Tingkatkan Layanan, Piaggio Buka Pusat Pelatihan  
Reporter: Tempo.co
Editor: Grace gandhi
Rabu, 11 Maret 2015 17:29 WIB
Pekerja mendorong sebuah sepeda motor Vespa Piagio di gudang penyimpanan di Cakung, Jakarta, 11 Maret 2015. Gudang tersebut berfungsi sebagai tempat pemberhentian pertama sebelum motor dikirim ke dealer. Tempo/Tony Hartawan
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Piaggio Indonesia meresmikan pembukaan fasilitas pusat pelatihan di Cakung, Cilincing. Pusat pelatihan itu untuk aspek standar teknis mesin dan penjualan skuter ikonik asal Italia ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Fasilitas ini untuk standarisasi pelayanan mekanik dan penjualan produk kami," kata Managing Director Piaggio Indonesia, Marco Noto La Diega, di Pusat Pelatihan Piaggio Indonesia, Rabu, 11 Maret 2015.

Fasilitas ini terletak berdampingan dengan gudang penyimpanan unit dan suku cadang (warehouse) Vespa dan Piaggio yang telah dibangun sejak 2011 dengan luas area mencapai 7.250 meter persegi. Ruang penyimpanan Piaggio Indonesia mampu memuat 3.000 unit skuter matik dan 150 ribu unit suku cadang.

Fasilitas terbagi dalam dua ruang kelas teori dan pelatihan secara teknis. Nantinya, setiap mekanik dan sales yang dilatih bakal dikirim ke 29 dealer resmi Vespa dan Piaggio yang tersebar di seluruh Indonesia. Dalam sebulan, di fasilitas ini perusahaan akan mengadakan pelatihan bagi 25 karyawan.

Sampai saat ini Piaggio Indonesia telah meluncurkan tiga produk Vespa, yakni Primavera, Sprint, dan GTS Super yang masing-masing berkapasitas 150 cc. Untuk merk Piaggio berupa tipe Beverly 350 cc dan MP3 Sports Yourban 300 cc.

ROBBY IRFANY

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi