Rolls-Royce Pertimbangkan Bikin Mobil 4x4
Reporter: Tempo.co
Editor: Pruwanto
Minggu, 12 Januari 2014 03:13 WIB
Sebuah mobil mewah Rolls Royce milik salah satu mahasiwa terparkir di halaman parkir American University di Dubai, Arab Saudi. dailymail.co.uk
Iklan
Iklan

TEMPO.CO , Sussex: Rolls-Royce Motor Car berencana mengembangkan varian mobil yang mereka produksi saat ini. Salah satu rencana yang sedang mereka pertimbangkan adalah memproduksi mobil dengan empat roda penggerak. Dilansir Sky News, Sabtu, 11 Januari 2014, pabrikan asal Inggris itu mempertimbangkan mobil 4x4 namun tetap dengan ciri khas mobil mewah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Mobil 4x4 bergaya mewah merupakan segmen yang amat menarik, dan karena itu kami mempertimbangkan untuk mengembangkan mobil tersebut,” kata CEO Rolls-Royce, Torsten Mueller-Oetvoes. Dia pun yakin jika konsumennya memiliki hasrat yang sama dengan perusahaan terkait mobil mewah 4x4.

Meski begitu, Mueller-Oetvoes menyatakan kemungkinan produksi mobil 4x4 mewah itu belum akan terwujud dalam waktu dekat. Dia memprediksi mobil berpenggerak roda depan dan belakang itu akan dijual di showroom mereka paling cepat empat tahun yang akan datang.

Saat ini, dia menyatakan belum memiliki rencana yang terarah untuk pengembangan mobil baru tersebut. Apalagi pabrik mereka di Goodwood, Sussex, Inggris, sudah mencapai batas kapasitas produksi mobil sehari-hari. Saat ini, dia melanjutkan, perusahaan masih berfokus untuk mengukuhkan posisi pabrikan dalam persaingan dengan produsen mobil mewah lainnya.

Perusahaan yang sebagian besar sudah dimiliki BMW itu berencana memperluas pabrik yang beroperasi saat ini. Mereka pun menyatakan akan merekrut 100 pekerja baru untuk memantapkan kinerja perusahaan pada 2014. Tahun 2013 lalu , mereka berhasil memproduksi 3.630 unit mobil. Padahal, satu dekade lalu mereka Cuma mampu mengapalkan 300 mobil saja dalam satu tahun.

“Kami masih punya waktu karena pada dasarnya pabrik produksi kami sudah penuh, jadi tidak ada alasan untuk terburu-buru (membuat mobil 4x4),” kata Mueller-Oetvoes.

SKY NEWS | DIMAS SIREGAR

Berita Terkait2015, SUV Honda Vezel Meluncur  Empat Bulan, 4.958 Honda Brio Satya Laris  Honda Odyssey Generasi Lima Meluncur  All New Honda Odyssey Bidik Kaum Eksekutif  McLaren Rancang Teknologi Pengganti Wiper  

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi