Antrean 20 Km Lebih di Jalur Indramayu-Cirebon  

Kendaraan pemudik terjebak kemacetan ketika melintasi kawasan Simpang Jomin, Karawang, Jawa Barat, Sabtu 26 Juli 2014. TEMPO/Dhemas Reviyanto
Kendaraan pemudik terjebak kemacetan ketika melintasi kawasan Simpang Jomin, Karawang, Jawa Barat, Sabtu 26 Juli 2014. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Cirebon - Jalur Pantai Utara (Pantura) di Cirebon hingga Indramayu kembali padat pada Sabtu pagi ini, 2 Agustus 2014. Berbagai rekayasa lalu lintas pun dilakukan.

Berdasarkan pantauan di wilayah tersebut, terjadi antrean kendaraan mulai dari Kertasmaya hingga Tegalkarang sepanjang lebih dari 20 km. Kendaraan hanya bisa berjalan dengan kecepatan 10 hingga 20 km/jam. Bahkan terkadang kendaraan pun harus berhenti. Selain karena adanya aktivitas pemudik yang beristirahat di SPBU Kertasmaya, Jalur Pantura sepanjang Indramayu juga terlihat sudah mulai penuh oleh kendaraan pemudik.

Polres Cirebon pun segera melakukan rekayasa lalu lintas untuk menghindari kemacetan lebih parah ke arah Indramayu. "Kendaraan akan dialihkan ke jalur alternatif Cirebon-Bandung," kata Kasatlantas Polres Cirebon AKP Erwinsyah.

Kendaraan yang keluar dari pintu tol Tegalkarang dibelokkan ke kiri menuju Jenun-Gintung-Ciwaringin dilanjutkan ke Cijelag-Cikamurang-Subang. "Prasarana dan personel untuk pengalihan arus lalu lintas sudah kami siapkan," kata Erwinsyah. Selain itu terlihat pula di perempatan Palimanan dipasang penghalang agar pemudik yang dari arah Pantai utara Cirebon tidak bisa berbelok ke kanan menuju ke Pantura Indramayu. Namun mereka diluruskan menuju jalur Cirebon-Bandung.

Sementara itu, Kapolres Cirebon AKBP Irman Sugema menjelaskan seluruh personelnya sudah disiagakan untuk antisipasi arus balik kali ini. "Diprediksi hari ini puncak arus balik ke Jakarta," katanya. Kepadatan kendaraan, lanjut Irman, sebenarnya sudah terjadi sejak Jumat kemarin.

Personel polisi, kata Irman, telah siaga di perbatasan Indramayu-Cirebon untuk memantau jika terjadi antrean kendaraan yang melebihi perbatasan Cirebon. "Jika antrean kendaraan ekornya sudah sampai di Kabupaten Cirebon, berbagai rekayasa lalu lintas akan kami lakukan," katanya.

IVANSYAH

Baca juga:
Hari Ini Puncak Arus Balik Via Purbaleunyi
Tolak Bayar Paten, Microsoft Gugat Samsung
Pendukung ISIS Menyebar dari Jawa Sampai Sulawesi
Arus Balik Mudik, Kemacetan Parah di Purwokerto

Terpopuler:
Syafi'i Maarif: Dukung ISIS Itu Sinting
Bagaimana ISIS Mendanai Operasinya?
BNPT: Dukung ISIS, Kewarganegaraan Hilang
ISIS Ancam Ledakkan Jakarta, BNPT: Itu Hanya Isu
Jokowi Pertimbangkan Jabatan Wakil Menteri Dihapus