Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Lestarikan Orangutan, Bridgestone Donasikan Ban dan Dana Tunai

Total donasi yang disumbangkan Bridgestone Indonesia untuk pelestarian orangutan hingga saat ini mencapai Rp 1,64 miliar.

31 Agustus 2018 | 19.06 WIB

Dua ekor orangutan Obi dan Elder dilepaskan ke pulau pra pelepasliaran yang dipimpin oleh Program Manager Borneo Orangutan Survival (BOS), dr. Agus Irwanto di hutan konservasi Samboja, Kalimantan Timur, 31 Agustus 2018. TEMPO/Wisnu Andebar
Perbesar
Dua ekor orangutan Obi dan Elder dilepaskan ke pulau pra pelepasliaran yang dipimpin oleh Program Manager Borneo Orangutan Survival (BOS), dr. Agus Irwanto di hutan konservasi Samboja, Kalimantan Timur, 31 Agustus 2018. TEMPO/Wisnu Andebar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Kalimantan Timur - PT Bridgestone Tire indonesia (BSIN) mendonasikan dana sebesar Rp 340 juta kepada yayasan Borneo Orangutan Survival (BOS) untuk melestarikan orangutan. Ditambah donasi di tahun 2016 sebesar Rp 1,3 miliar, sehingga total donasi saat ini Rp 1,64 miliar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Donasi tersebut merupakan bentuk kepedulian lingkungan melalui program Ecopia Support Orangutan dari Bridgestone melalui kerja sama dengan BOS. Salah satu di antaranya adalah untuk mengadopsi dua ekor orangutan yang hari ini, Jumat, 31 Agustus 2018 baru saja dilepaskan ke alam liar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Donasi itu juga untuk pelestarian satu hektar lahan hutan di sekitar hutan konservasi orangutan. Kegiatan ini mulai dilakukan sejak tahun 2012, kemudian berlanjut pada tahun 2014 dan 2016.

Baca: Bridgestone Dukung Marcus, Kevin, dan Eko di Olimpiade Tokyo 2020

BSIN juga menyumbangkan ban Bridgestone untuk keperluan kendaraan operasional yayasan BOS di lingkungan konservasi Samboja, kalimantan Timur.

Ban yang diberikan adalah ban unggulan ramah lingkungan yaitu Bridgestone Ecopia. Ban ini diklaim mampu memberikan kontribusi terhadap kelestarian lingkungan berkat hambatan gulir yang rendah. Sehingga dapat menekan konsumsi bahan bakar, dan secara otomatis menekan kadar emisi CO2.

Presiden Direktur BSIN, Akihito Ishii berharap donasi yang diberikan dapat digunakan secara maksimal oleh BOS untuk memastikan kedua orangutan adopsi kami siap untuk kembali ke habitatnya di hutan secara mandiri.

Baca: Ban Premium Bridgestone Turanza T005A, Simak Teknologinya

“Dengan menggunakan produk ban ramah lingkungan seperti Ecopia, artinya Bridgestone akan terus memberikan kontribusi yang berdampak positif bagi pelestarian lingkungan,” katanya saat konferensi pers pelepasan dua orangutan di Kalimantan Timur pada Jumat, 31 Agustus 2018.

Program manager BOS, dr. Agus Irwanto menyambut baik kerja sama dengan PT BSIN untuk menjadi salah satu donatur bagi orangutan Borneo.

“Kembalinya Obi dan Elder ke habitatnya di hutan menjadi salah satu bukti kesuksesan program yang didukung oleh Bridgestone sejak enam tahun yang lalu. Bantuan ini tentunya mempercepat proses konservasi dan rehabilitasi orangutan Borneo agar semakin bertambah populasinya,” ujarnya.

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus