Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

KarSa Dilantik, Warga Madiun Cukur Gundul  

image-gnews
Menteri Dalam Negeri, Gamawan Fauzi  menyalami  Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih, Soekarwo dan Saifullah Yusuf seusai sumpah jabatan Pelantikan Gubernur dan Wagub Jatim di Gedung DPRD Propinsi Jatim, Surabaya, Rabu (12/2). TEMPO/Fully Syafi
Menteri Dalam Negeri, Gamawan Fauzi menyalami Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur terpilih, Soekarwo dan Saifullah Yusuf seusai sumpah jabatan Pelantikan Gubernur dan Wagub Jatim di Gedung DPRD Propinsi Jatim, Surabaya, Rabu (12/2). TEMPO/Fully Syafi
Iklan

TEMPO.CO, Madiun - Pelantikan Soekarwo dan Saifullah Yusuf (KarSa) sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur periode 2014-2019 ditanggapi gembira oleh warga Dusun Panggih, Desa Palur, Kecamatan Kebonsari, Kabupaten Madiun. Bahkan sebagian warga di kampung halaman Soekarwo itu rela membotaki kepala mereka. “Aksi ini berlangsung secara spontan,” kata Sakib, 57 tahun, salah seorang yang dicukur gundul, Rabu siang, 12 Februari 2014.

Siang tadi tidak kurang dari sepuluh pria nongkrong di warung kopi milik Sakib. Saat itu mereka berbincang berbagai hal yang salah satunya tentang pertanian. Saat sedang asyik ngobrol, salah seorang di antara mereka menyampaikan informasi tentang pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur. Ternyata hal itu cukup menyita perhatian sejumlah warga.

Pembicaraan akhirnya beralih ke tema pelantikan KarSa yang berlangsung di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Jawa Timur. Warga sepakat melakukan aksi cukur gundul.

Kemudian pemilik warung kopi mengambil gunting dan silet dari salah satu almari. Sedangkan tiga warga yang rela kepalanya diplontos berjalan menuju teras rumah yang berjarak sekitar 200 meter dari kediaman Soekarwo saat masih kecil.

Mereka duduk di bangku berbahan bambu atau lincak yang panjangnya sekitar 1,5 meter di tempat itu. Pemotongan rambut pun dilakukan oleh warga yang lain. Beberapa menit kemudian, kepala ketiga pria itu bersih dari rambut. “Dengan cukur gundul ini kami berharap agar pemerintahan yang dipimpin Pakde (sapaan akrab Soekarwo) bisa lebih maju,” ujar Katimun, 32 tahun, warga lain yang rela kepalanya diplontos.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Katimun berharap pemerintahan KarSa memberikan kesejahteraan rakyat Jawa Timur. Menurut dia, kemajuan suatu pemerintahan adalah adanya pemerataan pembangunan dalam segala bidang. Khusus untuk pertanian, warga berharap kebutuhan pupuk tercukupi. Menurut dia, selama ini bahan penyubur tanaman itu sering kali sulit dicari para petani.

Ditanya alasannya rela dicukur gundul, Katimun mengatakan agar kepemimpinan KarSa dijauhkan dari marabahaya. “Cukur gundul merupakan suatu simbol melepas kesialan. Semoga Pakde juga bisa lebih baik memimpin Jawa Timur,” tutur Katimun diamini sejumlah warga yang berada di teras rumah sekaligus warung kopi milik Sakib tersebut.

NOFIKA DIAN NUGROHO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.


17 Deretan Bisnis Kaesang Pangarep yang Bakal Maju di Pilwalkot Depok

12 Juni 2023

Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep berfoto di gerai yang menjual makanan ringan dan minuman berbahan pisang, Sang Pisang. Bisnis yang digagas Kaesang bersama Ansari Kadir telah memiliki lebih dari 70 cabang di Indonesia, bahkan telah ekspansi ke Kuala Lumpur, Malaysia. Instagram/@KaesangP
17 Deretan Bisnis Kaesang Pangarep yang Bakal Maju di Pilwalkot Depok

Daftar bisnis Kaesang Pangarep, antara lain Sang Pisang, MangkokKu, TernaKopi, Markobar, Kerjaholic, Aplikasi Madhang, Sang Javas, dan Let's Toast.


