Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pidato Goenawan Mohamad di Pembukaan Frankfurt Book Fair  

image-gnews
Goenawan Mohamad, saat menghadiri pembukaan Frankfurt Book Fair 2015 di Jerman, 13 oktober 2015. TEMPO/Arif Zulkifli
Goenawan Mohamad, saat menghadiri pembukaan Frankfurt Book Fair 2015 di Jerman, 13 oktober 2015. TEMPO/Arif Zulkifli
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Penulis dan budayawan Goenawan Mohamad membuka Pekan Raya Buku Frankfurt (Frankfur Book Fair) 2015 di Frankfurt Messe, Gedung Pameran di jantung kota Frankfurt, Jerman, Selasa 13 Oktober 2015 pukul 18.00 waktu Jerman (pukul 23.00 WIB).  Dalam pameran buku yang telah berlangsung 500 tahun itu, Indonesia menjadi tamu kehomatan.

Upacara pembukaan  dihadiri setidaknya 2.000 undangan diantaranya Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Anies Baswedan, Duta Besar Indonesia untuk Republik Demokratik Jerman, Fauzi Bowo, Ketua Panitia Paviliun Indonesia Goenawan Mohamad, Walikota Frankfurt Peter Feldmann serta sejumlah pejabat lokal. Berikut pidato Goenawan.

Baru saja kita mendengarkan Endah Laras, dengan suaranya yang merdu,  membaca, dan menembangkan  sebuah puisi Jawa abad ke-19.

Puisi itu bercerita tentang sebuah adegan yang dramatis, aneh, dan memukau:  seorang yang  dihukum bakar di sebuah alun-alun Jawa di abad ke-15, tapi  di tengah nyala api, ia menulis, mungkin sebuah puisi.

Orang itu, Malang Sumirang, dianggap melanggar hukum dan ajaran agama. Raja dan para ulama besar memutuskan untuk menghapusnya dari kehidupan. Ia dihukum  dengan dibakar  hidup-hidup dalam sebuah auto-da-fé -- seperti Al Hallaj, seorang sufi dari Baghdad di abad ke-10, seperti banyak orang yang dianggap bid'ah dalam Inquisisi Gereja Spanyol di abad ke-15.

Tapi berbeda dari cerita-cerita itu, Malang Sumirang dengan tenang berjalan sendiri memasuki api yang dikobarkan di atas unggun kayu di tengah alun-alun kerajaan. Di tengah panas yang tak terkira, ia, seakan-akan  tak tersentuh, meminta sebatang pena, sebotol tinta, dan beberapa lembar kertas. Ia menyuruh anjingnya yang setia untuk membawakan itu semua. Dan ia menulis.

Sultan, para petinggi, para ulama besar, dan ratusan orang yang ingin menyaksikan kekejaman hari itu, merasa takjub. Malang Sumirang tidak hangus.  Ia tidak tewas.  Bahkan kemudian api padam, dan ia melangkah turun, lalu meninggalkan alun-alun dan semua yang hadir. Sebelum pergi, ia memberikan sajak yang digubahnya kepada baginda.

Dan ia pun berjalan menuju ke sebuah hutan yang tak tertembus. 

Segera sesudah itu, Raja memerintahkan agar apa yang ditulis Malang Sumirang  dibaca di hadapannya.  Tapi tak disangka-sangka, orang yang dititahkan untuk  membacanya tak bisa menyelesaikan tugas.

Kisah ini tak menyebutkan apa sebenarnya makna kata-kata yang digubah Malang Sumirang. Raja dan para pengguawanya juga tak bisa mencarinya di hutan  berduri ke mana Malang Sumirang lenyap.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan


Para hadirin yang saya hormati,

Saya sangat berterima kasih kepada Ausstelung und Messe serta FBF untuk kesempatan yang langka ini -- kesempatan  berbagi hal-hal yang bernilai, yang kami bawa dari Indonesia. Kami sadar, Indonesia  sebuah negeri yang amat jauh dan umumnya tak dikenal di sini.  Tapi sambil mendengarkan Endah Laras  menembang dan mengisahkan riwayat Malang Sumirang, saya berharap anda bisa mengenali beberapa lapis alegori di dalamnya. Saya percaya banyak hal yang bisa membangun percakapan antara kita, meskipun kita datang dari benua yang berjauhan; misalnya dalam menampik kekejaman, merasakan sakitnya penindasan, dan mengalami paradoks kekuasaan.

Kisah Malang Sumirang bisa ditafsirkan bercerita  tentang kekejaman sebuah kekuasaan -- baik kekuasaan politik maupun agama. Tapi dengan segera tampak juga bahwa kekuasaan itu  akhirnya terbatas: raja dan para ulamanya bahkan  tak bisa menghentikan langkah seekor anjing yang lazimnya dianggap najis tetapi setia.

Lebih jauh lagi, dalam kisah ini, kekuasaan terhenti ketika menghadapi hasrat dan energi yang melahirkan tulisan. Dalam arti ini, menulis telah membuat seorang yang terhukum mebalikkan posisinya, dari seorang yang terkutuk menjadi seorang yang tak terjangkau. Malang Sumirang menulis -- dan dengan itu ia  mengubah mereka yang berkuasa menjadi yang tak berdaya.

Tak berdayanya kekuasaan itu juga yang menyebabkan  apa yang ditulis Malang Sumirang -- mungkin puisi -- terlepas dari   cengkeraman makna yang dipaksakan.  Boleh dikatakan kisah ini adalah sebuah alegori tentang makna yang tidak bisa dikuasai, seperti tokoh cerita ini yang menghilang ke dalam hutan.  Ibarat terlindung dalam belantara yang lebat, makna tak mudah dijinakkan untuk dimufakati dan dimufakati untuk dijinakkan. Makna tak mudah  diringkus.

Mudah-mudahan dengan kearifan inilah kita, hari-hari ini, menyambut kelahiran buku.  Menyambut kelahiran buku tak hanya berarti memamerkan kekenesan para pengarang. Juga tak hanya berarti memajang sejumlah besar komoditi di sebuah pasar yang ramai.

Yang saya harapkan ialah bahwa kita semua bersedia mengingat kembali apa yang dilakukan Malang Sumirang:  kita menulis untuk menegaskan keseteraan manusia. Kita menulis untuk menghidupkan percakapannya.  Dan dengan demikian kita menulis juga untuk menumbuhkan kemerdekaannya.

Sekian, terima kasih.

Goenawan Mohamad

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan

Korban TPPO Ferienjob UNJ: Mahasiswa Dilarang Beli Tiket Sendiri

15 menit lalu

Kampus UNJ.  Foto : UNJ
Korban TPPO Ferienjob UNJ: Mahasiswa Dilarang Beli Tiket Sendiri

Muchlis korban TPPO Ferienjob mahasiswa di UNJ. Dia pinjam duit orang tua untuk ke Jerman. Ada perintah beli tiket harga mahal di travel Purnama.


Cerita Enik Waldkonig Ihwal Ferienjob Sampai Diusut Polisi: Tak Ada Surat Panggilan Tiba-Tiba jadi Tersangka

2 jam lalu

Ferienjob. Istimewa
Cerita Enik Waldkonig Ihwal Ferienjob Sampai Diusut Polisi: Tak Ada Surat Panggilan Tiba-Tiba jadi Tersangka

Enik Waldkonig menjelaskan tidak pernah mendapat surat panggilan dari Bareskrim Polri soal ferienjob. Tiba-tiba tersangka.


Enik Waldkonig, Pemilik SHB Ceritakan Awal Mula 4 Mahasiswa Ferienjob Lapor ke KBRI: Bilang Kalau Bukan Program Magang

4 jam lalu

Mahasiswa Universitas Halu Uleo foto bersama di Bandara Soekarno-Harta saat akan berangkat ferienjob ke Jerman. Istimewa
Enik Waldkonig, Pemilik SHB Ceritakan Awal Mula 4 Mahasiswa Ferienjob Lapor ke KBRI: Bilang Kalau Bukan Program Magang

Enik Waldkonig menceritakan empat mahasiswa ferienjob akhirnya melaporkan kejadian yang mereka alami ke KBRI Jerman.


Cerita Korban Ferienjob UNJ: Mendapat Kekerasan dan Rasisme di Tempat Kerja

4 jam lalu

Mahasiswa Universitas Halu Uleo foto bersama di Bandara Soekarno-Harta saat akan berangkat ferienjob ke Jerman. Istimewa
Cerita Korban Ferienjob UNJ: Mendapat Kekerasan dan Rasisme di Tempat Kerja

Keluhan Achmad Muchlis tentang beban kerja tak pernah digubris saat ferienjob di Jerman yang berkedok magang mahasiswa


Unika Santo Thomas Sumatera Utara Nyatakan Sihol Situngkir Tersangka TPPO Tak Lagi Jabat Rektor Sejak 2022

4 jam lalu

Ilustrasi TPPO. Shutterstock
Unika Santo Thomas Sumatera Utara Nyatakan Sihol Situngkir Tersangka TPPO Tak Lagi Jabat Rektor Sejak 2022

"Bapak Sihol Situngkir sudah tidak menjabat lagi sebagai rektor di Unika Santo Thomas," kata Maidin,


Ferienjob: TPPO, Salah Prosedur atau Penipuan?

6 jam lalu

Mahasiswa Universitas Halu Uleo foto bersama di Bandara Soekarno-Harta saat akan berangkat ferienjob ke Jerman. Istimewa
Ferienjob: TPPO, Salah Prosedur atau Penipuan?

Polisi menyebut kasus Ferienjob atau magang mahasiswa di Jerman sebagai TPPO, sementara Migrant Watch menyebutnya salah prosedur.


Enik Waldkonig Tersangka TPPO Berkedok Ferienjob Bantah Telantarkan Mahasiswa di Bandara Frankfurt

6 jam lalu

Ferienjob. Istimewa
Enik Waldkonig Tersangka TPPO Berkedok Ferienjob Bantah Telantarkan Mahasiswa di Bandara Frankfurt

Bareskrim Polri menetapkan Enik Waldkonig sebagai tersangka dugaan perdagangan orang berkedok magang mahasiswa ferienjob


Cerita Bos PT SHB Tersangka TPPO Berkedok Magang Ferienjob saat Pertama Kali Libatkan Mahasiswa Indonesia

7 jam lalu

Enik Waldkonig, WNI tinggal di Jerman tersangka dugaan  TPPO, FOTO: istimewa
Cerita Bos PT SHB Tersangka TPPO Berkedok Magang Ferienjob saat Pertama Kali Libatkan Mahasiswa Indonesia

Bos PT SHB, Enik Waldkonig, menyebut ia pertama kali melibatkan mahasiswa Indonesia di program ferienjob pada 2022


Mau Magang? Ini Syarat Serta Cara Legal untuk Magang di Jerman dan Australia

8 jam lalu

Ferienjob. Istimewa
Mau Magang? Ini Syarat Serta Cara Legal untuk Magang di Jerman dan Australia

Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) berkedok program magang terungkap setelah 4 mahasiswa yang sedang mengikuti ferienjob mendatangi KBRI.


Kejati Jambi Periksa Kasus TPPO Berkedok Magang di Jerman, Tunjuk 5 Jaksa Peneliti

14 jam lalu

Universitas Jambi. Dok. ANTARA
Kejati Jambi Periksa Kasus TPPO Berkedok Magang di Jerman, Tunjuk 5 Jaksa Peneliti

Polda Jambi sedang menyelidiki kasus dugaan TPPO ferienjob dengan tiga orang terlapor.