Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menceritakan soal parahnya kemacetan di Moskow, Rusia. Akibat kepadatan kendaraan di sana, ia hampir ketinggalan penerbangan ke Jakarta pada Jumat malam.
Baca: Sandiaga Uno Berguru Manajemen Lalu Lintas Saat Lawatan ke Rusia
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Istri saya (Nur Asia) dan rombongan DKI miss flight (ketinggalan pesawat)," ujar Sandiaga di Balai Kota, Jakarta Pusat, Sabtu, 4 Agustus 2018.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sandiaga Uno mengatakan saat perhelatan Piala Dunia berlangsung, perjalanan dari kota ke bandara bisa ditempuh dalam waktu 1-1,5 jam. Namun, saat perjalanan pulang kemarin, ia mengaku menghabiskan waktu 3-4 jam di jalan.
"Macetnya Kota Moskow itu luar biasa," ujar dia.
Sebelumnya, Sandiaga Uno melakukan kunjungan kerja selama tiga hari di Rusia, yakni dari tanggal 1 - 3 Agustus 2018. Dalam ke negara Beruang Merah itu, Sandiaga Uno bertemu dengan Wakil Wali Kota Moskow Khusnullin Marat.
Baca: Disebut Refreshing, Ini Agenda Kerja Sandiaga Uno di Moskow
Mereka akan membahas kelanjutan kerjasama sister city Moskow dan Jakarta. Sandiaga mengatakan, hal tersebut sebelumnya juga telah dibahas oleh Mantan Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.
Dari hasil pertemuan itu, Sandiaga Uno menjelaskan kunci utama pemerintah Moskow bisa mengurai kemacetan karena hanya ada satu kontrol komando untuk lalu lintas.
Pemberi komando itu, kata Sandiaga, dilakukan oleh pejabat senior yang bisa mengambil keputusan merekayasa lalu lintas.
"Insya Allah bisa diadaptasi oleh DKI Jakarta agar bisa lebih siap dan lebih baik dalam mengelola lalu lintas saat Asian Games," ujar Sandiaga Uno.