Chevrolet Spin Mulai Garap Masyarakat Menengah  
Reporter: Tempo.co
Editor: Kukuh S Wibowo Surabaya
Selasa, 19 Agustus 2014 17:57 WIB
Chevrolet Spin berkapasitas mesin 1.400 cc. Rasio konsumsi bahan bakar MPV ini adalah 1:13 kilometer. Spin berkapasitas kursi untuk 7 penumpang. Harga mobil ini ada di kisaran Rp 139-178 juta. Motorbeam.com
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Surabaya - Chevrolet Spin, mobil keluaran pabrikan di Amerika Serikat, berambisi merebut pangsa pasar menengah ke atas di Indonesia. Chevrolet Spin merupakan mobil dengan varian tertinggi dalam sub-segmen MPV-B.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kendaraan ini ada beberapa varian, yaitu 1.2 dan 1.5 untuk bensin dan 1.3 untuk diesel," kata Edy Baktiyana, Operation Manager Chevrolet di Surabaya, di sela-sela kegiatan test drive, Selasa, 19 Agustus 2014. (Baca berita lain: Tip Mudik ala Chevrolet)

Menurut Edy, keberadaan Chevrolet Spin membuat pangsa pasar produk Chevrolet semakin bertambah. Selain masyarakat kalangan atas, mobil tersebut juga dapat menjangkau masyarakat menengah. "Sampai saat ini Spin masih yang paling banyak diminati dari seluruh varian Chevrolet. Urutan penjualannya di atas Captiva," ujarnya.

Selain Spin dan Captiva, varian lain Chevrolet ialah Aveo. New Chevrolet Captiva merupakan mobil dengan tujuh penumpang yang memiliki model SUV bermesin 2.000 cc. Adapun Aveo memiliki mesin 1.400 cc. "Chevrolet Aveo ini juga dapat menampung sekitar tujuh orang," ujar Edy.

Public Relations Chevrolet Indonesia Maria Sidabutar mengatakan Spin juga dilengkapi dengan teknologi yang ramah lingkungan. Chevrolet Spin juga satu-satunya mobil dengan model MPV yang menggunakan diesel manual. "Ada juga yang otomatis. Kalau yang diesel memakai 1.300 cc turbo," ujarnya. (Baca juga: Chevrolet Targetkan 1.000 Part-shop Tahun Ini)

EDWIN FAJERIAL

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi