Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jenazah TKW Korban Pembunuhan Diterima Keluarga di Malang  

Editor

Yuliawati

image-gnews
Ilustrasi pembunuhan. (harryramdhani)
Ilustrasi pembunuhan. (harryramdhani)
Iklan

TEMPO.CO, Malang - Jenazah Wiji Astutik, tenaga kerja wanita (TKW) yang dibunuh di Hong Kong, sudah diterima keluarganya di RT 04 RW 01 Dusun Krajan, Desa Wonokerto, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, pada Rabu dinihari, 24 Juni 2015.

Jenazah Wiji ditaruh di dalam kotak bersegel timah panas yang diterbangkan dengan layanan kargo maskapai Cathay Pasific CX 781 dari Bandar Udara Internasional Chek Lap Kok, Hong Kong, pada Selasa kemarin, sekitar pukul 15.35 waktu setempat. Jenazah TKW berusia 37 tahun itu tiba di Bandar Udara Internasional Juanda sekitar pukul 19.00 WIB.

"Usai melalui prosesi kecil di Juanda, jenazah Wiji langsung dibawa ke Malang dengan menggunakan mobil ambulans," kata staf Kementerian Luar Negeri, Devi Melissa Silalahi, Kamis, 24 Juni 2015. Ambulans yang digunakan membawa Wiji merupakan milik Unit Pelaksana Teknis Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (UPT P3TKI) Jawa Timur.

Jenazah diserahkan oleh staf Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Hongkong, Agustaf Illias, kepada Supardi, 73 tahun, ayah kandung Wiji, dengan didampingi staf Kementerian Luar Negeri.

Menurut Devi, berdasarkan hasil penyelidikan kepolisian Hong Kong, diduga TKW berusia 37 tahun itu dibunuh oleh pacarnya, Wahaj Fayz, pria berkebangsaan Pakistan pada Minggu, 7 Juni. Wahaj ditangkap di sebuah kafe di kawasan Tuen Mun saat hendak menyeberang menggunakan feri ke Shenzen, Cina, Rabu, 10 Juni. Polisi ikut meringkus pria India berusia 22 tahun berinisial SK.

“Kami akan terus memantau penanganan kasus tersebut sampai kedua tersangka diadili di pengadilan Hong Kong. Pemantauannya dilakukan KJRI di Hong Kong,” kata Devi.

Berdasarkan hasil otopsi tim dokter dari Kwai Chung Moratory, ditemukan bekas luka tusukan benda tajam pada jasad Wiji. Jasad Wiji ditemukan dalam gulungan kasur di emperan toko di Changsha Street,Mong Kok, Distrik Yau Tsim Mong, pada 8 Juni lalu, pukul 10.44 waktu setempat.

Agustaf menambahkan, motif pembunuhan atas diri Wiji belum bisa dipastikan. Wiji pernah melapor ke kepolisian Hong Kong sebagai korban penganiayaan oleh pacarnya pada Februari 2015. Namun Wiji malah mencabut laporannya justru saat sang kekasih ditangkap polisi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Wiji sendiri sebenarnya TKW yang menetap melebihi batas izin tinggal, sejak 2007. Dia mengalami masalah ketenagakerjaan dengan majikannya sehingga pada 2008 KJRI pernah membuatkan Surat Pengganti Laksana Paspor (SPL) untuk memulangkan Wiji ke Indonesia.

Namun Wiji diduga sengaja kabur dari KJRI dan kemudian mengajukan diri sebagai pengungsi ke Departemen Imigrasi Hong Kong. Wiji mendapat recognition paper dan memperoleh subsidi sebesar 1.200 dolar Hong Kong setiap bulan. Jadi, kata Agustaf, Wiji sebenarnya sudah menjadi warga negara Hong Kong.

“Ada ribuan buruh migran asal Indonesia yang mendapat recognition paper di Hong Kong dan sebenarnya mereka sudah jadi warga negara sana,” kata Agustaf, seraya tak bisa memaksa tenaga kerja Indonesia untuk pulang ke Tanah Air kecuali atas permintaan mereka sendiri. “Kami hanya memfasilitasinya.”

Devi dan Agustaf menyatakan banyak buruh migran Indonesia yang mengalami kekerasan di Hong Kong dan negara tujuan TKI lainnya. Kementerian Luar Negeri terus memantau dan ketat mengawasi penanganan kasus-kasus kekerasan tersebut agar warga negara Indonesia di sana terlindungi.

Sebelumnya di Hong Kong, dua TKW ditemukan di apartemen seorang bankir berkebangsaan Inggris pada November 2014. Dua TKW itu masing-masing bernama Sumarti Ningsih asal Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, dan Seneng Mujiasih asal Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara.

ABDI PURMONO

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Mahasiswa Hilang Ditemukan Meninggal di Pulau Sempu, Begini Profil Pulau di Kabupaten Malang Ini

31 Desember 2023

Pulau Sempu. dok. TEMPO/Jalil Hakim
Mahasiswa Hilang Ditemukan Meninggal di Pulau Sempu, Begini Profil Pulau di Kabupaten Malang Ini

Mahasiswa IPB University hilang kemudian ditemukan meninggal di Pulau Sempu, Kabupaten Malang. Di manakah tepatnya pulau ini?


3 Orang Tewas Akibat Tanah Longsor di Lumajang

7 Juli 2023

Warga mengevakuasi kambing di kawasan yang sempat disapu awan panas guguran (APG) Gunung Semeru di Dusun Kajar Kuning, Desa Sumberwuluh, Lumajang, Jawa Timur, Senin, 5 Desember 2022. Erupsi Gunung Semeru pada 4 Desember membuat puluhan rumah rusak dan 1.979 warga mengungsi. ANTARA FOTO/Umarul Faruq
3 Orang Tewas Akibat Tanah Longsor di Lumajang

Bencana tanah longsor memakan tiga korban jiwa di Dusun Sriti, Desa Sumberurip, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.


Polisi Bekuk 3 Tersangka Sindikat Penyaluran TKI Ilegal ke Malaysia di Magelang

12 Juni 2023

Sejumlah TKI Ilegal yang dipulangkan dari Malaysia diukur suhu tubuhnya setibanya di Terminal Penumpang Nusantara Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, Jumat 12 Juni 2020. Sebanyak 436 TKI Ilegal tersebut nantinya akan dipulangkan ke daerah asalnya di 22 provinsi. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Polisi Bekuk 3 Tersangka Sindikat Penyaluran TKI Ilegal ke Malaysia di Magelang

TKI ilegal itu tidak terima gaji selama 3 bulan dengan gaji per bulan 1.500RM.


Menunggu Berbuka Puasa di Alun-alun Malang

1 April 2023

Satu keluarga asal Desa Talok, Kecamatan Turen, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur, sedang bersiap melakukan buka puasa bersama di Alun-alun Merdeka Malang pada Ahad petang, 26 Maret 2023. TEMPO/Abdi Purmono.
Menunggu Berbuka Puasa di Alun-alun Malang

Alun-alun Merdeka Malang menjadi salah satu destinasi wisata sekaligus tempat warga menunggu waktu berbuka puasa.


Destinasi Wisata di Malang Raya, Kampung Jodipan sampai Gunung Bromo

1 April 2023

Aksi mahasiswa saat menampilkan pertunjukkan seni tari kontemporer di kawasan Kampung Warna-warni Jodipan, Malang, Jawa Timur, 7 Desember 2016. Aris Novia Hidayat
Destinasi Wisata di Malang Raya, Kampung Jodipan sampai Gunung Bromo

Malang Raya meliputi Kabupaten Malang, Kota Malang, dan Kota Batu. Ini destinasi unggulannya, Kampung Jodipan sampai Gunung Bromo.


Ledakan Merusak 3 Rumah dan Tewaskan 1 Orang di Malang, Ini Kata Polisi

12 Maret 2023

Kondisi rumah yang rusak akibat ledakan diduga dari bahan baku petasan di Dusun Pulosari, Desa Sukosari, Kecamatan Kasembon, Kabupaten Malang, Jawa Timur, Sabtu 11 Maret 2023. (ANTARA/HO-Warga Dusun Pulosari)
Ledakan Merusak 3 Rumah dan Tewaskan 1 Orang di Malang, Ini Kata Polisi

Satu orang tewas karena ledakan yang diduga berasal dari bahan baku pembuatan petasan di Malang, Jawa Timur, Sabtu malam 11 Maret 2023.


Cerita Warga Terbangun dan Lari Sebab Gempa Dinihari di Malang

21 Desember 2022

Pusat gempa berada di laut 84 km BaratDaya Kabupaten Malang. bmkg.go.id
Cerita Warga Terbangun dan Lari Sebab Gempa Dinihari di Malang

Gempa dengan kekuatan Magnitudo 4,8 telah menggetarkan wilayah Malang dan sekitarnya di Jawa Timur, pada Rabu dinihari, 21 Desember 2022


Usai Tragedi Kanjuruhan, Pemkab Malang Ajukan Dana Rp 580 Miliar untuk Renovasi Stadion

12 Oktober 2022

Suasana Stadion Kanjuruhan, di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Rabu, 5 Oktober 2022. ANTARA/Vicki Febrianto
Usai Tragedi Kanjuruhan, Pemkab Malang Ajukan Dana Rp 580 Miliar untuk Renovasi Stadion

Pemkap Malang juga berencana membangun monumen peringatan tragedi Kanjuruhan di area stadion.


Rekam Jejak Abdul Haris, Komdis PSSI Hukum Seumur Hidup Panpel Arema FC

6 Oktober 2022

Ketua Panpel Arema FC Abdul Haris. Foto : Arema FC
Rekam Jejak Abdul Haris, Komdis PSSI Hukum Seumur Hidup Panpel Arema FC

Abdul Haris panpel Arema FC diganjar hukuman seumur hidup tak boleh berkesimpung di dunia sepak bola oleh Komdis PSSI, buntut tragedi Kanjuruhan.


127 Orang Meninggal di Stadion Kanjuruhan Malang, Kapolda: 2 di Antaranya Anggota Polri

2 Oktober 2022

Aparat keamanan menembakkan gas air mata untuk menghalau suporter yang masuk lapangan usai pertandingan sepak bola BRI Liga 1 antara Arema melawan Persebaya di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu, 1 Oktober 2022. ANTARA/Ari Bowo Sucipto
127 Orang Meninggal di Stadion Kanjuruhan Malang, Kapolda: 2 di Antaranya Anggota Polri

Kapolda Jawa Timur Irjen Nico Afinta mengatakan 127 orang meninggal dalam tragedi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.