Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

KAA 2015, Warga Bandung Nyandu Foto Selfie di Gedung Merdeka

image-gnews
Presiden RI, Jokowi Widodo berjalan menuju Gedung Merdeka didampingi Walikota Bandung, Ridwan Kamil saat meninjau kesiapan peringatan Konferensi Asia Afrika (KAA) ke-60  di Bandung, Jawa Barat, 16 April 2015. Jokowi menilai kesiapan puncak peringatan KAA ke-60 di Bandung sudah 96 persen. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
Presiden RI, Jokowi Widodo berjalan menuju Gedung Merdeka didampingi Walikota Bandung, Ridwan Kamil saat meninjau kesiapan peringatan Konferensi Asia Afrika (KAA) ke-60 di Bandung, Jawa Barat, 16 April 2015. Jokowi menilai kesiapan puncak peringatan KAA ke-60 di Bandung sudah 96 persen. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
Iklan

TEMPO.COBandung - Sepekan ini, sekitar Gedung Merdeka ramai oleh ratusan orang yang berfoto-foto dari pagi hingga malam hari. Tak terkecuali petugas keamanan, yang ikut berfoto di sela tugasnya. "Tugas juga enak, enjoy, lihat suasana begini," kata petugas Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandung, Bahrudin, yang ditemui Tempo di Jalan Cikapundung Timur, Selasa, 21 April 2015.

Suasana yang dimaksud, menurut Bahrudin, yakni tampilan baru di sekitar gedung tempat perhelatan puncak peringatan 60 Tahun Konferensi Asia Afrika (KAA) pada 24 April 2015 itu. Semarak warna bendera negara peserta konferensi di pucuk deretan tiang bendera dan baliho warna-warni bergambar wajah kepala pemerintahan pencetus konferensi merupakan suguhan baru.

Adapula monumen Dasasila Bandung yang dipindahkan dari Simpang Lima, dan bangku-bangku taman hasil pemasangan baru.

"Saya juga senang melihatnya, jadi ramai," ujarnya. Tak jauh dari posisi jaganya, seorang anggota Perlindungan Masyarakat (Linmas) berseragam hijau muda berpose difoto seorang rekannya dengan kamera telepon seluler.

Menurut Bahrudin, mereka bertugas untuk menakuti orang yang berniat jahat seperti mencopet dan berbuat onar, serta mengatur ketertiban kerumunan agar tidak memperparah kemacetan arus lalu lintas di depan Gedung Merdeka. Karena Jalan Cikapundung Timur di samping kanan Gedung Merdeka ditutup, ujarnya, pengendara hanya bisa belok di Jalan Banceuy. Dari pantauan Tempo pada Selasa sore, dari pukul 16.00-17.00, arus kendaraan yang memanjang di Jalan Asia-Afrika bergerak sangat lambat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain petugas Satuan Polisi Pamong Praja dan Linmas, aparat tentara berseragam loreng ikut berjaga dengan santai. Mereka duduk-duduk dan berbaur dengan warga yang menyemut. Seorang tentara pun terlihat rela menjadi tukang foto dadakan.

Seorang pengunjung, Hendi Suhendi, 17 tahun, mengaku betah berlama-lama di sekitar Gedung Merdeka. Nuansa baru yang dirasakannya seperti tampilan gedung menjadi lebih bersih, banyak baliho berwarna-warni, dan ramai orang. "Pulang nanti malam saja, masih mau foto-foto," katanya.

Rencananya terkait gladi resik Rabu, 22 April 2015, kawasan sekitar Gedung Merdeka akan ditutup sebagai tempat kerumunan warga hingga 24 April. Menurut Bahrudin, lokasi itu akan dibersihkan dan dipersiapkan menyeluruh untuk menyambut peserta konferensi.

ANWAR SISWADI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

7 Februari 2024

Aldila Sutjiadi. Instagram/@Dila11
Hobi Aldila Sutjiadi, Main Golf dan Wisata Kuliner untuk Pengusir Jenuh saat Tur Tenis Dunia

Aldila Sutjiadi tak menampik kerap merasa jenuh dengan olahraga tenis, dia pun menjadikan golf dan wisata kuliner sebagai pelarian.


7 Cara Melupakan Mantan dengan Cepat Tanpa Drama

15 Januari 2024

Ada banyak cara melupakan mantan yang cukup mudah tanpa drama. Salah satunya adalah dengan menyibukkan diri dengan hobi baru. Foto: Canva
7 Cara Melupakan Mantan dengan Cepat Tanpa Drama

Ada banyak cara melupakan mantan yang cukup mudah tanpa drama. Salah satunya adalah dengan menyibukkan diri dengan hobi baru.


Mengintip Hobi Pangeran Mateen, Si Penyebab Patah Hati

10 Oktober 2023

Pangeran Mateen dari Brunai (Bisnis.com)
Mengintip Hobi Pangeran Mateen, Si Penyebab Patah Hati

Pangeran Mateen, membuat banyak wanita patah hati setelah dikabarkan akan menikah pada Januari 2024. Namun, tak ada salahnya kita intip hobinya.


Tak Cuma Dapat Ikan, Memancing Baik bagi Kesehatan Mental

2 Oktober 2023

Ilustrasi memancing. ANTARA/Ampelsa
Tak Cuma Dapat Ikan, Memancing Baik bagi Kesehatan Mental

Penelitian menemukan memancing bisa menurunkan risiko depresi, kecemasan, pikiran untuk bunuh diri, dan kondisi mental lainnya.


Bedakan Hobi dan Pekerjaan agar Waktu Istirahat Maksimal

29 September 2023

Ilustrasi pria bekerja di depan laptop. Foto: Freepik.com
Bedakan Hobi dan Pekerjaan agar Waktu Istirahat Maksimal

Pekerja bisa memilih hobi atau aktivitas berbeda dari rutinitas pekerjaan sehingga dapat memiliki waktu istirahat yang berkualitas. Ini alasannya.


WFH Karena Udara Buruk, Lakukan 6 Tips Ini Agar Tetap Produktif

23 Agustus 2023

Ilustrasi bekerja dari rumah (WFH). Shutterstock
WFH Karena Udara Buruk, Lakukan 6 Tips Ini Agar Tetap Produktif

WFH mulai diterapkan saat terjadi udara buruk. Lakukan hal ini supaya WFH tidak membosankan.


Hobi Memasak, Apa Saja Manfaatnya?

31 Juli 2023

Ilustrasi pria memasak (pixabay.com)
Hobi Memasak, Apa Saja Manfaatnya?

Memasak menjadi cara yang menyenangkan dan menenangkan untuk menepikan diri dari masalah


Mancing di Laut Sambil Urus Kerjaan, Prilly Latuconsina: Berburu Ikan dan Sinyal

24 Juli 2023

Prilly Latuconsina menunjukkan ikan hasil tangkapan memancingnya di laut. Foto: Instagram/@prillylatuconsina96
Mancing di Laut Sambil Urus Kerjaan, Prilly Latuconsina: Berburu Ikan dan Sinyal

Di tengah kesibukannya sebagai aktris dan produser, Prilly Latuconsina membagikan pengalamannya memancing ikan tenggiri di tengah laut.


Manfaat Merangkai Bunga untuk Suasana Hati dan Pikiran

10 Juli 2023

Ilustrasi membuat hiasan karangan bunga Natal. Unsplash.com/Joyce Adams
Manfaat Merangkai Bunga untuk Suasana Hati dan Pikiran

Aktivitas merangkai bunga bermanfaat untuk ekspresi kreativitas


Kiat Mencegah Depresi, Olahraga dan Hobi

5 Juli 2023

Ilustrasi wanita berjalan kaki. Freepik.com
Kiat Mencegah Depresi, Olahraga dan Hobi

Masalah depresi bisa dicegah jika mau melakukan satu jam aktivitas fisik atau berolahraga