Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Pemasok Komponen Mobil Hyundai di AS Pekerjakan Anak di Bawah Umur

SL Alabama mengakui mempekerjakan anak-anak di pabrik untuk membuat lampu mobil Hyundai dan Kia.

23 Agustus 2022 | 14.41 WIB

Ilustrasi pekerja anak. REUTERS
Perbesar
Ilustrasi pekerja anak. REUTERS

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Departemen Tenaga Kerja AS menuduh pembuat suku cadang mobil milik Korea Selatan sekaligus pemasok Hyundai Motor Co. melanggar undang-undang pekerja anak di Alabama.

Dalam keterangannya pada Senin, 22 Agustus 2022, waktu setempat, Departemen Tenaga Kerja mengatakan SL Alabama mempekerjakan anak di bawah umur di pabrik Alexander City, Alabama. Kasus ini pun diajukan ke pengadilan Pengadilan Distrik AS Distrik Alabama pada Senin lalu.

SL Alabama adalah pemasok kedua Hyundai. SL juga anak perusahaan SL Corp. Korea Selatan.

Kejadian tersebut tidak hanya terjadi sekali. Sejak November lalu, menurut Departemen Tenaga Kerja, SL Alabama berulangkali melanggar peraturan ketenagakerjaan dengan mempekerjakan pekerja anak dan di bawah umur 16 tahun.

SL Alabama memberikan sebuah pernyataan kepada Reuters yang mengakui mempekerjakan anak-anak di pabrik untuk membuat lampu bagian depan, lampu belakang, dan komponen lain untuk Hyundai dan Kia.

SL Alabama mengatakan anak-anak di bawah umur itu dipekerjakan oleh perusahaan perekrutan tenaga kerja luar. Perusahaan tak menyebutkan nama lembaga perekrutan itu.

Dalam sebuah pernyataan pada Senin malam, Hyundai mengatakan tidak mentoleransi praktik ketenagakerjaan ilegal di entitas Hyundai mana pun.

"Kami memiliki kebijakan dan prosedur yang mengharuskan kepatuhan terhadap semua undang-undang lokal, negara bagian, dan federal," ucap Hyundai.

SL Alabama menyatakan sepenuhnya bekerjasama dalam penyelidikan oleh Departemen Tenaga Kerja dan sedang melengkapi sistem verifikasi.

Baca: First Drive Hyundai Stargazer: MPV Rasa SUV

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus