Vettel Gemilang di Sepang
Reporter: Tempo.co
Editor: Agus baharudin olahraga
Minggu, 24 Maret 2013 19:18 WIB
Sebastian Vettel melintasi garis finis sebagai yang terdepan di Sirkuit Sepang, Malaysia, Minggu (24/3). Balapan diwarnai sejumlah insiden yang sempat membuat posisi para pembalap berubah. REUTERS/Tim Chong
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Sepang - Tim balap Red Bull Racing-Renault tampil gemilang pada seri kedua balap mobil Formula 1 di Sirkuit Sepang, Malaysia, Ahad, 24 Maret 2013,  dengan menempatkan dua pembalapnya, Sebastian Vettel dan Mark Webber sebagai juara dan runner-up. Sukses ini merupakan yang ke-13 bagi Red Bull dengan menempatkan dua pembalapnya finis di urutan pertama dan kedua.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Vettel, yang minggu lalu mengeluhkan lambannya laju mobil  Webber, sehingga gagal merebut gelar juara, kali ini tampil luar biasa sejak start. Menempati posisi terdepan start, Vettel melesat meninggalkan para pesaingnya dan mempertahankan posisinya di urutan pertama.

Juara bertahan asal Jerman tersebut sempat berada di urutan kedua di belakang Webber, namun dapat mengambil alih kembali posisi terdepan pada putaran ke-46 atau sepuluh putaran jelang finis. Setelah itu Vettel menguasai lomba hingga finis di urutan terdepan. Webber membuntuti di belakangnya dan finis di urutan kedua. Posisi ketiga ditempat pembalap Mercedes asal Inggris, Lewis Hamilton, juara Formula 1 2008.

Juara seri pertama Grand Prix Australia di Melbourne Park, minggu lalu, Kimi Raikkonen (tim Lotus-Renault) gagal naik podium. Raikkonen terpaksa start di urutan kesepuluh dari posisi ketujuh, karena mendapat hukuman. Pembalap Finlandia yang tampil gemilang di sesi latihan Jumat lalu, dikenai hukuman karena menghambat laju pembalap tim Mercedez Nico Rosber dari Jerman.

Dengan start di posisi kesepuluh, sulit bagi Raikkonen untuk bersaing dengan Vettel. Juara Formula 1 tahun 2007 berusia 33 tahun ini harus puas mencapai garis finis di urutan ketujuh, di belakang rekan satu timnya, Romain Grosjean (Prancis) yang menempati urutan keenam.

Keberhasilan Vettel menjuarai seri kedua ini membuka peluang untuk kembali menjuarai balap mobil Formula 1  musim balap 2013. Pada seri pertama di Sirkuit Melbourne Park minggu lalu, Vettel finis di urutan ketiga di bawah Raikkonen dan pembalap tim Ferrari asal Spanyol, Fernando Alonso.

Alonso pada seri kedua kali ini bernasib sial setelah sayap depan mobilnya patah karena menabrak bagian belakang mobil Vettel di putaran pertama. Pada putaran kdua mobil Alonso mengalami gangguan sehingga memaksanya keluar lintasan meninggalkan lomba.

Yang menarik dalam Grand Prix Formula 1 Malaysia kali ini adalah munculnya rivalitas antara Vettel dan Weber. Sejak lepas start, Webber mencoba memempet Vettel dari luar untuk mendaului. Namun Vettel tak memberikan kesempatan sedikitpun dan memacu mobilnya  meninggalkan Webber sejak tikungan pertama.

Saat Webber memimpin dan Vettel di posisi kedua, mereka diminta oleh tim untuk mempertahankan posisi masing-masing. Namun Vettel ngotot memacu mobilnya dan mengatakan, “Maaf ya,”. Vettel kemudian menambahkan, “Saya kacau, sayalah kambing hitamnya.”

Seusai lomba Webber tidak memberikan ucapan selamat pada Vettel. Webber juga tidak merangkul pundak Vettel pada sesi foto bersama saat para pemenang didaulat naik podium.

Persaingan serupa terjadi di tim Mercedes antara Hamilton dengan Nico Rosberg. Namun seperti halnya Vettel, Hamilton juga diuntungkan oleh perintah tim.

Hamilton dan Rosberg juga bersaing sendiri hingga menjelang garis finis. Rosberg mengatakan pada tim bahwa mobilnya jauh lebih cepat dan dia minta izin melewati Hamilton. Namun Bos Mercedes, Ross Brawn, menjawab, “Negatif. kembali ke belakang. Saya ingin membawa pulang dua mobil kalian dalam keadaan baik-baik.”

FORMULA 1 | AGUS BAHARUDIN

Hasil Grand Prix Formula 1 Malaysia 20131. Sebastian Vettel      Red Bull Racing-Renault     1:38:56.681 2. Mark Webber     Red Bull Racing-Renault     +4.2 detik     3. Lewis Hamilton     Mercedes           +12.1 detik 4. Nico Rosberg     Mercedes         +12.6 detik5. Felipe Massa     Ferrari         +25.6 detik6. Romain Grosjean     Lotus-Renault     +35.5 detik 7. Kimi Räikkönen     Lotus-Renault     +48.4 detik8.  Nico Hulkenberg     Sauber-Ferrari     +53.0 detik9. Sergio Perez     McLaren-Mercedes     +72.3 detik 10. Jean-Eric Vergne  STR-Ferrari         +87.1 detik

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi