Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Para Pencari Korban Air Asia Dianugerahi Penghargaan  

image-gnews
Anggota TNI-AL membawa jenazah penumpang AirAsia QZ8501 yang ditemukan di Laut Jawa, 3 Januari 2014. Jenazah dibawa ke KRI Banda Aceh untuk dievakuasi ke Pangkalan Bun, Kalimantan Selatan. TEMPO/Dian Triyuli
Anggota TNI-AL membawa jenazah penumpang AirAsia QZ8501 yang ditemukan di Laut Jawa, 3 Januari 2014. Jenazah dibawa ke KRI Banda Aceh untuk dievakuasi ke Pangkalan Bun, Kalimantan Selatan. TEMPO/Dian Triyuli
Iklan

TEMPO.COJakarta - Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Ade Supandi memberikan penghargaan kepada 108 orang yang terlibat dalam misi pencarian korban dan pesawat AirAsia QZ8501 di perairan Selat Karimata. Mereka berasal dari berbagai kesatuan di TNI Angkatan Laut dan institusi lain yang ikut membantu operasi pencarian.

"Ini adalah penghargaan atas jasa mengevakuasi korban dan badan pesawat. Saya ucapkan terima kasih," kata Ade Supandi dalam upacara militer di Markas Komando Armada Barat TNI AL di Jalan Gunung Sahari, Jakarta, Selasa, 24 Februari 2015.

Sebanyak 108 penerima penghargaan itu terdiri atas 83 personel TNI AL, 18 komandan kapal perang TNI AL atau KRI, satu orang dari Komisi Nasional Keselamatan Transportasi, dua orang dari kapal MV Crest Onyx, dan dua orang dari kapal KN Jedayat. Namun pemberian penghargaan secara simbolis hanya diberikan kepada tiga perwakilan, yakni Komandan KRI Bung Tomo Kolonel Yayan Sofyan, Mayor Profs De Gradmen dari Marinir, dan Rajab Malawat dari kapal MV Crest Onyx.

Laksamana Ade Supandi mengatakan bahwa misi SAR merupakan salah satu tugas TNI AL dalam operasi militer nonperang. Meski begitu, operasi SAR lebih didasari pada rasa kemanusiaan TNI terhadap korban kecelakaan. Ade pun berharap penghargaan tersebut mampu menjadi penyemangat semua personel TNI AL dalam menjalankan tugas. "Bukan cuma misi SAR tapi juga misi perang lainnya," katanya.

Delapan belas komandan kapal perang yang mendapat penghargaan adalah KRI Yos Sudarso-353, KRI Sultan Hasanudin-366, KRI Bung Tomo-357, KRI Usman Harun-359, KRI Sungai Gerong-906, KRI Pulau Rengat-711, KRI Soputan-923, KRI Patiunus-371, KRI Sutedi Senoputra-378, KRI Tjiptadi-381, KRI Teluk Sibolga-536, KRI Baracuda-633, KRI Todak-631, KRI Cucut-866, KRI Banda Aceh-593, KRI Pulau Romang-723, dan KRI Dewa Kembar-932.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sedangkan 83 penyelam TNI AL yang mendapat penghargaan berasal dari kesatuan Satuan Pasukan Katak Komando Armada Barat, Dinas Penyelamatan Bawah Air, Detasemen Jala Mangkara, dan Intai Amphibi Marinir.

Pesawat AirAsia QZ8501 hilang di perairan Selat Karimata pada 28 Desember 2014. Pesawat yang membawa 155 penumpang dan tujuh awak itu hilang dari radar dalam perjalanan dari Surabaya menuju Singapura. 

INDRA WIJAYA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


13 Bom di Jakarta Menerima Penghargaan Ho Chi Minh City International Film Festival

2 jam lalu

Putri Ayudya sebagai Karin saat berlaga aksi dalam film 13 Bom di Jakarta. Visinema
13 Bom di Jakarta Menerima Penghargaan Ho Chi Minh City International Film Festival

Film 13 Bom di Jakarta menerima dua penghargaan bergengsi dari Ho Chi Minh City International Film Festival


Mengenal Ragam Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan TNI

2 jam lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (ketiga kiri) berfoto bersama Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa (keempat kiri), Wamenhan M Herindra (kedua kanan), KASAL Laksamana TNI Yudo Margono (kiri), KASAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo (kanan) dan KASAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman (kedua kiri) usai mengikuti acara Penyematan Bintang Kehormatan TNI di Kantor Kemenhan, Jakarta, Senin, 15 Agustus 2022. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Mengenal Ragam Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan TNI

Gelar, tanda jasa, dan tanda kehormatan TNI memiliki makna yang berbeda. Berikut adalah penjelasannya.


Mengenal Bintang Jalasena, Penghargaan TNI AL yang Berjiwa Kesatria

3 jam lalu

Sejumlah prajurit Komando Pasukan Katak (Kopaska) TNI AL berjalan saat mengikuti Upacara Pengukuhan Komando Armada RI (Koarmada RI) di Dermaga Koarmada I Pondok Dayung, Tanjung Priok, Jakarta, Kamis 3 Februari 2022. Laksamana TNI Yudo Margono meresmikan pembentukan Koarmada RI serta mengukuhkan Laksamana Madya TNI Agung Prasetiawan sebagai Panglima Koarmada RI yang pertama. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Mengenal Bintang Jalasena, Penghargaan TNI AL yang Berjiwa Kesatria

Tak hanya prajurit TNI AL, Bintang Jalasena juga diberikan kepada WNI bukan prajurit, bahkan WNA yang telah berjasa.


Tak Suka Hadiah Pemberian Kerabat, Apa yang Harus Dilakukan?

1 hari lalu

Ilustrasi hadiah (Pixabay.com)
Tak Suka Hadiah Pemberian Kerabat, Apa yang Harus Dilakukan?

Tak semua hadiah yang diterima seperti yang diharapkan atau bahkan kita sama sekali tak suka barang yang diberikan. Apa yang harus dilakukan?


Telkom Indonesia Raih Penghargaan Linkedin Top Companies 2024

1 hari lalu

Telkom Indonesia Raih Penghargaan Linkedin Top Companies 2024

Telkom Indonesia kembali meraih penghargaan sebagai tempat kerja terbaik untuk mengembangkan karier versi LinkedIn Top Companies 2024.


Bank Mandiri Kembali Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

2 hari lalu

Bank Mandiri Kembali Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

Bank Mandiri konsisten melengkapi dan mengadopsi berbagai elemen best practices dalam pengelolaan SDM


Air Asia Angkut 310 Ribu Penumpang Selama Arus Mudik Lebaran 2024

3 hari lalu

Penumpang menunggu kedatangan pesawat di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. Selasa, 9 April 2024. H-1 lebaran Hari Raya Idul fitri 1445 H, terminal keberangkatan domestik nampak mulai lengang. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Air Asia Angkut 310 Ribu Penumpang Selama Arus Mudik Lebaran 2024

Air Asia mengangkut lebih dari 310 ribu penumpang selama arus mudik Lebaran 2024 atau 3-18 April 2024 dengan lebih dari 2.000 penerbangan.


Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

3 hari lalu

Ilustrasi wanita makan cokelat. Freepik.com/Kroshka__Nastya
Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

Anda mungkin merasa perlu menghadiahi diri dengan makanan enak setelah hari berat dan panjang. Namun pakar mengingatkan cara ini tak baik buat mental.


Pegadaian Raih 4 Penghargaan Digitech Award 2024

13 hari lalu

Pegadaian Raih 4 Penghargaan Digitech Award 2024

PT Pegadaian mendapat kado istimewa di usianya ke-123 tahun dengan meraih 4 penghargaan di ajang penganugerahan bergengsi, Digital Technology and Innovation (Digitech) Award 2024


BINUS University Enam Kali Raih Global MIKE Award

14 hari lalu

BINUS University Enam Kali Raih Global MIKE Award

BINUS University kembali meraih penghargaan Global Most Innovative Knowledge Enterprise (MIKE) 2023 yang ke-6 kalinya berturut-turut sejak 2018