Tarik 370 Ribu Orang, IIMS 2013 Tak Capai Target
Reporter: Tempo.co
Editor: Pruwanto
Minggu, 29 September 2013 04:28 WIB
Pengunjung saat melihat-lihat produk mobil terbaru yang diikut sertakan dalam pameran IIMS, di Jiexpo Kemayoran, Jakarta (19/9). TEMPO/Imam Sukamto
Iklan
Iklan

TEMPO.CO , Jakarta: Jumlah pengunjung Indonesia International Motor Show tidak sesuai target yang ditetapkan panitia yakni 380 ribu pengunjung. Meskipun jumlah pengunjung tahun ini meningkat sekitar 3 ribu pengunjung dari tahun lalu yang hanya 367 ribu orang.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Kami perkirakan jumlah total pengunjung pada tahun ini mencapai 370 ribu orang, lebih banyak dari pengunjung tahun lalu," kata Ketua Panitia IIMS 2013, Johnny Darmawan, sebelum penutupan di Kemayoran, Jakarta, Sabtu, 28 September 2013. Sebenarnya panitia baru memastikan jumlah pengunjung 319 ribu orang. Namun, jumlah itu belum dihitung dengan pengunjung pada Sabtu dan Minggu.

Menurut Johnny, secara kualitas penyelenggaraan IIMS tahun ini lebih baik dibandingkan tahun lalu. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya APM yang memamerkan banyak model baru dan beragam mobil konsep. "Banyak yang tidak menduga akan banyak mobil konsep dan banyak model baru yang dipamerkan," katanya.

Mengenai nilai transaksi, Johnny, selaku ketua panitia menolak menyebutkan nilai transaksinya. Tapi, ia menyebut jenis mobil multi purpose vehicle (MPV) dan compact car sebagai jenis mobil paling laku pada gelaran IIMS. Tahun lalu, nilai transaksi IIMS mencapai Rp 4,6 triliun. Namun Johnny tak menyebutkan berapa nilai transaksi tahun ini.  

Johnny mengakui lahan yang digunakan sebagai venue IIMS kurang luas. Luas lahan pada tahun ini mencapai 100 ribu meter persegi. Lahan seluas 75 ribu meter persegi digunakan untuk lokasi pameran, 5 ribu lahan untuk stand permainan, dan 20 ribu meter persegi untuk lahan parkir.

"Tahun depan mutlak harus cari tempat yang lebih luas," katanya. Pada 2011, area pamer mencapai 63 ribu meter persegi, tahun lalu area pamer mencapai 70.500 meter persegi.

ANANDA TERESIA

Topik TerhangatMobil Murah | Senjata Penembak Polisi | Kontroversi Ruhut Sitompul | Guyuran Harta Labora | Info Haji

Berita LainnyaToyota Kucurkan Rp 100 Miliar untuk Pusat RisetIncar Mobil Mewah, Llumar Luncurkan SKY 70Esemka Bermimpi Bisa Tampil di IIMS

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi