2015, Semua Mobil GM Bisa Jadi Hotspot  
Reporter: Tempo.co
Editor: Fery Firmansyah
Senin, 25 Februari 2013 14:44 WIB
General Motors Logo (Dok. GM)
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Detroit - Inovasi mutakhir bakal dilansir produsen mobil asal Amerika Serikat, General Motors (GM). Pabrikan yang bermarkas di Kota Detroit itu bakal memasang fasilitas pemancar Internet nirkabel berkecepatan tinggi pada semua produknya mulai 2015.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Laman automotivenews.com mengabarkan, GM bakal bermitra dengan operator telekomunikasi AT&T Inc untuk mewujudkan proyek ini. Keduanya akan memasang perangkat 4G LTE Broadband untuk mobil-mobil buatan 2015 yang beredar di Kanada dan Amerika Serikat.

Saat ini, 4G LTE Broadband adalah peranti telekomunikasi nirkabel paling canggih. Sebelumnya, Mercedes dan Chrysler berencana meluncurkan perangkat sejenis, namun hanya mengadopsi jaringan telekomunikasi 3G yang lebih lambat.

Dengan 4G LTE Broadband, mobil buatan GM, seperti Chevrolet atau Cadillac, bisa bertindak sebagai pemancar Internet atau hotspot supercepat. Jaringan ini bisa dimanfaatkan berbagai gadget seluler semacam iPad atau laptop yang berada di sekitar mobil tersebut. "Setelah proyek perdana sukses, kami akan mengaplikasikannya pada produk yang beredar di seluruh dunia," demikian pernyataan manajemen GM, Senin, 25 Februari 2013.

Inovasi GM ini merupakan terobosan baru. Sebelumnya pabrikan lain mengaplikasikan fasilitas Internet in-car yang terintegrasi dengan telepon seluler. Fasilitas itu hanya bisa mengakses radio online atau layanan informasi lalu lintas. Langkah GM ini pun diperkirakan akan diikuti produsen lain, baik untuk kendaraan penumpang pribadi maupun mobil niaga.

FERY FIRMANSYAH

Baca jugaBahan Bakar Mobil Ini Pakai Kopi Kembangkan Mobil Sport, Nissan Perluas Nismo General Motors Tambah Investasi di Korea SelatanVW Luncurkan Mobil Terhemat

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi