Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jennifer Lawrence, Piala Oscar yang Tertunda  

Editor

Alia fathiyah

image-gnews
Jennifer Lawrence. REUTERS/Lucas Jackson
Jennifer Lawrence. REUTERS/Lucas Jackson
Iklan

TEMPO.CO, Hollywood - Jennifer Lawrence memulai kariernya lewat serial televisi Mr. Monk dan The Big Game di tahun 2006. Setahun kemudian, ia ikut muncul membintangi film Company Town sebagai Caitlin. Namanya tidak langsung dikenal banyak orang sampai ia muncul di film He Burning Plain sebagai Mariana yang dirilis pada tahun 2008.

Nama Jennifer Lawrence mulai diperhitungkan para kritikus film pada 2010 lewat Winter's Bone. Lawrence mendapatkan nominasi untuk Aktris Terbaik di ajang Academy Award, Golden Globe, Satelite Award, Independent Spirit Award, dan Screen Actors Guild Award. Di usia 20 tahun saat itu, Lawrence sudah menjadi aktris ketiga termuda untuk nominasi Aktris Terbaik di ajang Oscar.

Perempuan kelahiran 15 Agustus ini kemudian bergabung dalam film-film yang sudah memiliki nama besar, seperti X-Men: First Class pada 2011. Di film ini, Lawrence bermain sebagai Mystique. Rampung main di X-Men, Lawrence kemudian main di The Hunger Games sebagai Katniss Everdeen. Film The Hunger Games adalah salah satu film laris, karena mendapatkan penghasilan sebanyak US$ 251 juta di 10 hari pertama penayangannya.

Karier Lawrence makin bersinar di tahun 2012. Namanya mulai disebut-sebut akan diikutsertakan dalam nominasi penghargaan. Nama perempuan berusia 22 tahun ini banyak dinominasikan di ajang Teen Choice Awards dan MTV Movie Awards. Film The Hunger Games membawa Lawrence pada beberapa penghargaan seperti peraih penampilan terbaik MTV Movie Awards dan aktris film terfavorit di ajang People’s Choice Awards tahun 2012.

Tahun ini, bisa dibilang tahun keemasan bagi Lawrence. Perempuan yang lahir di Kentucky, Amerika Serikat ini mengumpulkan banyak penghargaan setelah berakting dalam film Silver Linings Playbook arahan David O Russell. Lewat film ini perempuan yang memiliki cerita cinta dengan Nicholas Hoult ini masuk nominasi ajang Academy Awards 2013.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Belasan penghargaan untuk kategori pemeran utama perempuan terbaik telah dikantonginya. Beberapa dari ajang bergengsi tingkat internasional, seperti SAG Awards dan Golden Globe Awards 2013. Terakhir, Lawrence memenangi kembali kategori pemeran utama perempuan terbaik di ajang paling bergengsi bagi insan perfilman dunia, Academy Awards 2013, atau yang biasa disebut Oscar.

Lawrence telah memiliki banyak pengalaman yang membuatnya bangga, meski sempat dilarang keluarga untuk menjadi seorang aktris. Di balik kesuksesannya, ternyata Lawrence memiliki pengalaman yang membuatnya merasa malu. Dua di antaranya adalah saat gaun yang dikenakannya sobek saat acara SAG Awards, dan yang paling baru adalah ia terjatuh ketika akan menaiki tangga menuju panggung Oscar di Dolby Theatre, Hollywood, Ahad, 24 Februari 2013. Meski malu karena terjatuh, Lawrence sangat merasa terharu bisa menang di ajang bergengsi seperti Oscar. Hingga kini setidaknya ia telah membintangi 15 judul film, dan dalam proses merampungkan film terbarunya, Catching The Fire, sekuel dari The Hunger Games.

PELBAGAI SUMBER | NANDA HADIYANTI

Berita lain;
Lagi, Jennifer Lawrence Aktris Terbaik
Ang Lee Kalahkan Steven Spielberg di Oscar
Daniel Day Lewis Mendapatkan Oscar ke Tiga Kalinya
Daftar Lengkap Pemenang Oscar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dua Koran Iran Kritik Farhadi, Peraih Oscar

28 Februari 2017

Asghar Farhadi, sutradara fim Iran
Dua Koran Iran Kritik Farhadi, Peraih Oscar

Dua koran beraliran keras, Keyhan Daily dan Javan Daily mengkritik peraih Oscar asal Iran Asghar Farhadi.


Acara Oscar Kacau, Presiden Trump: Panitia Fokus Isu Politik  

28 Februari 2017

Aktor Mahershala Ali menunjukkan pialanya usai menang sebagai aktor pendukung terbaik dalam penghargaan Piala Oscar ke-89 di Hollywood, California, AS, 26 Februari 2017. REUTERS/Lucas Jackson
Acara Oscar Kacau, Presiden Trump: Panitia Fokus Isu Politik  

Presiden Donald Trump menuding panitia anugerah Oscar terlalu fokus pada politik, sehingga acara bergengsi itu kacau.


Mahershala Ali, Aktor Muslim Pertama Peraih Oscar  

28 Februari 2017

Aktor Mahershala Ali menunjukkan pialanya usai menang sebagai aktor pendukung terbaik dalam penghargaan Piala Oscar ke-89 di Hollywood, California, AS, 26 Februari 2017. REUTERS/Lucas Jackson
Mahershala Ali, Aktor Muslim Pertama Peraih Oscar  

Aktor berkulit hitam, Mahershala Ali, berhasil memenangkan penghargaan tahunan Academy Awards 2017.


Damien Chazelle Sutradara Termuda Peraih Oscar

27 Februari 2017

Damien Chazelle berpose dengan penghargaan Film terbaik untuk 'La La Land' dalam BAFTA di London, 12 Februari 2017.  Ia juga meraih penghargaan untuk sutradara terbaik. REUTERS/Toby Melville
Damien Chazelle Sutradara Termuda Peraih Oscar

Damien Chazelle menjadi sutradara paling muda yang meraih Oscar


Panitia Oscar Minta Maaf atas Kesalahan Teknis Ini  

27 Februari 2017

Sejumlah patung Oscar dijemur di bawah sinar matahari setelah dilapis cat emas di Hollywood, California, AS, 22 Februari 2017. Dekorasi ini dipersiapkan untuk ajang Academy Awards ke-89. REUTERS/Mike Blake
Panitia Oscar Minta Maaf atas Kesalahan Teknis Ini  

PricewaterhouseCoopers, penanggung jawab penyusunan daftar pemenang Oscar, meminta maaf atas kesalahan dalam pengumuman penghargaan film terbaik.


Meryl Streep Pilih Gaun Ellie Saab untuk Oscars 2017

27 Februari 2017

Meryl Streep. AP Photo
Meryl Streep Pilih Gaun Ellie Saab untuk Oscars 2017

Meryl Streep tampil elegan dalam balutan gaun off shoulder

Ellie Saab


Emma Stone Meraih Predikat Aktris Terbaik Piala Oscar 2017

27 Februari 2017

Aktris Emma Stone meraih penghargaan dalam kategori Aktris Terbaik dalam film
Emma Stone Meraih Predikat Aktris Terbaik Piala Oscar 2017

Aktris Emma Stone meraih gelar aktris terbaik Oscar 2017
lewat film La La Land.


Scarlett Johansson Tampil Lebih Sopan di Oscars 2017

27 Februari 2017

Artis Scarlett Johansson tiba di karpet merah Academy Awards ke-89 di Hollywood, California, 27 Februari 2017. REUTERS/Mario Anzuoni
Scarlett Johansson Tampil Lebih Sopan di Oscars 2017

Scarlett Johansson memakai gaun semi transparan rancangan

desainer Azzedine Alaia


Perseteruan Meryl Streep dan Karl Lagerfeld Menjelang Oscar  

27 Februari 2017

Desainer Karl Lagerfeld berpose dengan modelnya saat mempertunjukan koleksi terbarunya Cruise di jalan Paseo del Prado di Havana, Kuba, 3 Mei 2016. AP/Ramon Espinosa
Perseteruan Meryl Streep dan Karl Lagerfeld Menjelang Oscar  

Pernyataan Karl Lagerfeld menurut Meryl Streep adalah sebuah


kebohongan


Deretan Seleb Berbusana Terbaik di Oscar 2017  

27 Februari 2017

Artis Naomie Harris, berpose di karpet merah saat tiba dalam acara Piala Oscar 2017 Hollywood, California, 26 Februari 2017. REUTERS/Mario Anzuoni
Deretan Seleb Berbusana Terbaik di Oscar 2017  

Warna merah, biru dan putih mendominasi penampilan selebriti

di karpet merah Oscars 2017.