Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Di Malioboro Buruh Unjuk Rasa dan Ada yang Pesta  

Editor

Raihul Fadjri

image-gnews
Seorang buruh membaca tulisan yang mengajak para buruh untuk tidak bekerja pada Hari Buruh se Dunia, pada pintu salah satu pabrik di Kawasan Berikat Nusantara, Cilincing, Jakarta, (1/5). TEMPO/Dasril Rozandi
Seorang buruh membaca tulisan yang mengajak para buruh untuk tidak bekerja pada Hari Buruh se Dunia, pada pintu salah satu pabrik di Kawasan Berikat Nusantara, Cilincing, Jakarta, (1/5). TEMPO/Dasril Rozandi
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Ratusan orang yang bergabung dalam Koalisi Rakyat Bersatu (KRB) sempat memblokir jalan satu arah kawasan Malioboro, Yogyakarta, dalam aksi memperingati Hari Buruh Internasional, Kamis, 1 Mei 2014. Mobil dan sepeda motor harus antre dan berhenti di belakang massa yang berjalan perlahan dari Taman Parkir Abu Bakar Ali menuju depan istana negara Gedung Agung.

Berdasarkan pantauan Tempo, massa sempat berhenti di depan gedung DPRD DIY. Pintu gerbang Dewan hampir ditutup oleh petugas keamanan, lantaran di halaman gedung Dewan juga tengah berlangsung peringatan May Day Fiesta yang digelar kelompok buruh lain, Aliansi Buruh Yogyakarta (ABY) dan Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) DIY. “Jika ingin ikut pentas seni, silakan gabung. Jika tidak, silakan pulang. Jika ingin merusuh, silakan keluar dari barisan!” teriak koordinator lapangan KRB Restu.

May Day Fiesta kelompok buruh ini berupa jalan sehat, donor darah, dan pengundian kupon berhadiah berupa sepeda motor, sepeda gunung, dan perlengkapan rumah tangga yang sudah disiapkan di panggung. Penyandang dana acara ini adalah Bank Pembangunan Daerah DIY.

Ratusan buruh itu mengajak istri atau suami dan anaknya. Sejumlah pejabat dari Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Kepolisian Daerah DIY, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial, dan kelompok pendukung keistimewaan DIY juga hadir. Gubernur DIY Sultan Hamengku Buwono X yang diundang membuka acara itu batal hadir. “Hari ini kan libur. Yang melakukan aksi adalah teman-teman di Jakarta,” kata Sekjen ABY Kirnadi berkilah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dia membantah 1 Mei yang merupakan hari libur nasional sebagai hadiah penguasa, melainkan perjuangan panjang kaum buruh sejak Orde Lama. “Meski sudah diberi libur, masih ada sepuluh persoalan buruh yang harus dituntaskan. Salah satunya soal kesejahteraan dan upah layak,” kata Kirnadi.

PITO AGUSTIN RUDIANA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Bukan Hari Buruh, Ini Kilas Balik Penggunaan Kata Mayday Sebagai Istilah Darurat

1 Mei 2023

Ilustrasi pilot. Shutterstock
Bukan Hari Buruh, Ini Kilas Balik Penggunaan Kata Mayday Sebagai Istilah Darurat

Selain lazim di peringatan Hari Buruh Internasional, May Day atau Mayday juga untuk merujuk ke kondisi kritis seperti di kedaruratan penerbangan.


May Day, Kisah Rusuh Haymarket dan Muasal Peringatan Hari Buruh Internasional

1 Mei 2023

Ribuan peserta aksi May Day berbaris sepanjang jalan di kota Los Angeles, (1/5). Dalam perayaan hari buruh internasional ini mereka menuntut reformasi kebijakan imigrasi di Amerika. (AP Photo/Jae C. Hong)
May Day, Kisah Rusuh Haymarket dan Muasal Peringatan Hari Buruh Internasional

Kerusuhan Haymarket adalah salah satu peristiwa penting dalam sejarah gerakan buruh dan hak-hak pekerja internasional, muasal May Day.


