Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kebakaran Pasar Ciranjang Diduga Disengaja  

Editor

Eni Saeni

image-gnews
Kepulan asap terlihat ketika petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api pada kebakaran di komplek pertokoan Pasar Senen, Jakarta (25/4). Sumber api diduga berasal dari sebuah kios  pakaian di lantai pada pukul 4.25 WIB. Tempo/Dian Triyuli Handoko
Kepulan asap terlihat ketika petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api pada kebakaran di komplek pertokoan Pasar Senen, Jakarta (25/4). Sumber api diduga berasal dari sebuah kios pakaian di lantai pada pukul 4.25 WIB. Tempo/Dian Triyuli Handoko
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Para pedagang Pasar Inpres Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, mendesak Kepolisian Resor Cianjur, Jawa Barat, segera mengungkap penyebab kebakaran pasar tersebut pada Jumat, 5 September 2014. Desakan itu disampaikan karena muncul isu bahwa kebakaran yang menghanguskan ratusan kios itu disengaja. Sebab, pemerintah akan membangun pasar modern yang sudah ditolak warga Pasar Inpres Ciranjang.

Jaka Sutrisna, 40 tahun, pemilik kios di Pasar Ciranjang, menduga pasar itu sengaja dibakar. Sebab, tiba-tiba muncul api yang berasal dari kios bahan pokok secara cepat menjalar ke kios lainnya. "Sejumlah pemilik kios melihat seseorang yang dicurigai akan melakukan pembakaran," katanya. (Baca: Pasar Ciranjang Dilumat Api, Bandung-Cianjur Macet)

Beberapa pekan sebelum musibah kebakaran terjadi, ujar Jaka, pedagang sudah waspada dengan melakukan piket dibantu keamanan pasar. Sebab, beberapa warga pasar pernah melihat orang yang dicurigai akan melakukan pembakaran.

Ari Nugraha, 35 tahun, pedagang lainnya, berharap kepolisian dapat mengungkap penyebab kebakaran di Pasar Inpres Ciranjang sehingga bisa menepis isu di atas. "Aparat juga harus mengumumkan hasil penyelidikannya secara transparan kepada warga," tuturnya. (Baca: Blok 3 Pasar Senen Terbakar Lagi)

Kepala Kepolisian Resor Cianjur Ajun Komisaris Besar Dedy Kusuma Bakti mengatakan peristiwa kebakaran Pasar Ciranjang sedang diselidiki. Penyelidikan oleh Tim Puslabfor juga sudah dilakukan. Hasil temuan di lokasi akan dibawa ke Jakarta untuk diteliti di laboratorium.

"Saya sudah berbicara dengan Ketua Tim Puslabfor Mabes Polri. Sebagaimana disampaikan Ketua Tim bahwa temuan di lokasi akan dilakukan uji laboratoris di Mabes Polri," kata Dedy. "Jadi, soal hasilnya, tergantung pada tim Puslabfor Mabes Polri. Kami berharap hasilnya bisa secepatnya kami terima." (Baca juga: Pasar Tempeh Tinggalan Belanda Ludes Terbakar).

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Soal adanya isu dugaan pasar dibakar, Dedy mengimbau agar warga jangan berasumsi atau berpraduga tanpa dasar. "Semestinya kita berempati dan berduka atas musibah yang menimpa saudara-saudara kita, tidak perlu dibumbui cerita yang tidak berdasar pada fakta," ujarnya.

Namun, jika ada warga yang merasa memiliki informasi, Dedy meminta segera disampaikan kepada polisi, supaya bisa ditelusuri kebenarannya. "Jangan sampai sekadar rumor menyesatkan yang berpotensi memprovokasi warga," tuturnya.

Sementara itu, Bupati Cianjur Tjetjep Muchtar Soleh mengatakan pemerintahannya akan membangun kios darurat agar para warga pasar dapat kembali beraktivitas. "Kami juga  turut prihatin dengan terjadinya kebakaran di Pasar Ciranjang," ujar Tjetjep.

DEDEN ABDUL AZIZ

Terpopuler:
Megawati: Saya Bisa Ngamuk Lho! 
PDIP-Jokowi Tak Berkutik di Depan Koalisi Prabowo  
Pengacara Jokowi Kritik Tim Transisi
Kalla: Wajar SBY Kritik Tim Transisi 
Identitas Jack the Ripper Akhirnya Terungkap 
Meliuk di Antara Pinus Manglayang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Langkah Penting yang Harus Dilakukan Penumpang saat Kondisi Darurat di Kapal Pesiar

2 hari lalu

Ilustrasi kapal pesiar. Freepik.com/Chandlervid85
Langkah Penting yang Harus Dilakukan Penumpang saat Kondisi Darurat di Kapal Pesiar

Ada beberapa hal yang perlu diketahui penumpanh kapal pesiar saar mengalami kondisi darurat


Diduga Tersambar Petir Corong Asap Kapal Pesiar Terbakar

3 hari lalu

Kapal pesiar Carnival Freedom. Instagram.com/@carnival
Diduga Tersambar Petir Corong Asap Kapal Pesiar Terbakar

Imbas dari terbakarnya corong pembuangan kapal pesiar Carnival Freedom dua pelayaran berikutnya dibatalkan


Jumat Pagi, Titik Api Masih Muncul di Lokasi Kebakaran Gudang Lazada dan SiCepat Cengkareng

7 hari lalu

Petugas pemadam kebakaran berusaha menyiram api dari gudang Si Cepat yang merembet ke Gudang Lazada di Jalan Pergudangan Ekspedisi, Pesing Poglar, Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis malam, 21 Maret 2024. TEMPO/Ihsan Reliubun.
Jumat Pagi, Titik Api Masih Muncul di Lokasi Kebakaran Gudang Lazada dan SiCepat Cengkareng

Hingga Jumat pagi, petugas pemadam kebakaran masih berusaha memadamkan api di lokasi kebakaran gudang Lazada dan SiCepat.


Kebakaran Gudang Lazada dan SiCepat , Karyawan Panik Selamatkan Barang Pesanan Pelanggan

7 hari lalu

Petugas Damkar berusaha memadamkan kebakaran dari gudang Si Cepat yang merembet ke Gudang Lazada di Jalan Pergudangan Ekspedisi, Pesing Poglar, Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat, Kamis malam, 21 Maret 2024. TEMPO/Ihsan Reliubun.
Kebakaran Gudang Lazada dan SiCepat , Karyawan Panik Selamatkan Barang Pesanan Pelanggan

Gudang Lazada dan SiCepat di Cengkareng, Jakarta Barat kebakaran pada Kamis malam. Petugas damkar kewalahan memadamkan api.


Viral Kebakaran Gedung Serbaguna di Bekasi karena Bocah Main Petasan

8 hari lalu

Ilustrasi kebakaran. ANTARA
Viral Kebakaran Gedung Serbaguna di Bekasi karena Bocah Main Petasan

Kebakaran melanda gedung serbaguna di perumahan Taman Narogong Indah, Rawalumbu, Kota Bekasi. Api diduga bersumber dari petasan


Rendi Solihin Salurkan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran

9 hari lalu

Rendi Solihin Salurkan Bantuan Kepada Warga Korban Kebakaran

Dilakukan pendataan agar semua korban kebakaran bisa terjangkau bantuan


Toko Bangunan di Sawangan Depok Kebakaran, Kerugian Ditaksir Rp400 Juta

9 hari lalu

Personel DPKP Kota Depok memadamkan api yang membakar toko bangunan di Jalan H Sulaiman, Kelurahan Bedahan, Kecamatan Sawangan, Depok, Selasa malam, 19 Maret 2024. TEMPO/Ricky Juliansyah
Toko Bangunan di Sawangan Depok Kebakaran, Kerugian Ditaksir Rp400 Juta

Toko bangunan di Jalan H Sulaiman, Bedahan, Sawangan, Depok kebakaran petang tadi bertepatan dengan waktu berbuka puasa


95 di Palmerah Kebakaran, 20 Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal

12 hari lalu

Puluhan rumah di Jalan Kota Bambu Raya, Kota Bambu Utara, Palmerah, Jakarta Barat dilanda kebakaran pada Ahad dini hari, 17 Maret 2024 sekira pukul 02.35 WIB. ANTARA/Tangkapan Layar
95 di Palmerah Kebakaran, 20 Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal

Sebanyak 95 unit rumah di Jalan Kota Bambu Raya Palmerah, Jakarta Barat dilanda kebakaran pada Ahad dini hari tadi


Kebakaran di Ciputat Tangsel, Seorang Lansia Ditemukan Tewas

12 hari lalu

Ilustrasi kebakaran. Istimewa
Kebakaran di Ciputat Tangsel, Seorang Lansia Ditemukan Tewas

Diduga korban sedang tidur di dalam kamarnya ketika terjadi kebakaran yang menghanguskan rumah di Ciputat Timur itu.


Beijing Sepakati Anggaran Pemerintah Pusat dan Daerah Periode 2024

17 hari lalu

Mantan presiden Cina Hu Jintao meninggalkan kursinya dikawal dua pria saat upacara penutupan Kongres Nasional ke-20 Partai Komunis Cina, di Aula Besar Rakyat di Beijing, Cina, 22 Oktober 2022. REUTERS/Tingshu Wang
Beijing Sepakati Anggaran Pemerintah Pusat dan Daerah Periode 2024

Sidang parlemen "Dua Sesi" Cina resmi ditutup dengan hasil akhir menyepakati anggaran pemerintah pusat dan daerah periode 2024, menerima laporan kerja