belakangan ini-sebagai Tokoh Tempo 2022.


Tokoh Tempo 2022 Lima Perempuan Pemberani

25 Desember 2022

Majalah Tempo memilih lima nama pendamping korban kekerasan seksual sebagai Tokoh Tempo 2022. Mereka konsisten dan gigih meski tak ada kamera yang menyorot apa yang mereka lakukan. . Siapa saja mereka?
Tokoh Tempo 2022 Lima Perempuan Pemberani

Siapa saja lima perempuan Tokoh Tempo 2022?


Kumpulan Kata-kata Bijak Populer untuk Motivasi Hidup dari Tokoh dan Film

14 November 2022

BJ Habibie. TEMPO/Aditia Noviansyan
Kumpulan Kata-kata Bijak Populer untuk Motivasi Hidup dari Tokoh dan Film

Berikut kumpulan kata-kata bijak dari tokoh dan film untuk motivasi hiudp Anda lebih baik


Anies Baswedan Dirikan Galeri 15 Tokoh di TPU Karet Bivak, Ada Fatmawati dan Mohammad Natsir

13 Oktober 2022

Warga menaburkan bunga di atas makam keluarganya saat berziarah di Tempat Pemakaman Umum Karet Bivak, Jakarta, Senin 2 Mei 2022. Pada hari pertama Lebaran, TPU tersebut ramai peziarah untuk mendoakan sanak keluarga dan kerabat yang sudah wafat. ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Anies Baswedan Dirikan Galeri 15 Tokoh di TPU Karet Bivak, Ada Fatmawati dan Mohammad Natsir

Anies Baswedan mendirikan galeri berisi informasi digital 15 tokoh bangsa yang dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak.


Ridwan Saidi Sarankan Heru Budi Hartono Komunikasi dengan Tokoh Betawi

11 Oktober 2022

Ridwan Saidi saat melakukan Orasi Budaya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, 22 Mei 2015. Dalam orasinya, Budayawann Betawi tersebut mengkritisi kekisruhan antara Menpora dengan PSSI. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Ridwan Saidi Sarankan Heru Budi Hartono Komunikasi dengan Tokoh Betawi

Budayawan Betawi Ridwan Saidi dan anggota DPD asal Jakarta Sylviana Murni tidak memasalahkan Heru Budi Hartono jadi Pj Gubernur DKI Jakarta.