Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ramadan, Transaksi Gadai di Malang Melonjak

image-gnews
TEMPO/Fahmi Ali
TEMPO/Fahmi Ali
Iklan

TEMPO.CO, Malang - Transaksi gadai di wilayah Malang Raya, Jawa Timur, selama Ramadan tahun ini meningkat dibanding tahun lalu. Lonjakan transaksi diprediksi makin tinggi memasuki H-7 Lebaran. (Baca: Ramadan, Pegadaian Sulsel Siapkan Rp 1,2 Triliun)

Saat ini rata-rata nilai transaksi harian antara Rp 10 miliar sampai Rp 13 miliar dengan nasabah sebanyak seribu sampai 1.200 orang per hari. Nilai transaksi ini melebihi nilai transaksi periode serupa tahun 2013 yang mencapai antara Rp 9 miliar sampai Rp 10 miliar. Sebanyak 80 persen transaksi berupa gadai perhiasan. Sisanya berupa gadai barang elektronik dan barang berharga sekitar 15 persen, serta gadai surat berharga seperti surat kendaraan bermotor.

Manajer Pegadaian Area Malang Bambang Munirianto mengatakan nilai transaksi gadai di 52 gerai Pegadaian yang tersebar di Malang Raya (Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu) mulai terpantau naik sejak awal Ramadan. "Kami perkirakan pada seminggu sebelum Lebaran omzet bisa mencapai Rp 15 miliar per hari karena animo masyarakat ke Pegadaian sangat tinggi," kata Bambang, Rabu, 16 Juli 2014.

Emas masih menjadi barang perhiasan yang paling banyak digadaikan dan ini yang menimbulkan kesan Pegadaian identik sebagai tempat menggadaikan emas dalam pelbagai rupa, seperti kalung, gelang, dan cincin. Sebagai gambaran, transaksi gadai perhiasan pada 2013 bernilai Rp 1,95 triliun dari total nilai transaksi gadai sebesar Rp 2,4 triliun. (Baca: Pegadaian Solo Targetkan Jual 31 Kilogram Emas)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Gadai perhiasan paling banyak dilakukan masyarakat Kabupaten Malang dan Kota Batu. Sedangkan barang elektronik dan kendaraan bermotor paling banyak digadaikan di Kota Malang. Barang elektronik berupa laptop dan telepon genggam paling banyak digadaikan oleh mahasiswa. Total nilai transaksi barang elektronik dan kendaraan bermotor tahun lalu berkisar Rp 300 miliar.

ABDI PURMONO

Berita Terpopuler:
Ahok Rogoh Kocek Rp 4 Miliar untuk Bantu Warga
Syarief Hasan Tak Hadiri Koalisi Merah Putih
Dilaporkan ke Mabes Polri, Jakarta Post Santai
Panglima TNI Tabrak Tameng Prajurit

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PT Pegadaian Buka Lowongan untuk Lulusan IT

5 hari lalu

PT Pegadaian Buka Lowongan untuk Lulusan IT

Bagi para pencari kerja yang berminat bisa langsung mendaftarkan diri melalui website resmi Pegadaian atau scan QR Code yang tertera pada flyer resmi


Harga Emas Naik saat Lebaran, Perhatikan Tips Jual Emas Agar Cuan Maksimal

15 hari lalu

Petugas tengah menunjukkan contoh emas berukuran 1 kilogram di butik Galery24 Salemba, Jakarta, Selasa, 19 Maret 2024. Harga emas 24 karat PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) atau Antam terpantau naik pada perdagangan hari ini menjelang rapat The Fed soal kebijakan suku bunga.  TEMPO/Tony Hartawan
Harga Emas Naik saat Lebaran, Perhatikan Tips Jual Emas Agar Cuan Maksimal

Memasuki lebaran 2024, harga emas meroket! Simak tips jual emas di tengah tren kenaikan harga untuk hasil maksimal.


Pegadaian 1 2 3 GO!!! Rayakan Hari Jadi dengan Semangat Baru

23 hari lalu

Pegadaian 1 2 3 GO!!! Rayakan Hari Jadi dengan Semangat Baru

Di usia ke-123 tahun Pegadaian mengusung target meng-emaskan Indonesia.


Syarat Gadai Emas di Pegadaian, Perhatikan Bunga dan 3 Jenis Pembayarannya

28 hari lalu

Seorang petugas menunjukkan koleksi emas batangan di Galeri 24 Pegadaian, Jakarta. Tempo/Tony Hartawan
Syarat Gadai Emas di Pegadaian, Perhatikan Bunga dan 3 Jenis Pembayarannya

Ini syarat untuk gadai emas di Pegadaian. Ketahui bunga dan cara 3 jenis pembayarannya.


Pegadaian Serahkan Hadiah Beli Emas Bonus Mobil Kepada Nasabah

30 hari lalu

Pegadaian Serahkan Hadiah Beli Emas Bonus Mobil Kepada Nasabah

PT Pegadaian Kanwil X Jawa Barat menyerahkan reward satu unit mobil Brio Satya kepada nasabah program Mulia Pegadaian, yang merupakan produk pembelian emas secara angsuran.


Dirut Pegadaian Raih Best 50 CEO 2024

30 hari lalu

Dirut Pegadaian Raih Best 50 CEO 2024

Damar Latri Setiawan berterima kasih pada kerja keras seluruh insan Pegadaian.


Lebaran Bagi-Bagi THR Emas, Habit Baru untuk Para Orangtua

31 hari lalu

Lebaran Bagi-Bagi THR Emas, Habit Baru untuk Para Orangtua

THR emas tidak hanya menjadi hal baru dan unik, namun juga menjadi solusi terbaik


Pegadaian Peduli Rumah Ibadah, Bangun Masjid Al Hikmah di Sumatera

32 hari lalu

Pegadaian Peduli Rumah Ibadah, Bangun Masjid Al Hikmah di Sumatera

Masjid mengusung konsep dan tema Green Architecture


Pegadaian Buka Lowongan Kerja Khusus IT

34 hari lalu

Pegadaian Buka Lowongan Kerja Khusus IT

Batas akhir lamaran 26 Maret 2024. Lamaran melalui situs resmi Pegadaian.


PNM Akan Perluas Jangkauan ke Miangas hingga Perbatasan Papua

34 hari lalu

Direktur Utama PT Permodalan Nasional Madani atau PNM, Arief Mulyadi berfoto dengan para nasabah dan produk usaha mereka dalam acara Live On Ramadan, di Restoran Harum Manis, Apartemen Pavilion Sudirman, Jakarta pada Kamis, 21 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang
PNM Akan Perluas Jangkauan ke Miangas hingga Perbatasan Papua

PT Permodalan Nasional Madani atau PNM akan memperluas jangkauan program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar) di daerah tertinggal, terdepan, dan terluar (3T).