Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Casillas Tak Main Lagi, Ini Kata Ancelotti

image-gnews
Iker Casillas (kanan) duduk di bangku cadangan, dalam pertandingan La Liga Spanyol antara Real Madrid dan Granada di Stadion Los Carmenes, Granada, (27/8). Casillas kembali menjadi cadangan, setelah minggu lalu pelatih Acelotti juga mencadangkannya. REUTERS/Jon Nazca
Iker Casillas (kanan) duduk di bangku cadangan, dalam pertandingan La Liga Spanyol antara Real Madrid dan Granada di Stadion Los Carmenes, Granada, (27/8). Casillas kembali menjadi cadangan, setelah minggu lalu pelatih Acelotti juga mencadangkannya. REUTERS/Jon Nazca
Iklan

TEMPO.CO, Granada - Hingga pertandingan kedua Liga Spanyol musim 2013/2014, nasib Iker Casillas belum juga berubah. Untuk kedua kalinya secara berturut-turut, Casillas kembali menjadi pemain cadangan Real Madrid. Kapten Los Blancos itu hanya menjadi penghangat bangku cadangan ketika menang 1-0 atas Granada di Stadion Nuevo Los Carmenes, Selasa, 27 Agustus 2013, dini hari tadi.

Sebelumnya, Casillas menjadi cadangan tak terpakai ketika Los Blancos menekuk Real Betis pada 19 Agustus lalu. Casillas sendiri sering tampil dalam laga pramusim Los Blancos dan timnas Spanyol di Piala Konfederasi 2013. Namun, ia harus kembali merelakan posisi kiper utama kepada Diego Lopez. Hal tersebut sama seperti yang dialami Casillas dalam lima bulan terakhir pada musim 2012/2013 lalu, ketika Madrid diasuh Jose Mourinho.

Meski Madrid telah berganti pelatih, Casillas tetap menjadi kiper cadangan. Keputusan pelatih Carlo Ancelotti membangkucadangkan Casillas dalam dua laga beruntun cukup mengejutkan. Mantan juru taktik Paris Saint-Germain itu justru memuji penampilan Diego Lopez. “Dia (Lopez) memainkan pertandingan pertama dan kedua. Dia bermain bagus, tak lebih dari itu,” kata Ancelotti, seperti dilansir situs resmi klub, realmadridd.com.

Ancelotti sadar dirinya mendapat tekanan seiring keputusannya membangkucadangkan Casillas. Pelatih asal Italia itu justru menyambut positif tekanan yang menghinggapinya. “Tekanan adalah hal yang normal dalam pekerjaan ini. Tekanan adalah sumber kekuatan, dan mungkin kami membutuhkannya untuk melakukan pekerjaan kami,” ujar Ancelotti.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Casillas sempat tampil sebagai starter ketika Madrid menghadapi Al Sadd dalam laga Trofeo Santiago Bernabeu pada 22 Agustus lalu. Kini, pemain 32 tahun itu genap tujuh bulan absen membela Madrid di laga kompetitif. Terakhir kali Casillas tampil untuk Madrid ketika menghadapi Valencia di leg kedua Copa del Rey pada 23 Januari 2013.

REALMADRID.COM | ANTONIUS WISHNU

Berita terpopuler:
Fakta-fakta Menarik Jelang MU Vs Chelsea
Giroud Siap Bersaing dengan Striker Baru Arsenal
Mourinho: Chelsea Masih Butuh Pemain Baru
Joe Hart Dianggap Perlu Istirahat
Fabregas: Barcelona Bukan Hanya Messi dan Neymar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

21 jam lalu

Pelatih Barcelona Xavi Hernandez bersama para pemain selama latihan di Ciutat Esportiva Joan Gamper, Barcelona, Spanyol, 3 November 2023. REUTERS/Albert Gea
Bursa Pelatih: Barcelona Siapkan Rafael Marquez Jadi Pengganti Xavi Hernandez, Niko Kovac Dilirik Liverpool

Barcelona dikabarkan siap mempromosikan Rafael Marquez untuk menjadi pelatih tim utama. Niko Kovac menjadi kandidat pelatih Liverpool.


Hasil dan Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-31: Mallorca vs Real Madrid 0-1, Cadiz vs Barcelona 0-1

2 hari lalu

Logo La Liga Spanyol. (Reuters/Tempo)
Hasil dan Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-31: Mallorca vs Real Madrid 0-1, Cadiz vs Barcelona 0-1

Hasil Liga Spanyol pekan ke-31: Mallorca vs Real Madrid 0-1 dan Cadiz vs Barcelona 0-1. Simak klasemen terkini.


Hasil Liga Spanyol Pekan Ke-31: Antoine Griezmann Bikin Brace saat Atletico Madrid Kalahkan Girona 3-1

2 hari lalu

Pemain Atletico Madrid Antoine Griezmann. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hasil Liga Spanyol Pekan Ke-31: Antoine Griezmann Bikin Brace saat Atletico Madrid Kalahkan Girona 3-1

Atletico Madrid berhasil melakukan comeback dan menang 3-1 saat menjamu Girona dalam pertandingan pekan ke-31 Liga Spanyol.


Prediksi Atletico Madrid vs Girona di Liga Spanyol Pekan Ke-31: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

3 hari lalu

Prediksi Atletico Madrid vs Girona di Liga Spanyol Pekan Ke-31: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Atletico Madrid yang punya catatan apik di kandang diprediksi menang tipis atas Girona dalam lanjutan pekan ke-31 Liga Spanyol.


Pep Guardiola Puji Kemajuan Manchester City saat Bermain Imbang 3-3 Lawan Real Madrid

6 hari lalu

Champions League - Manchester City Manajer Manchester City Pep Guardiola selama konferensi pers di Etihad Campus, Manchester, pada 5 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Pep Guardiola Puji Kemajuan Manchester City saat Bermain Imbang 3-3 Lawan Real Madrid

Pep Guardiola tak sepenuhnya kecewa dengan hasil imbang pertandingan Real Madrid vs Manchester City di babak perempat final Liga Champions.


Hasil Liga Champions Leg Pertama Perempat Final: Real Madrid vs Manchester City 3-3, Arsenal vs Bayern Munchen 2-2.

6 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Hasil Liga Champions Leg Pertama Perempat Final: Real Madrid vs Manchester City 3-3, Arsenal vs Bayern Munchen 2-2.

Hasil Liga Champions pada Rabu dinihari WIB, 10 April 2024: Real Madrid vs Manchester City 3-3, Arsenal vs Bayern Munchen 2-2.


Real Madrid vs Manchester City di Liga Champions, Rodri: Mereka Beda dari Musim Lalu

7 hari lalu

Pemain Manchester City, Rodri melakukan selebrasi. REUTERS/Phil Noble
Real Madrid vs Manchester City di Liga Champions, Rodri: Mereka Beda dari Musim Lalu

Menjelang pertandingan Liga Champions, gelandang Manchester City Rodri Hernandez menilai Real Madrid mempunyai gaya permainan berbeda dari musim lalu.


Liga Champions: Real Madrid vs Manchester City, Antonio Rudiger Usung Misi Redam Haaland

7 hari lalu

Pemain Real Madrid Antonio Rudiger melakukan selebrasi. REUTERS/Juan Medina
Liga Champions: Real Madrid vs Manchester City, Antonio Rudiger Usung Misi Redam Haaland

Antonio Rdiger menyatakan meredam Erling Haaland saat Real Madrid melwan Manchester City dalam perempat final Liga Champions menjadi misi pribadi.


Jelang Laga Liga Champions Real Madrid vs Manchester City, Guardiola Terkesan dengan Performa Jude Bellingham

7 hari lalu

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. | REUTERS/Isabel Infantes
Jelang Laga Liga Champions Real Madrid vs Manchester City, Guardiola Terkesan dengan Performa Jude Bellingham

Jelang Liga Champions, Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, terkesan dengan performa gelandang Jude Bellingham bersama Real Madrid musim ini.


Prediksi Real Madrid vs Manchester City di Leg 1 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

7 hari lalu

Pemain Real Madrid Rodrygo dan Vinicius Junior saat berselebrasi. REUTERS/Juan Medina
Prediksi Real Madrid vs Manchester City di Leg 1 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

Simak jadwal, kabar tim. perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Real Madrid vs Manchester City di leg 1 perempat final Liga Champions.