Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Warga: Proyek Monorel Jangan Mangkrak Lagi  

image-gnews
Tiang pancang untuk jalur monorel yang terbengkalai di kawasan Kuningan, Jakarta. TEMPO/Subekti
Tiang pancang untuk jalur monorel yang terbengkalai di kawasan Kuningan, Jakarta. TEMPO/Subekti
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Jakarta Monorail mengerjakan kembali proyek kereta massal Monorel yang mangkrak sejak 2004. Pada tahap pertama yaitu pembangunan di jalur hijau sepanjang 11 kilometer. Stasiun Dukuh Atas akan menjadi yang terbesar, karena terintegrasi dengan Transjakarta, mass rapid transit, dan kereta. (Baca: Begini Desain Stasiun Monorel Jakarta)

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo meresmikan proyek pembangunan monorel jalur hijau Semanggi-Sudirman ini, Rabu, 16 Oktober 2013. Selisih sepekan setelah groundbreaking proyek mass rapid transit (MRT). Peletakan batu pertama berlangsung di kawasan Setia Budi Utara, tepatnya di sekitar Tugu 66. Di kawasan tersebut, masih terlihat sisa-sisa tiang pancang proyek monorel yang terbengkalai. (Baca: Tiang Monorel Lama Akan Dipermak)

Warga Jakarta, khususnya seputar kawasan Kuningan, menyambut gembira dimulainya kembali proyek monorel, seperti Yulfrida Simanjuntak, 33 tahun, warga Kuningan Madya. "Ini berita bagus karena kehadiran monorel sudah ditunggu-tunggu. Di beberapa negara tetangga fasilitas monorel bermanfaat dan dinikmati masyarakat," kata Yulfrida kepada Tempo, Rabu, 16 Februari 2013. "Saya berharap warga jakarta juga bisa merasakan manfaat yang sama."

Yulfrida optimistis monorel menjadi jawaban atas problem kemacetan lalu lintas yang mendera warga Jakarta. Dengan catatan, selama transportasi massal tersebut nyaman dan beroperasi 24 jam. Sehingga, kata Yulfrida, warga akan memilih menggunakan monorel dibanding kendaraan pribadi, jadi bisa mengurangi kemacetan. (Baca: Tiket Monorel Paling Mahal Rp 15 Ribu)

Yulfrida mengaku tak keberatan dengan konsekuensi terjadinya kemacetan selama proyek pembangunan berlangsung. Toh, hari-hari biasa sudah macet. "Kalau sifatnya sementara hanya sampai pembangunan selesai, saya kira tidak masalah, mungkin bisa menggunakan alternatif jalur lain," kata Yulfrida. "Asal jadwal pembangunan jalur monorel tidak memakan waktu lama, apalagi sampai ditunda-tunda. Harus ada deadline yang ketat."

Demikian pula yang diungkapkan Sahala Lumbanraja, 30 tahun, karyawan yang bekerja di kawasan Jalan Gatot Subroto, Kuningan. Ia berharap proyek monorel tak sekadar dimulai, namun benar-benar diselesaikan hingga tuntas. Sahala berharap proyek itu tidak mangkrak lagi seperti yang sudah terjadi. (Baca: Jalur Monorel Blue Line Selesai dalam Tiga Tahun)

Sahala juga optimistis monorel sanggup menjadi solusi mengurangi jumlah kendaraan yang beredar di Jakarta, asalkan dibarengi peraturan pengurangan pemakaian kendaraan pribadi di hari kerja dan mengurangi penjualan kendaraan roda empat dan roda dua. Berjalannya kembali proyek monorel memang membuat Sahala khawatir terjebak macet lantaran sehari-harinya melewati kawasan yang jalurnya bakal dilalui monorel.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Toh, ia berharap pada hasil akhirnya. "Bukan sekadar dimulai lagi tapi juga ada akhirnya, ya, monorelnya jadi," ujarnya.

Adapun PT Jakarta Monorail akan memasang pear atau fondasi kolom lanjutan dari kawasan ini ke arah utara, Dukuh atas. Jalur hijau ini memiliki panjang 11 kilometer. Rutenya adalah Sudirman Dukuh Atas-Setiabudi Utara-Kuningan Sentral-Taman Rasuna-Casablanca-Gran Melia-Gatot Subroto-Satria Mandala-Komdak-SCBD-Gelora Bung Karno-Jalan Asia Afrika-Stadion Madya-Palmerah-Karet-Dukuh Atas. (Baca: Cara Jokowi Mengawal Proyek Monorel).

NIEKE INDRIETTA

Berita Lainnya:
Ani Yudhoyono Marah di Instagram, Pakai Kata Bodoh
Detik-detik Pembunuhan Holly Angela Versi Polisi
Lurah Susan Berkerudung, Pimpin Acara Kurban
Raih Anti-Corruption Award, Ini Reaksi Ahok
Profil Trio Pengusaha Indonesia Pemilik Inter
Setahun Gubernur: Ini Kisah-kisah Lucu Jokowi

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

22 hari lalu

Ilustrasi kereta MRT (Mass Rapid Transit) di Jakarta, Indonesia.
Uji Coba Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta, Bagaimana Mekanismenya?

Bagaimana mekanisme penerapan tiket berbasis akun atau Account Based Ticketing di MRT, LRT, dan Transjakarta?


Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

41 hari lalu

Petugas mengamati mesin pengolah sampah di TPS3R Ciracas setelah diresmikan Pj Gubernur Heru Budi Hartono di Ciracas, Jakarta Timur, Jumat, 26 Januari 2024. Pada 2023, Pemprov DKI Jakarta telah membangun tujuh titik TPS3R dengan fasilitas mesin pengolah sampah yang diharapkan dapat menurunkan jumlah volume sampah di TPA Bantar Gebang. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Begini Cara Kerja TPS 3R yang Mampu Mengolah 50 Ton Sampah Per Hari

Pengolahan sampah berbasis reduce-reuse-recycle atau yang populer disebut TPS 3R bisa mengolah sekitar 50 ton sampah per hari.


Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

21 Februari 2023

Direktur Hero Supermarket Hendy dan Deputi Kerawanan Pangan dan Gizi pada Badan Pangan Nasional Nyoto Nyoto Suwignyo dalam acara Launching Program Food Rescue bersama Hero Supermarket yang akan dilaksanakan di Hero Taman Alfa, Joglo, Jakarta Barat, pada Selasa, 21 Februari 2023. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Bapanas Bareng Hero Supermarket DKI Gelar Program Food Rescue

Bapanas bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan Hero Supermarket meluncurkan program Food Rescue.


PSI Soroti Setoran Deviden Jamkrida Jakarta yang Terus Turun

3 Agustus 2022

Pengunjung melihat suvenir resmi Presidensi G20 Indonesia yang dipamerkan di Gedung Smesco, Jakarta, Rabu 27 Juli 2022. Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah dan Smesco Indonesia mengumumkan 20 UMKM yang akan menjadi pemasok resmi suvenir bagi anggota delegasi di ajang internasional G20. ANTARA FOTO/Syahrudin
PSI Soroti Setoran Deviden Jamkrida Jakarta yang Terus Turun

PSI Jakarta mendorong Jamkrida Jakarta memanfaatkan penambahan modal dasar untuk memperbaiki kondisi perusahaan yang terkena dampak pandemi Covid-19.


KNPI Jakarta Desak Pemerintah Provinsi DKI Cabut Izin Usaha Holywings Indonesia

25 Juni 2022

Sapma Pemuda Pancasila (PP), Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), serta Gerkan Pemuda Ka'bah (GPK) melaporkan promo miras untuk Muhammad dan Maria yang dikeluarkan Holywings Indonesia ke Polda Metro Jaya, Jumat, 24 Juni 2022. Tempo/Arrijal Rachman
KNPI Jakarta Desak Pemerintah Provinsi DKI Cabut Izin Usaha Holywings Indonesia

Sekretaris KNPI DKI Jakarta Muhammad Akbar Supratman, meminta Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mencabut izin usaha Holywings.


DKI Jakarta Tunggak Dana Operasional RT/RW 6 Bulan, Lurah: Akan Segera Dibayar

19 Juni 2022

Ilustrasi dana darurat (PIxabay.com)
DKI Jakarta Tunggak Dana Operasional RT/RW 6 Bulan, Lurah: Akan Segera Dibayar

DKI Jakarta segera membayarkan tunggakan dana operasional Rukun Tetangga dan Rukun Warga (RT/RW) selama enam bulan sejak Januari-Juni 2022.


Catat Syarat Mudik Gratis Kementerian Perhubungan dan Pemprov DKI Jakarta

17 April 2022

Ilustrasi mudik dengan bus. ANTARA/Rony Muharrman
Catat Syarat Mudik Gratis Kementerian Perhubungan dan Pemprov DKI Jakarta

Masyarakat yang ingin mudik gratis dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dapat membawa sepeda motor.


Cari Mudik Gratis, Cek Lembaga Apa Saja yang Menyediakan dan Rutenya

17 April 2022

Ilustrasi mudik dengan bus. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Cari Mudik Gratis, Cek Lembaga Apa Saja yang Menyediakan dan Rutenya

Ketahui apa syarat untuk mengikuti mudik gratis dari beberapa lembaga berikut.


Stasiun Jatinegara Sampai Kantor Pusat Garuda Indonesia Jadi Cagar Budaya

8 Januari 2022

Stasiun Jatinegara, Jakarta, Jumat 18 Desember 2020. Dirjen Perkeretaapian Kemenhub mengoperasikan kembali layanan di Stasiun Jatinegara yang kini memiliki 8 jalur dengan 4 peron dan mengubah level crossing (lintas bawah) menjadi overpass (lintas atas) demi meningkatkan keselamatan penumpang. Stasiun Jatinegara juga dilengkapi eskalator serta lift untuk memudahkan penumpang, terutama bagi lansia, ibu hamil, dan disabilitas serta fasilitas penunjang seperti ruang kesehatan dan laktasi. Revitalisasi Stasiun Jatinegara yang berada di atas lahan 3.600 meter persegi tersebut diharapkan mampu meningkatkan kenyamanan baik bagi penumpang KRL maupun kereta jarak jauh. TEMPO/Subekti.
Stasiun Jatinegara Sampai Kantor Pusat Garuda Indonesia Jadi Cagar Budaya

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menetapkan 14 bangunan cagar budaya baru.


Koalisi Anti-Tembakau: Larangan Anies soal Rokok Bukti Negara Lindungi Warga

4 Oktober 2021

Karyawan beraktivitas di depan display rokok yang ditutupi kain putih di salah satu minimarket di Jakarta, Selasa 14 September 2021. Pemprov DKI Jakarta akan melakukan penutupan display serta poster produk rokok di seluruh pusat perbelanjaan yang bertujuan menekan angka perokok di ibukota. Penutupan display produk rokok tersebut dilakukan berdasarkan Seruan Gubernur DKI Jakarta nomor 8 tahun 2021 tentang Pembinaan Kawasan Dilarang Merokok. TEMPO/Muhammad Hidayat
Koalisi Anti-Tembakau: Larangan Anies soal Rokok Bukti Negara Lindungi Warga

Kebijakan Anies Baswedan tersebut, kata Ketua YLKI, merupakan perlindungan terhadap HAM warga Jakarta, agar tidak terpapar iklan zat adiktif.