Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gaya Musim Semi di London

image-gnews
Model berjalan di runway peragaan busana Anya Hindmarch SS15 dalam ajang London Fashion Week di Ambika P3 Gallery, Selasa 16 September 2014, di London, Inggris. David M. Benett/Getty Images for Anya Hindmarch
Model berjalan di runway peragaan busana Anya Hindmarch SS15 dalam ajang London Fashion Week di Ambika P3 Gallery, Selasa 16 September 2014, di London, Inggris. David M. Benett/Getty Images for Anya Hindmarch
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Ada burung dan lebah dalam koleksi rumah mode Burberry Prorsum. Tapi desainer Christopher Bailey tidak menerjemahkan tema itu mentah-mentah dalam bentuk gambar atau bordir berbentuk binatang itu. Bailey justru menyuguhkan koleksi dari bahan-bahan tembus pandang. Material itu dilipit atau dipotong menjadi bulatan-bulatan yang disusun dalam pola tertentu. Hasilnya adalah gaun selutut transparan yang ditambah dengan jaket jins ataupun jaket sedengkul yang merupakan ciri khas rumah mode ini. Seluruh koleksi itu hadir dalam warna biru muda, merah pupus, jingga, putih, kuning muda, merah marun, dan warna-warna pucat lainnya.

Style.com menyebut Bailey tengah menyuguhkan versi ideal dari musim panas ala Inggris. Itu sebabnya dia menawarkan sandal dan sneakers warna-warni—keduanya pernah disuguhkan oleh rumah mode Chanel musim lalu. “Pakaian seperti itu bisa Anda kenakan untuk berlari melintasi padang rumput,” demikian ditulis Style.com. Pilihan Bailey bukannya tanpa alasan. Dia kini adalah direktur kreatif rumah mode yang memproduksi secara masif seluruh koleksinya. Bahkan, koleksi terbaru Burberry—yang bisa ditonton via internet dari Kensington Park, London—bisa langsung dipesan daring.

Tidak ada sepatu hak tinggi dalam koleksinya. Hal serupa diterapkan oleh desainer lain, seperti J.W. Anderson—yang menarik minat investasi grup Louis Vuitton—ataupun Roksanda. (Baca: Sosok Penting Si Ahli Kreativitas Louis Vuitton)

Seperti New York pekan lalu, London Fashion Week mulai meninggalkan high-heels. “Tidak ada sepatu setinggi enam inci, wajah model yang mendongak, dan lengkungan alis yang sempurna. Para model hanya mengenakan sepatu teplek, dan mereka berjalan seakan tidak di atas catwalk,” demikian ditulis oleh Jess Cartner Morley dari The Guardian.

Berbeda dengan yang lainnya, Tom Ford dan Marchesa tidak meninggalkan sepatu hak tinggi. Tom Ford menampilkan koleksi yang sedikit nyeleneh untuk musim semi 2015. Ford menampilkan sosok wanita urakan. Sebagian besar koleksinya tampil dengan warna hitam. Roknya pun dibuat dengan ketat plus belahan tinggi. Model yang digunakan dalam koleksinya rata-rata bertubuh sangat kurus dengan rambut pirang yang disisir ke depan menutupi sebagian mata. (Baca: Belanja, Bersantai, dan Picnic Sale)

Apa yang ingin disampaikan oleh desainer Amerika berusia 53 tahun ini? “Sebagian menafsirkannya sebagai wanita-wanita bom seks penakluk pria, tapi ada juga yang menafsirkannya sebagai wanita-wanita yang tak berdaya pada kartu kredit American Express (Amex) milik pacar atau suaminya,” tulis Style.com ihwal koleksi Ford. Yang jelas, pesan dari pria yang baru menikah dengan jurnalis mode Richard Buckley—pasangannya selama 24 tahun—ini mudah dibaca: Anda bisa menulis aturan sendiri dalam berpakaian.

Sementara Ford tampil urakan, duet Georgina Chapman dan Keren Craig dari Marchesa justru muncul dengan pendekatan yang manis. Gaun dengan bordir bunga-bunga dan ruffles dari bahan transparan bergelombang muncul dalam koleksi gaun malamnya. Rumah mode yang genap merayakan satu dekadenya di dunia mode tahun ini itu memang membawa konsep bohemia. “Sesuatu yang gypsy, sedikit rasa Woodstock, dan rock n' roll di dalamnya,” kata desainer Marchesa Georgina Chapman kepada Vogue.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Itu sebabnya, hampir seluruh koleksinya berwarna putih. Kecuali beberapa gaun malam yang punya paduan magenta dan hitam, ataupun jingga dan emas. Tapi para model—dibuka oleh putri bintang rock and roll Mick Jager, Georgina May—justru tampil bak putri ataupun peri dalam kisah dongeng ketimbang gadis yang akan menonton festival musik.

Tentu, pesan lainnya adalah perjalanan Marchesa yang seperti dongeng sepuluh tahun terakhir. “Mereka memulainya sepuluh tahun lalu di London dalam sebuah show di Archer Street, Soho, tempat yang identik dengan prostitusi dan obat terlarang. Malam ini, pagelaran mereka berlangsung di Whitehall, rancangan Inigo James yang dulunya hanya bisa dipakai oleh keluarga kerajaan,” demikian ditulis oleh Style.com. Di gedung yang tidak jauh dari kantor Perdana Menteri Inggris di Downing Street 10, perjalanan dongeng manis Marchesa ditunjukkan.

Koleksi Marchesa jelas akan menghiasi Hollywood tahun depan. Beberapa gaun sudah diincar untuk karpet merah. Sebagian penggunanya menginginkan “momen Cinderella” milik penyanyi Rita Ora di karpet merah dengan gaun Marchesa-nya beberapa waktu lalu.

SUBKHAN | VOGUE | STYLE.COM | THE GUARDIAN

Terpopuler
Tetap Aksis dengan Gaya Bertopang Dagu
Diet Cacing Pita Populer di Kalangan Model 
Bullying Tingkatkan Peradangan
6 'Manfaat' Kesehatan Jika Menjomblo  

 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

1 menit lalu

Menteri  Sosial Tri Rismaharini  menjadi pembicara pembuka hari kedua Forum Infrastruktur Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD)di Paris Prancis, Rabu  pagi, 10 April 2024. (Sumber: Istimewa)
Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful merespons kabar jika Tri Rismaharini atau Risma maju di Pilkada Jakarta 2024.


Dosen UNTAN Diduga Jadi Joki Nilai Mahasiswa S2, Biayanya Rp20-Rp30 Juta

4 menit lalu

Ilustrasi Universitas Tanjungpura. Sumber: Untan.ac.id
Dosen UNTAN Diduga Jadi Joki Nilai Mahasiswa S2, Biayanya Rp20-Rp30 Juta

Sumber Tempo mengungkap jika seorang dosen di Untan diduga menjadi joki nilai mahasiswa program S2 di FISIP. Tarifnya mencapai Rp 30 juta.


Menkominfo Klaim Bos Apple Tim Cook Segera Bertemu Jokowi, Bahas Investasi?

8 menit lalu

CEO Apple Tim Cook menghadiri Premiere Apple Original Series
Menkominfo Klaim Bos Apple Tim Cook Segera Bertemu Jokowi, Bahas Investasi?

Tim Cook sudah dijadwalkan bakal bertemu Presiden Joko Widodo alias Jokowi.


Arion Suites Hotel Kemang Dukung Aktivitas Bola Basket Tuli Indonesia

9 menit lalu

Arion Suites Hotel Kemang mengadakan bukapuasa bersama perkumpulan basket tuli atau IDB (Indonesian Deaf Basketball).
Arion Suites Hotel Kemang Dukung Aktivitas Bola Basket Tuli Indonesia

Arion Suites Hotel Kemang tidak hanya sekadar menjadi tempat menginap yang mewah, tetapi juga menjadi teladan dalam mendukung inklusi dan keberagaman.


Sinopsis 5 Film Baru di Libur Lebaran 2024

9 menit lalu

Poster film Monkey Man. Foto: Wikipedia.
Sinopsis 5 Film Baru di Libur Lebaran 2024

Untuk mengisi waktu libur lebaran salah satunya ialah pergi menonton film bersama. Berikut sinopsis 5 film baru di libur lebaran 2024


15 Fakta Unik Turki, Negara yang Terletak di Benua Asia dan Eropa

12 menit lalu

Berikut ini daftar fakta unik Turki, mulai dari kebiasaan minum teh, asal-muasal Sinterklas, hingga bunga tulip yang jadi bunga nasional. Foto: Canva
15 Fakta Unik Turki, Negara yang Terletak di Benua Asia dan Eropa

Berikut ini daftar fakta unik Turki, mulai dari kebiasaan minum teh, asal-muasal Sinterklas, hingga bunga tulip yang jadi bunga nasional.


Perludem Serukan Mahkamah Rakyat untuk Koreksi Pilpres 2024

13 menit lalu

Anggota Dewan Pembina Perludem, Titi Anggraini. Dok.TEMPO/Dhemas Reviyanto Atmodjo
Perludem Serukan Mahkamah Rakyat untuk Koreksi Pilpres 2024

Perludem menyoroti perlunya Mahkamah Rakyat untuk mengoreksi proses Pilpres 2024 dan memastikan keadilan dalam sistem demokrasi.


Megawati Kirim Surat Amicus Curiae: Semoga Ketuk Palu MK Bukan Palu Godam

29 menit lalu

Tangkapan layar - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri saat membuka
Megawati Kirim Surat Amicus Curiae: Semoga Ketuk Palu MK Bukan Palu Godam

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menuliskan surat amicus curiae ke MK. Bertuliskan tangan, Mega menyitir perkataan RA Kartini.


BEM FH UGM, Undip, Unpad dan Unair Serahkan Amicus Curiae ke MK soal Sengketa Pilpres

34 menit lalu

Perwakilan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Hukum atau BEM FH dari Universitas Gadjah Mada, Universitas Diponegoro, Universitas Padjajaran, dan Universitas Airlangga menyerahkan amicus curiae atas permohonan perselisihan hasil pemilihan umum atau PHPU Pilpres di Mahkamah Konstitusi pada Selasa, 16 April 2024. TEMPO/Amelia Rahima Sari
BEM FH UGM, Undip, Unpad dan Unair Serahkan Amicus Curiae ke MK soal Sengketa Pilpres

Perwakilan mahasiswa FH dari empat PTN menyerahkan amicus curiae atau sahabat pengadilan ke MK atas perkara sengketa Pilpres.


Akademi Crypto Gelar Event Road to Bitcoin Halving

38 menit lalu

Akademi Crypto Gelar Event Road to Bitcoin Halving

Akademi Crypto gelar event kripto terbesar di dunia yakni Road to Bitcoin Halving yang digelar di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Minggu, 7 April 2024.