Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Matteo Renzi Gantikan Letta sebagai PM Italia  

Editor

Abdul Manan

image-gnews
Perdana Menteri Italia, Enrico Letta. REUTERS/Laurent Dubrule
Perdana Menteri Italia, Enrico Letta. REUTERS/Laurent Dubrule
Iklan

TEMPO.CO, Roma - Matteo Renzi dilantik sebagai Perdana Menteri Italia bersama kabinet baru yang berisi 16 menteri, Sabtu, 22 Februari 2014. Pelantikan perdana menteri termuda dalam sejarah Italia ini adalah langkah terbaru yang diharapkan akan membawa stabilitas politik yang sangat dibutuhkan negara ini.

Mantan Wali Kota Florence, yang memenangi kendali atas Partai Demokrat di pemilihan awal beberapa bulan yang lalu, menggulingkan sesama anggota partainya, Enrico Letta, dalam pemungutan suara partai pekan lalu.

Renzi, 39 tahun, dijuluki "il Rottomatore atau "Sang Pembongkar" karena gaya garangnya dalam berpolitik.

Seusai upacara pelantikan di Istana Presiden, ia menuju kantor Perdana Menteri Italia, Palazzo Chigi, untuk mengadakan rapat kabinet pertamanya. Deretan nama pemerintah baru Renzi sudah diterbitkan dalam di situsnya, Jumat, 21 Februari 2014.

Menteri Keuangan Italia yang baru adalah Pier Carlo Padoan, yang saat ini merupakan wakil sekretaris jenderal dan kepala ekonom Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD). Sedangkan Menteri Dalam Negeri Italia adalah Angelino Alfano, dari partai Nouvo Centro Destra.

Setengah menteri Renzi adalah perempuan, proporsi terbesar dalam sejarah politik Italia. Sebagian besar menteri itu berusia muda menurut standar Italia, dengan usia rata-rata 48 tahun. Renzi diharapkan menguraikan kebijakan barunya di Senat Italia, Senin, 24 Februari 2014.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Renzi menggantikan Enrico Letta, yang menjadi perdana menteri kurang dari satu tahun. Dia dilantik pada bulan April 2013 menjadi kepala pemerintah koalisi yang dibentuk setelah tidak adanya kepastian selama berbulan-bulan seusai pemilihan umum. Namun dia dipaksa meninggalkan jabatannya pekan lalu di tengah frustrasi atas lambatnya reformasi yang dilakukannya terhadap Italia.

Italia, yang kekuatan ekonominya terbesar ketiga di zona Eropa, dilanda kekacauan politik dalam beberapa tahun terakhir. Pemilu terakhir untuk menghasilkan pemimpin digelar tahun 2008, ketika Silvio Berlusconi menjadi perdana menteri untuk ketiga kalinya. Sejak itu, semua pemimpin Italia dipilih melalui proses penunjukkan.

Berlusconi, miliarder yang telah mendominasi politik Italia selama dua dekade, mengundurkan diri pada akhir 2011 setelah mendapat tekanan karena krisis ekonomi melanda Italia. Dia kemudian didepak oleh Parlemen setelah dihukum bersalah atas penipuan pajak dan tidak kembali dapat mencalonkan diri untuk jabatan ini.

CNN | ABDUL MANAN

Berita Lainnya
Demonstran Ukraina Kuasai Istana Kepresidenan
Militan Mesir di Sinai Incar Wisatawan
Demonstran Ukraina Tuntut Presiden Mundur
Bos Kartel Narkoba Sinaloa Meksiko Ditangkap
DK PBB Setujui Resolusi Bantuan Kemanusiaan Suriah

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Esti Andayani, Dubes RI Perempuan Pertama untuk Italia

20 Mei 2017

Duta Besar RI untuk Italia, Esti Andayani menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden Sergio Mattarella di Istana Kepresidenan Italia, Roma, 18 Maret 2017. Foto: KBRI Roma.
Esti Andayani, Dubes RI Perempuan Pertama untuk Italia

Dubes Esti Andayani menyerahkan surat kepercayaan kepada Presiden Italia Sergio Mattarella.


Terbongkar, Penampungan Imigran Dikelola Mafia Selama Satu Dekade

16 Mei 2017

Pengungsi menyantap makanan di sebuah terminal bus di depan stasiun kereta api Tiburtina di Roma, Italia, 8 Maret 2017. REUTERS/Max Rossi
Terbongkar, Penampungan Imigran Dikelola Mafia Selama Satu Dekade

Polisi Italia mengungkapkan salah satu pusat penampungan imigran terbesar di Italia berada dalam cengkeraman mafia selama lebih dari satu dekade


Wali Kota Italia Beri Rp 30 Juta Jika Mau Tinggal di Kota Ini  

10 Mei 2017

Desa Bormida di Italia. Google
Wali Kota Italia Beri Rp 30 Juta Jika Mau Tinggal di Kota Ini  

Wali kota Italia beri uang Rp 30 juta bagi siapa saja yang mau tinggal di kota sepi di Bormida.


Italia Selamatkan 3.000 Pengungsi Afrika di Laut Mediterania  

7 Mei 2017

Para migran dari Eritrea terjun ke laut dari kapal yang penuh penumpang di perairan Mediteranian, sekitar 13 mil di utara Sabratha, Libya, pada 29 Agustus 2016. Ribuan pengungsi yang menaik 20 perahu lebih diselamatkan oleh anggota LSM. AP/Emilio Morenatti
Italia Selamatkan 3.000 Pengungsi Afrika di Laut Mediterania  

Hingga tahun ini sekitar 43 ribu pengungsi dan pendatang tiba di Eropa melalui laut, lebih dari 1.000 orang meninggal.


Perempuan Tertua di Dunia Meninggal di Usia 117 Tahun

16 April 2017

Emma Morano, perempuan tertua di Italia. New York Times
Perempuan Tertua di Dunia Meninggal di Usia 117 Tahun

Emma Morano diyakini adalah orang terakhir di dunia yang lahir pada 1800-an.


Hakim Bebaskan Terdakwa Pemerkosa karena Korban Tidak Menangis  

25 Maret 2017

Ilustrasi perkosaan. prameyanews7.com
Hakim Bebaskan Terdakwa Pemerkosa karena Korban Tidak Menangis  

Hakim di Turin, Italia, membebaskan terdakwa kasus perkosaan seorang wanita dari tuntutan hukum. Alasannya, wanita itu tidak menangis.


Uskup Sisilia Haramkan Anggota Mafia Jadi Ayah Baptis

20 Maret 2017

Michele Pennisi, uskup Sisilia. Ilcarrettinodelleidee.com
Uskup Sisilia Haramkan Anggota Mafia Jadi Ayah Baptis

Seorang uskup agung di Sisilia melarang setiap anggota mafia
menjadi ayah baptis bagi setiap anak yang menerima sakramen
pembaptisan di keuskupannya


Tunawisma Dibakar Hidup-Hidup, Polisi Italia Buru Pelaku

12 Maret 2017

Ilustrasi. TEMPO/Tony Hartawan
Tunawisma Dibakar Hidup-Hidup, Polisi Italia Buru Pelaku

Polisi memburu pelaku pembakaran terhadap seorang tunawisma yang tewas karena dibakar hidup-hidup di Kota Palermo, Sisilia, Italia.


Dubes Parengkuan Terima Penghargaan dari La Sponda

23 Desember 2016

Duta Besar RI untuk Italia, August Parengkuan (kanan) menerima Penghargaan Premio Internazionale
Dubes Parengkuan Terima Penghargaan dari La Sponda

Dubes Parengkuan dinilai sebagai figur yang memajukan hubungan Indonesia-Italia.


Promosi Gencar ITPC Milan Tingkatkan Ekspor RI ke Italia

19 Desember 2016

Becak wisata (veloleo) Indonesia di Milan, Italia. Foto: ITPC Milan
Promosi Gencar ITPC Milan Tingkatkan Ekspor RI ke Italia

Dari pameran saja, total potensi perdagangan mencapai 1,52 juta Euro (Rp 21,23 miliar)