Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Arsip

2 Direktur Transjakarta Dicopot, Komisaris Ditambah

Dua direktur PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) dicopot. Mereka adalah Direktur Keuangan Welfizon Yuza dan Direktur Pelayanan Achmad Izzul Waro.

4 September 2022 | 10.34 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Dua direktur PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) dicopot. Mereka adalah Direktur Keuangan dan Perencanaan Korporasi Welfizon Yuza serta Direktur Pelayanan dan Pengembangan Achmad Izzul Waro.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pelaksana tugas (Plt) Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BP BUMD) DKI Jakarta Fitria Rahadiani mengatakan pergantian tersebut adalah upaya mempercepat perbaikan di tubuh PT Transjakarta. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Jadi tentu saja ini upaya untuk mempercepat perbaikan Transjakarta yang lebih baik ke depan," kata dia saat dihubungi Tempo, Minggu, 4 September 2022. 

Posisi Welfizon kini digantikan Saidu Solihin. Sementara kursi Izzul ditempati Lies Permana Lestari. Selain pergantian direktur, Fitri menyebut, para pemegang saham juga sepakat menambah dua komisaris. 

Dua komisaris baru PT Transjakarta bernama A. Fatoni dan Muh. Mashuri Masyuda. Sebelumnya, Dewan Komisaris PT Transjakarta hanya diisi tiga orang. Fitria memastikan tidak ada komisaris yang diganti, melainkan ditambah.

Menurut dia, jumlah komisaris dan direksi saat ini jadi seimbang, yaitu masing-masing lima orang. "Untuk mendukung optimalisasi kinerja BUMD khususnya Transjakarta, kelengkapan komisaris yang tambahan dua tadi perlu dilakukan," terang dia. 

Dari informasi yang diperoleh Tempo, pemegang saham PT Transjakarta mengubah susunan komisaris dan direksi pada Jumat, 2 September 2022. Fitria mengutarakan penyegaran komisaris dan direksi adalah hal normal serta wajar dari sebuah organisasi BUMD

Lani Diana

Lani Diana

Menjadi wartawan Tempo sejak 2017 dan meliput isu perkotaan hingga kriminalitas. Alumni Universitas Multimedia Nusantara (UMN) bidang jurnalistik. Mengikuti program Executive Leadership Program yang diselenggarakan Asian American Journalists Association (AAJA) Asia pada 2023.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus