Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Geely dan Proton resmi melahirkan produk SUV yang diberi nama Proton X70. Ini adalah model perdana kedua perusahaan itu setelah pabrikan Cina mengakuisisi Proton. Dalam sebuah pernyataan beberapa pekan lalu, Geely juga berkomitmen untuk mempopulerkan brand Proton di tingkat internasional (global).
Salah satunya dengan menjadikan Malaysia sebagai basis produksi SUV Proton X70 (di Cina dikenal sebagai Boyue X7) setir kanan. Sebagai model global, Proton X70 juga disebut akan ekspor. Model ini sangat mungkin didatangkan ke Tanah Air mengingat Proton sudah cukup lama berjualan mobil di Indonesia, meski redup di beberapa tahun terakhir.
Baca: Proton X70 vs Baojun 530, Toyota Fortuner, dan Mitsubishi Pajero
Boyue pertama kali dipasarkan pada Maret 2016. Dikutip dari situs global.geely.com, sebanyak 500 ribu unit Boyue telah dikirim ke konsumen berdasarkan data per April 2018, atau 25 bulan setelah dipasarkan.
Geely juga mengklaim 4 unit SUV Boyue sukses menaklukkan perjalanan panjang dari Xi’an, Provinsi Shaanxi, Cina tengah, menuju London, Inggris, sejauh 18 ribu kilometer hanya dalam waktu 1 bulan.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Di Malaysia, Boyue atau Proton X70 mulai dipasarkan pada 8 September 2018. Konsumen di Malaysia dapat memesan model ini dengan deposit atau uang tanda jadi sebesar RM1.000 atau setara Rp 3,5 juta.
Baca: Geely - Proton Mulai Pasarkan SUV X70, Penantang Baojun 530
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ada empat varian yang ditawarkan, yaitu basis Standard 2WD, Executive 2WD, Executive AWD, dan Premium 2WD. Semua varian akan menampilkan mesin bensin empat silinder turbocharged 1.8 liter TGDi yang menghasilkan 181 hp dan torsi 285 Nm.
Jika masuk ke Indonesia, model ini akan berhadapan dengan SUV Wuling, Boujun 530, yang diperkenalkan di GIIAS 2018. Baojun 530 diperkirakan segera meluncur pada akhir tahun ini di Indonesia. Proton X70 juga akan berhadapan dengan sesama produk Cina lainnya, yakni DFSK Glory 580 yang mulai dipasarkan di Indonesia pada Juni 2018.