Recep Tayyip Erdogan: Presiden Turki yang Pernah Masuk Penjara

13 Mei 2023

Prsiden Turki Tayyip Erdogan. REUTERS
Recep Tayyip Erdogan: Presiden Turki yang Pernah Masuk Penjara

Recep Tayyip Erdogan merupakan presiden kharismatik Turki yang mengawali karir politiknya dari bawah. Berikut profilnya.


Pertama Kalinya, Pengungsi Suriah Menang Pemilihan Walikota Jerman

5 April 2023

Ryyan Alshebl. Instagram
Pertama Kalinya, Pengungsi Suriah Menang Pemilihan Walikota Jerman

Ryyan Alshebl, seorang pengungsi dari Suriah, terpilih menjadi walikota di Jerman. Dia menyisihkan dua kandidat keturunan Jerman.


Pemkot Bandung Masih Beri Insentif PBB di 2023, Demi Percepat Pemulihan Ekonomi

18 Maret 2023

Wali Kota Bandung Yana Mulyana. (ANTARA/Humas Pemkot Bandung)
Pemkot Bandung Masih Beri Insentif PBB di 2023, Demi Percepat Pemulihan Ekonomi

Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan, pemerintah kota kembali memberikan insentif Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di tahun ini.


Walikota Toronto Tiba-tiba Mundur karena Selingkuh dengan Staf

11 Februari 2023

Walikota Toronto John Tory duduk di kursi setelah menerima satu dosis vaksin penyakit virus korona AstraZeneca (COVID-19) di apotek Shoppers Drug Mart di Toronto, Ontario, Kanada 10 April 2021. (REUTERS)
Walikota Toronto Tiba-tiba Mundur karena Selingkuh dengan Staf

John Tory yang merupakan walikota Toronto, mundur dari jabatan dan mengakui ia telah berselingkuh dengan mantan karyawan.


Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

2 Oktober 2022

Tragedi Kanjuruhan terjadi akibat kerusuhan antara suporter usai pertandingan BRI Liga 1 antara Arema melawan Persebaya di Stadion Kanjuruhan, Malang pada 1 Oktober 2022. Hingga saat ini, korban tewas telah mencapai 130 jiwa dan menjadikannya sebagai bencana sepak bola terbesar kedua di dunia. REUTERS
Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

Gubernur Jawa Timur Khofifah mengatakan pemerintah akan bertanggung jawab atas biaya perawatan dan pengobatan korban Tragedi Kanjuruhan.


Jawaban Pemprov Jawa Timur Soal Saldo Pemda Nganggur di Bank Paling Banyak

3 Mei 2022

Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak saat berdiskusi dengan Tim Inovasi ITS di Surabaya, Sabtu, 16 Januari 2021. Kredit: ANTARA Jatim/HO-Humas Pemprov Jatim/WI
Jawaban Pemprov Jawa Timur Soal Saldo Pemda Nganggur di Bank Paling Banyak

Sri Mulyani Indrawati menyampaikan bahwa dana Pemerintah Daerah Jawa Timur di perbankan memiliki saldo tertinggi per Maret 2022.


Walikota Semarang Apresiasi Acara Road to IMX 2022: Semarang Car Meet-Up

28 Maret 2022

Road to IMX 2022: Semarang Car Meet-Up. (Foto: NMAA)
Walikota Semarang Apresiasi Acara Road to IMX 2022: Semarang Car Meet-Up

Rangkaian acara Road to Indonesia Modification Expo atau IMX 2022, Semarang Car Meet-Up telah berhasil digelar pada Sabtu, 26 Maret 2022.


Walikota Risma Pimpin Langsung Renovasi Stadion untuk Piala Dunia U-20

10 Agustus 2020

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memimpin langsung perbaikan di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Senin (10/8/2020). (FOTO ANTARA/HO-Humas Pemkot Surabaya)
Walikota Risma Pimpin Langsung Renovasi Stadion untuk Piala Dunia U-20

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memimpin langsung perbaikan Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, yang akan digunakan dalam Piala Dunia U-20 2021.