Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Barcelona Permalukan 10 Pemain City 2-0

image-gnews
Lionel Messi melakukan selebrasi, setelah berhasil menjebol gawang Joe Hart lewat tendangan penalti, dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Manchester City dan Barcelona di Manchester (19/2). Barcelona menang 2-0. AP/Jon Super
Lionel Messi melakukan selebrasi, setelah berhasil menjebol gawang Joe Hart lewat tendangan penalti, dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions antara Manchester City dan Barcelona di Manchester (19/2). Barcelona menang 2-0. AP/Jon Super
Iklan

TEMPO.CO, Manchester - Barcelona sukses mempermalukan tuan rumah Manchester City 0-2 dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Etihad Stadium, Rabu dinihari, 19 Februari 2014. Gol kemenangan Blaugrana dicetak oleh Lionel Messi melalui tendangan penalti, sedangkan gol kedua dibukukan oleh Dani Alves.

Dengan kekalahan ini, City harus bekerja keras untuk melakoni leg kedua di Camp Nou, pada Kamis dinihari, 13 Maret 2014. The Citizens setidaknya harus mencetak tiga gol tanpa balas saat bertandang ke Barcelona. Sedangkan di kubu Barcelona hasil ini memudahkan mereka pada leg kedua. Pasalnya skuad asuhan Gerardo Martino cukup bermain imbang untuk lolos ke babak perempat final.

Pada babak pertama, meskipun berstatus sebagai tim tamu, Barcelona tetap terlalu tangguh bagi City. Xavi Hernandez dan kawan-kawan mendominasi pertandingan babak pertama dengan catatan 67 persen penguasaan bola. Namun, rapatnya pertahanan City membuat Barcelona kesulitan menciptakan peluang.

Dari statistik pertandingan babak pertama, Barcelona lebih sedikit membuat peluang dibandingkan City. Dari tiga tendangan, Barcelona hanya mencatat satu tendangan yang mengarah ke gawang. Sedangkan City, dari enam tendangan, ada dua tendangan yang mengarah ke gawang.

Gagalnya Barcelona untuk menciptakan peluang mencetak gol dikarenakan rapatnya barisan pertahanan City. Bahkan skuad besutan Manuel Pellegrini itu tak segan-segan untuk melakukan pelanggaran. City tercatat melakukan 14 pelanggaran pada babak pertama.

City sempat mendapat peluang pada menit ke-17. Sayang tendangan David Silva hasil menerima umpan silang Jesus Navas masih bisa diblok pemain Barcelona. Pada menit ke-19 gilirang Alvaro Negredo yang mendapat peluang. Tapi tendangannya masih melebar ke sisi gawang.

Rapatnya barisan pertahanan City, membuat Barcelona mencoba tendangan spekulasi. Pada menit ke-31 tendangan dari luar kotak penalti Lionel Messi masih melebar ke gawang. Sedangkan tendangan spekulasi Xavi Hernandez masih bisa diamankan kiper Joe Hart.

Jelang turun minum, City hampir saja mengubah kedudukan menjadi 1-0. Tapi lagi-lagi sundulan Negredo masih melebar ke sisi gawang kiper Victor Valdes. Dan skor imbang 0-0 pun menghiasi papan skor pada babak pertama.

Babak kedua dimulai, Barcelona tetap mendominasi pertandingan. Alhasil, City pun mau tak mau kembali menerapkan permainan bertahan. Namun, bermain bertahan menjadi senjata makan tuan bagi City. Dan, keasyikan melakukan pelanggaran, City kena batunya.

Pada menit ke-53, Martin Demichelis diganjar kartu merah langsung karena melanggar Messi di kotak terlarang. Dan Barcelona pun mendapat hadiah penalti. Merasa tidak puas, pemain City melakukan protes. Tapi protes itu tak digubris oleh wasit Jonas Eriksson. Sebagai eksekutor, Messi tanpa kesulitan memperdayai Joe Hart untuk membawa Barcelona unggul 0-1 atas City.

Bermain dengan 10 pemain Pellegrini merombak pemainnya. Manajer asal Cile itu menurunkan Joleon Lescott dan Samir Nasri untuk menggantikan Aleksandar Kolarov dan Jesus Navas. Tapi pergantian pemain tersebut tidak membuahkan hasil karena Barcelona tetap terlalu tangguh bagi City.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada menit ke-62, Nasri sempat mendapat peluang, tapi tendangannya masih bisa ditahan pemain Barcelona. Begitu pula dengan David Silva, tendangannya pada menit ke-77 masih bisa diamankan oleh Valdes.

Bukannya membuat gol penyeimbang City malah kembali kebobolan pada menit ke-90. Menerima umpan dari pemain pengganti Neymar, sepakan Dani Alves dari sudut sulit berhasil menembus gawang kiper Joe Hart. 0-2 Barcelona menambah keunggulan.

Bahkan Messi hampir saja membuat gol kedua dan mengubah kedudukan menjadi 0-3 pada menit ke-92. Tapi tendangannya hasil menerima umpan dari Neymar masih bisa diamankan oleh Joe Hart. Dan skor 0-2 pun tak berubah hingga wasit meniup peluit panjang.

Berikut susunan pemain kedua tim:

Man City:
Hart, Zabaleta, Kompany, Demichelis, Clichy, Jesus Navas (Nasri 58'), Fernandinho, Toure, Kolarov (Lescott 57'), Silva, Negredo (Dzeko 74').

Barcelona:
Valdes, Dani Alves, Pique, Mascherano, Jordi Alba, Xavi, Busquets, Fabregas (Roberto 86'), Alexis (Neymar 74'), Messi, Iniesta.

WHO SCORED | JOKO SEDAYU

Baca Juga:
Liga Indonesia | Liga Inggris | Liga Spanyol | Liga Italia | Liga Champions | Piala Dunia 2014 | Transfer Pemain

Berita Terpopuler:
Ancelotti: Muenchen Masih yang Terbaik
PSG Sementara Unggul 3-0 dari Leverkusen
Babak I, City Vs Barca Masih Imbang Tanpa Gol
Pusam Siap Geser Mitra Kukar di Puncak Klasemen
Ini Susunan Pemain Bayer Leverkusen Vs PSG

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

2 hari lalu

Pemain sepak bola Dani Alves meninggalkan penjara Brians 2 dengan jaminan bersama pengacaranya Ines Guardiola saat mengajukan banding atas hukuman pemerkosaannya. REUTERS/Bruna Casas
Dani Alves Keluar dari Penjara dengan Jaminan, Tak Berkomentar dan Langsung Masuk Mobil

Dani Alves meninggalkan penjara didampingi pengacaranya.


Presiden Barcelona Joan Laporta Tolak Tawaran PSG untuk Lamine Yamal, Ini Profil Eks Anggota Dewan Kota Barcelona

3 hari lalu

Presiden FC Barcelona Joan Laporta. REUTERS/Albert Gea
Presiden Barcelona Joan Laporta Tolak Tawaran PSG untuk Lamine Yamal, Ini Profil Eks Anggota Dewan Kota Barcelona

Lamine Yamal diklaim diincar oleh PSG, tetapi ditolak oleh Presiden Barcelona


Real Madrid Segera Dapatkan Kylian Mbappe, Apa Reaksi Barcelona?

4 hari lalu

Kylian Mbappe. REUTERS/Juan Medina
Real Madrid Segera Dapatkan Kylian Mbappe, Apa Reaksi Barcelona?

Presiden Barcelona, Joan Laporta, berkomentar soal Real Madrid yang dikabarkan akan mendatangkan Kylian Mbappe.


Liga Champions: PSG Bertemu Barcelona, Apakah Luis Enrique Berhasrat Melatih Kembali Blaugrana?

4 hari lalu

Pelatih Paris St Germain Luis Enrique. REUTERS/Stephanie Lecocq
Liga Champions: PSG Bertemu Barcelona, Apakah Luis Enrique Berhasrat Melatih Kembali Blaugrana?

Luis Enrique yang kini menangani Paris Saint-Germain (PSG) ditanya soal kemungkinan untuk kembali melatih Barcelona.


Setengah Klub di Perempat Final Liga Champions 2024 Punya Pelatih dengan DNA Barcelona

6 hari lalu

Ekspresi pelatih Barcelona Xavi berada di atas bus terbuka saat parade keberhasilan menjuarai Liga Spanyol di Barcelona, 15 Mei 2023. REUTERS/Nacho DoceLaLiga REUTERS/Nacho Doce
Setengah Klub di Perempat Final Liga Champions 2024 Punya Pelatih dengan DNA Barcelona

Perempat Final Liga Champions 2024 menjadi panggung bagi delapan pelatih berbakat, setengah dari mereka memiliki ikatan kuat dengan Barcelona.


Mengenal Rafael Benitez, Tak Sampai Semusim Melatih Celta Vigo

7 hari lalu

Rafael Benitez. REUTERS/Andrew Yates
Mengenal Rafael Benitez, Tak Sampai Semusim Melatih Celta Vigo

Celta Vigo telah memecat pelatih Rafael Benitez, meskipun ia baru bergabung dengan klub Spanyol tersebut kurang dari satu musim


Dani Alves Akan Dibebaskan dari Penjara dengan Jaminan Rp 17 Miliar, Pengacara Korban Perkosaan Geram

7 hari lalu

Dani Alves. Instagram
Dani Alves Akan Dibebaskan dari Penjara dengan Jaminan Rp 17 Miliar, Pengacara Korban Perkosaan Geram

Dani Alves akan dibebaskan dari hukuman penjara akibat kasus pemerkosaan dengan kesepakatan jaminan sebesar 1 juta euro.


Berita Bursa Transfer: Barcelona Akan Jual Empat Pemain

7 hari lalu

Pemain Barcelona, Raphinha melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Royal Antwerp dalam Kualifikasi Liga Champions di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, Spanyol, 19 September 2023. REUTERS/Albert Gea
Berita Bursa Transfer: Barcelona Akan Jual Empat Pemain

Klub Liga Spanyol Barcelona dikabarkan akan menjual empat pemainnya pada bursa transfer musim panas mendatang.


Dipenjara karena Kasus Perkosaan, Dani Alves Ajukan Permohonan Bebas dengan Jaminan

8 hari lalu

Dani Alves. Instagram
Dipenjara karena Kasus Perkosaan, Dani Alves Ajukan Permohonan Bebas dengan Jaminan

Dani Alves, yang divonis penjara empat setengah tahun di Spanyol karena kasus pemerkosaan, mengajukan permohonan bebas berjaminan.


Bos Real Madrid Carlo Ancelotti Masih Harus Bersabar, Kiper Andalannya Thibaut Courtois Belum Bisa Kembali

8 hari lalu

Kiper Real Madrid, Thibaut Courtois. REUTERS
Bos Real Madrid Carlo Ancelotti Masih Harus Bersabar, Kiper Andalannya Thibaut Courtois Belum Bisa Kembali

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, sebelumnya telah merancang kembalinya Thibaut Courtois untuk bisa main di perempat final Liga Champions.