Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tersiksa di Cusco, Kota Paling Tipis Oksigen  

Editor

Sunu Dyantoro

image-gnews
Perempuan keturunan Suku Inca di Cusco Peru. (TEMPO/Shinta Maharani)
Perempuan keturunan Suku Inca di Cusco Peru. (TEMPO/Shinta Maharani)
Iklan

TEMPO.CO, Lima - Dingin menyergap Cusco, Peru, Amerika Latin. Sekujur tubuh menggigil. Tengkuk, leher, hingga ubun-ubun terasa seperti ditusuk-tusuk. Pusing mendera kepala. Jantung berdegup semakin kencang. Sebagian orang mimisan karena tak tahan.

Ini terjadi karena Cusco berada di ketinggian 3.400 meter di atas permukaan laut. Inilah kota dengan oksigen paling tipis di dunia karena ketinggiannya. (Baca: Isu Lingkungan Maritim Dibahas di Konferensi Peru)

Sebagian turis dari banyak negara yang ikut tur keliling Cusco mengeluh sakit di kepala. "Pusingnya menghujam hingga ke kepala bagian belakang. Jantung saya juga kian berdegup," kata turis asal Indonesia, Tifa Asrianti, Senin sore, 8 Desember 2014, waktu Cusco, Peru.

Tempo berada di Peru untuk meliput Konferensi Perubahan Iklim yang berlangsung di Lima, Peru, sejak Senin, 1 Desember hingga Sabtu, 13 Desember 2014, waktu Lima, atau Ahad, 14 Desember 2014, waktu Jakarta. (Baca: Tari Indonesia Buka Konferensi Iklim di Lima, Peru)

Cusco atau Qosqo dalam bahasa Quecha, bahasa asli penduduk di kawasan pegunungan Andes, Amerika Latin, merupakan kota yang dikenal sebagai kota dengan peradaban kuno di dunia. Kota ini menjadi ikon pariwisata di Amerika Latin.

Cusco menjadi situs penting di Peru setelah Machu Picchu. Di tempat ini terdapat peninggalan kerajaan Inca yang memukau. Pengunjung perlu waktu setidaknya 90 menit menuju Cusco menggunakan pesawat dari Lima, Peru. (Baca: Perdebatan Emisi di Konferensi Perubahan Iklim)

Di Cusco, rombongan turis berkeliling menggunakan bus yang disiapkan perusahaan travel wisata bersama pemandu. Tempat pertama yang dijejaki adalah Plaza de Armas atau pusat kota. Di sini terdapat bangunan megah bergaya kolonial, yaitu katedral berlapis emas. Bangunan ini sebelumnya adalah tempat suku Inca yang kemudian dihancurkan bangsa Spanyol.

Katedral mulai dibangun sekitar tahun 1560 oleh keturunan suku Inca. Mereka banyak yang meninggal ketika membangun katedral dalam penjajahan Spanyol. Arsitek bangunan ini adalah Juan Miguel de Veramendi. Di dalam katedral ini terdapat patung bunda Maria, Jesus, dan lambang segitiga khas suku Inca yang menggambarkan kehidupan. (Baca: Konferensi Perubahan Iklim Sorot Korupsi Indonesia)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ada pula lukisan megah berlapis emas. Sayang, semua bagian di dalam gereja dan lukisan terlarang untuk difoto. "Menteri Kebudayaan melarang pengunjung memotret supaya tak diduplikasi," kata pemandu wisata, Jhoan.

Setelah Katedral Cusco rombongan menelusuri jalan yang mirip gang menuju istana Qorikancha. Istana ini penuh hiasan emas. Di sini terdapat tempat pemujaan matahari. (Baca: Cuit Rem dan Perang Klakson di Lima, Peru)

Sacsayhuamon adalah rute selanjutnya. Konstruksi bangunan bebatuan raksasa ribuan ton ini terletak dua kilometer dari Kota Cusco. Tempat ini punya ketinggian 3.600 meter di atas permukaan laut.

Tak semua rombongan menjejakkan kaki di tempat ini. Sebagian menghemat energi untuk perjalanan wisata di hari berikutnya. Mereka kelelahan dan merasa pusing. Jhoan menawari turis untuk menyeruput minuman dari daun teh koka hangat. Daun koka merupakan sejenis tanaman kokain yang ampuh mengobati orang yang mengalami pusing akibat tipisnya oksigen. (Baca: Jumpa Saudara Asal Indonesia di Arequipa, Peru)

Daun koka legal di Peru, Colombia, Ekuador, dan Argentina. Penduduk pegunungan Andes menggunakannya sebagai obat. Di Peru, daun koka dijual bebas di pasaran. Ada pula teh koka dalam bentuk teh kemasan dan permen. Daun koka, menurut resepsionis hotel di Cusco, Carlos, tumbuh subur di Quillabamba, sebuah kota kecil di selatan Peru. "Perlu enam jam menuju ladang koka di Quillabamba," katanya.

SHINTA MAHARANI (CUSCO, PERU)

Baca berita lainnya:
Wajah Ical Lenyap dari Markas Golkar

Beda Cara Jokowi dan SBY Meredam Rupiah Jeblok

Imam Prasodjo Ucapkan Innalillahi... pada KPK

Gara-gara Ahok, Pengusaha Rugi Rp 190 Triliun

RCTI Kena Semprot Tayangkan Ashanty Melahirkan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Komnas HAM Minta Pemerintah Segera Tindak Lanjuti Rekomendasi Komite HAM PBB

26 hari lalu

Ketua Komnas HAM Atnike Nova Sigiro menyampaikan keterangan kepada wartawan terkait persoalan HAM selama Pemilu 2024 di Jakarta, Rabu, 21 Februari 2024. Sejumlah pelanggaran HAM yang ditemukan di antaranya, hak pilih kelompok marginal dan rentan, netralitas aparatur negara, hak kesehatan, dan hak hidup petugas pemilu. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Komnas HAM Minta Pemerintah Segera Tindak Lanjuti Rekomendasi Komite HAM PBB

Komnas HAM apresiasi kesimpulan dan rekomendasi Komite HAM PBB. Meminta pemerintah implementasi kebijakan dan pelaksanaan di pusat serta daerah


Cawe-cawe Jokowi Dipertanyakan dalam Sidang PBB, TPN: Cerminan Citra Jokowi di Mata Dunia

41 hari lalu

Penjelasan Jokowi Soal Presiden Cawe-cawe Jelang Pemilu 2024
Cawe-cawe Jokowi Dipertanyakan dalam Sidang PBB, TPN: Cerminan Citra Jokowi di Mata Dunia

TPN Ganjar-Mahfud menilai sosoran PBB soal cawe-cawe Jokowi, telah membuat citra bekas Wali Kota Solo itu menjadi buruk di mata dunia.


Laporan PBB: Situasi Satwa Liar di Bumi Mencemaskan

13 Februari 2024

Seorang konservasionis dari pusat penelitian perikanan laut melepaskan hiu bambu bergaris coklat ke laut dalam upaya untuk meningkatkan populasi hiu di Rayong, Thailand, 1 Juni 2021. Para peneliti pekan lalu melepaskan 40 hiu bambu berpita coklat, berusia antara 2 dan 3 bulan, di terumbu karang buatan yang dibuat khusus pada kedalaman 18 meter (60 kaki). REUTERS/Kriengkrai Attanartwong
Laporan PBB: Situasi Satwa Liar di Bumi Mencemaskan

Hiu bambu dan tiga satwa liar yang hidup di Indonesia masuk dalam laporan PBB. Ribuan spesies yang bermigrasi dalam situasi mengkhawatirkan.


Negara Pesisir Samudera Hindia Rawan Tsunami, Kepala BMKG: Perkuat Mitigasi dan Peringatan Dini

9 Februari 2024

Pelampung (buoy)  air dangkal dapat mendeteksi gerakan kecil dan perubahan dasar laut yang sering merupakan pertanda bahaya alam seperti gempa bumi, gunung berapi, dan tsunami. Kredit: University of South Florida
Negara Pesisir Samudera Hindia Rawan Tsunami, Kepala BMKG: Perkuat Mitigasi dan Peringatan Dini

Kepala BMKG, Dwikorita Karnawati, mengajak negara pesisir Samudera Hindia untuk menggenjot sistem mitigasi tsunami, mencakup kesiagaan masyarakat.


Mengapa Jokowi Tak Pernah Hadir Langsung Di Sidang Umum PBB?

21 September 2023

Presiden Jokowi menunjukkan SK Perhutanan Sosial & Adat dalam puncak Festival Lingkungan, Iklim, Kehutanan dan Energi Baru Terbarukan (Festival LIKE) di Indonesia Arena, GBK, Jakarta, Senin, 18 September 2023. Festival LIKE merupakan rangkuman akumulasi kerja Presiden pada bidang Lingkungan Hidup, Iklim, Kehutanan, dan Energi, khususnya energi terbarukan.  TEMPO/Subekti
Mengapa Jokowi Tak Pernah Hadir Langsung Di Sidang Umum PBB?

Presiden Jokowi berulangkali tidak hadir secara langsung dalam Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)


Di PBB, Prakerja Jadi Contoh Kolaborasi Siapkan Tenaga Kerja Tangguh

20 September 2023

Di PBB, Prakerja Jadi Contoh Kolaborasi Siapkan Tenaga Kerja Tangguh

Pembelajaran sepanjang hayat dan meningkatkan keterampilan menjadi kunci mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau SDG.


Dua Pelajar Putri NU Wakili Indonesia di ECOSOC Youth Forum PBB

26 April 2023

Ketua Umum Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Whasfi Velasufah (kiri) dan Koordinator Hubungan International IPPNU Sururoh Uthman (kanan). Foto: Istimewa
Dua Pelajar Putri NU Wakili Indonesia di ECOSOC Youth Forum PBB

Dua kader Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) mewakili Indonesia di forum diskusi internasional ECOSOC Youth Forum PBBB


Taliban Larang Staf Perempuan Bekerja di Kantor PBB

5 April 2023

Wanita Afghanistan menghadiri peresmian perpustakaan wanita di Kabul, Afghanistan, 24 Agustus 2022. REUTERS/Ali Khara/File Foto
Taliban Larang Staf Perempuan Bekerja di Kantor PBB

Larangan Taliban mendorong PBB meminta semua staf - pria dan wanita - untuk tidak masuk kerja selama 48 jam.


UGM Tembus 10 Besar Dunia Versi THE University Impact Rankings 2022

29 April 2022

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
UGM Tembus 10 Besar Dunia Versi THE University Impact Rankings 2022

Pada tahun ini Universitas Gadjah Mada (UGM) berhasil menembus posisi 10 besar dunia untuk SDG 1, yaitu No Poverty atau Tanpa Kemiskinan.


Siswa MAN 2 Mataram Wakili Indonesia di Simulasi Sidang PBB

2 Maret 2022

Muhammad Andrianudin, siswa MAN 2 Mataram, salah satu wakil Indonesia pada Model United Nation (MUN). kemenag.go.id
Siswa MAN 2 Mataram Wakili Indonesia di Simulasi Sidang PBB

Muhammad Andrianudin, siswa kelas 12 Program Keagamaan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Mataram menjadi wakil Indonesia di simulasi sidang PBB atau MUN.