Sepuluh KA Terlambat Lebih dari 50 Menit  

Penumpang menaiki kereta api Argo Dwipangga Tambahan Lebaran relasi Jakarta Gambir-Solo Balapan di Stasiun Gambir, Jakarta. ANTARA/Andika Wahyu
Penumpang menaiki kereta api Argo Dwipangga Tambahan Lebaran relasi Jakarta Gambir-Solo Balapan di Stasiun Gambir, Jakarta. ANTARA/Andika Wahyu

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perhubungan menyatakan berdasarkan data yang diperoleh sejak Sabtu pekan lalu hingga pukul 13.17 WIB kemarin, terjadi keterlambatan kedatangan oleh sejumlah Kereta Api (KA) di  stasiun akhir. "Cukup signifikan," kata Ketua Posko Harian Shift I Posko Tingkat Nasional Angkutan Lebaran Terpadu, dalam laporannya, Senin, 12 Agustus 2013.

Berikut ini daftar kereta api yang mengalami keterlambatan sepanjang Sabtu dan Ahad pekan lalu:

1. KA Senja Utama Yogyakarta lintas pelayanan Pasar Senen-Yogyakarta mengalami keterlambatan kedatangan 138 menit karena kepadatan lalu lintas dan persilangan.


2. KA Bogowonto lintas pelayanan Pasar Senen-Yogyakarta mengalami keterlambatan kedatangan 130 menit karena menunggu naik-turunnya penumpang.


3. KA Cirebon Ekspres lintas pelayanan Tegal-Gambir mengalami keterlambatan kedatangan 125 menit karena gangguan lokomotif di lintas Stasiun Bekasi dan Jatinegara.


4. KA Gaya Baru Malam Selatan lintas pelayanan Jakarta Kota-Surabaya Gubeng mengalami keterlambatan kedatangan 78 menit karena kepadatan lalu lintas dan persilangan.


5. KA Purwojaya lintas pelayanan Gambir-Cilacap mengalami keterlambatan kedatangan 58 menit.


6. KA Tawangjaya lintas pelayanan Pasar Senen-Semarang Poncol mengalami keterlambatan kedatangan 57 menit karena perubahan rangkaian di Stasiun Semarang Tawang serta menunggu persilangan dengan KA Argo Sindoro di Stasiun Kaliwungu.


7. KA Cirebon Ekspres lintas pelayanan Cirebon-Gambir mengalami keterlambatan 56 menit karena kepadatan lalu lintas dan menunggu persilangan serta naik-turunnya penumpang.


8. KA Sawunggalih lintas pelayanan Pasar Senen-Kutoarjo mengalami keterlambatan kedatangan 53 menit karena menunggu naik-turunnya penumpang.


9. KA Bangun Karta lintas pelayanan Jombang-Gambir mengalami keterlambatan kedatangan 53 menit karena kepadatan lalu lintas dan persilangan.


10. KA Gaya Baru Malam Selatan lintas pelayanan Surabaya Gubeng-Jakarta Kota mengalami keterlambatan kedatangan 53 menit karena menunggu naik-turunnya penumpang.