Alasan Peringatan Hari Buruh Internasional Disebut May Day

30 April 2023

Ilustrasi buruh. Pixabay
Alasan Peringatan Hari Buruh Internasional Disebut May Day

Labour Day atau Hari Buruh mengindikasikan kebijakan Hari Buruh Nasional Amerika Serikat untuk melawan pengaruh May Day yang sarat gerakan sosialisme.


Makna Hari Buruh atau May Day, Beserta Sejarahnya yang Diperingati Setiap 1 Mei

30 April 2023

Massa Gerakan Butuh Bersama Rakyat (Gebrak) dan KASBI memperingati Hari Buruh International dengan longmarch menuju Istana Merdeka, Jakarta, Rabu, 1 Mei 2019. Salah satunya tuntutan tersebut adalah pencabutan Peraturan Pemerintah (PP) No 78 Tahun 2015.  TEMPO/Subekti.
Makna Hari Buruh atau May Day, Beserta Sejarahnya yang Diperingati Setiap 1 Mei

Makna peringatan Hari Buruh atau yang juga dikenal dengan May Day. Ketahui juga sejarah terbentuknya hari tersebut baik di dunia maupun di Indonesia.


Ribuan Buruh Bakal Demo di Istana di Peringatan Hari Buruh Sedunia Besok: Ini Sejarah May Day

30 April 2023

Ilustrasi demo buruh. TEMPO/Subekti
Ribuan Buruh Bakal Demo di Istana di Peringatan Hari Buruh Sedunia Besok: Ini Sejarah May Day

Sejarah Hari Buruh Sedunia atau International Workers Day of May merupakan sejarah perjuangan kelas buruh dalam memperjuangkan haknya.


Kemnaker Apresiasi KSBSI Perjuangkan Nasib Pekerja

25 April 2022

Direktur Jenderal PHI dan JAMSOS Kemnaker, Indah Anggoro Putri
Kemnaker Apresiasi KSBSI Perjuangkan Nasib Pekerja

KSBSI tidak selalu pro dengan pemerintah, tapi juga sering mengkritik.


Menaker: May Day Momentum Gaungkan Hubungan Industrial Pancasila

31 Maret 2022

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dalam acara Kongres X KSPSI, Rakernas KSPSI dan Munas SP Pariwisata-KSPSI di Jakarta, Rabu (30/3/2022).
Menaker: May Day Momentum Gaungkan Hubungan Industrial Pancasila

Hubungan Industrial Pancasila efektif dalam menciptakan hubungan industrial yang harmonis.


Berakar dari Yunani Kuno, Inilah Sejarah Kontes Kecantikan

15 Oktober 2021

Aurra Kharisma berhasil keluar sebagai runner up ketiga Miss Grand International 2020. Malam puncak kontes kecantikan tersebut digelar di Bangkok, Thailand, Sabtu, 27 Maret 2021. Instagram/@Aurrakharisma
Berakar dari Yunani Kuno, Inilah Sejarah Kontes Kecantikan

Kontes kecantikan terus dilanggengkan hingga sekarang. Kontes kecantikan sendiri mempunyai sejarah yang panjang.


Walikota Hendi Teruskan Aspirasi Buruh Lewat APEKSI

3 Mei 2021

Walikota Hendi Teruskan Aspirasi Buruh Lewat APEKSI

Walikota Semarang menyampaikan kekhawatiran para pekerja terkait UU Cipta Kerja. Antara lain sistem kerja kontrak, praktik outsourcing, dan waktu kerja yang eksploitatif


Tokoh Buruh Muchtar Pakpahan Wafat: Melawan Soeharto hingga Bikin Partai

22 Maret 2021

Muchtar Pakpahan. TEMPO/Nurdiansah
Tokoh Buruh Muchtar Pakpahan Wafat: Melawan Soeharto hingga Bikin Partai

Tokoh buruh Muchtar Pakpahan meninggal pada Ahad malam, 21 Maret 2021 di Rumah Sakit Siloam, Semanggi, Jakarta Pusat.