Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Gandeng PLN, Nissan Indonesia Luncurkan SPKLU Swasta Pertama

Untuk bisa mengisi daya di SPKLU Nissan, pemilik mobil listrik atau motor listrik perlu mengunduh aplikasi PLN, yakni Charge.IN.

1 November 2021 | 18.27 WIB

Bersama PT PLN (Persero) PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) meluncurkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) swasta pertama di Indonesia pada Senin, 1 November 2021. FOTO: Tempo/Dicky Kurniawan
Perbesar
Bersama PT PLN (Persero) PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) meluncurkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) swasta pertama di Indonesia pada Senin, 1 November 2021. FOTO: Tempo/Dicky Kurniawan

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - PT Nissan Motor Distributor Indonesia (NMDI) resmi meluncurkan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) swasta pertama di Indonesia pada hari ini, Senin, 1 November 2021.

SPKLU di Wisma Indomobil 3 MT Haryono ini hasil kerja sama dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN).

Presiden Direktur PT NMDI Evensius Go mengatakan SPKLU Nissan menjadi langkah penting bagi Nissan untuk menciptakan ekosistem elektrifikasi di Indonesia.

"Harapannya populasi kendaraan listrik akan cepat berkembang di Indonesia untuk mencapai lingkungan yang hijau dan bebas polusi," kata Evensius dalam peluncuran SPKLU Nissan.

SPKLU Nissan juga tersedia di beberapa dealer mobil resmi Nissan, seperti di TB Simatupang, Puri Indah, dan Roxy.

SPKLU Nissan dilengkapi dua model pengisian daya, yakni AC Charger 7,4 kw dan DC Charger 25 kW.

Untuk bisa mengisi daya baterai mobil listrik dari kondisi kosong ke 100 persen dibutuhkan waktu sekitar 60 menit (1 jam).

Evensius mengatakan fasilitas SPKLU Nissan tidak hanya untuk mobil listrik Nissan. Tetapi juga terbuka untuk umum. Untuk bisa mengisi daya di SPKLU Nissan, pemilik mobil listrik atau motor listrik perlu mengunduh aplikasi PLN, yakni Charge.IN.

BacaSpesifikasi Lengkap Mobil Listrik Nissan Leaf 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus