Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Polisi Uji Coba Jalur Underpass Senen Hari Ini dan Besok

Underpass Senen ini diharapkan dapat mengurai kemacetan sampai 30-40.

9 November 2020 | 09.49 WIB

Suasana pembangunan Underpass Senen Extension di kawasan Senen, Jakarta, Senin, 19 Oktober 2020. Progres pembangunan Underpass Senen Extension atau lintas bawah lanjutan Senen kini sudah mencapai 87 persen. TEMPO/M Taufan Rengganis
Perbesar
Suasana pembangunan Underpass Senen Extension di kawasan Senen, Jakarta, Senin, 19 Oktober 2020. Progres pembangunan Underpass Senen Extension atau lintas bawah lanjutan Senen kini sudah mencapai 87 persen. TEMPO/M Taufan Rengganis

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Jalur Underpass Senen, Jakarta Pusat mulai dilakukan uji coba selama dua hari mulai Senin pagi ini, 9 November 2020. Jalur itu dijadwalkan dibuka pada pagi dan sore hari.

"Buka 06.00 - 10.00 dan sore 16.00 - 18.00," kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Pusat Komisaris Lilik Sumardi saat dihubungi Tempo, Senin, 9 November 2020.

Uji coba dilakukan untuk melihat efektivitas dan mengevaluasi kekurangan dari underpass. Seusai diuji coba, underpass akan kembali ditutup untuk waktu yang belum ditentukan.
"Finishing dulu, baru kemudian diresmikan," kata Lilik.

Pengerjaan proyek Underpass Extension Senen telah dilakukan sejak 1 Januari 2020 dan rencananya akan selesai 30 Desember 2020. Dengan adanya underpass pengendara dari Jalan Letjend Suprapto bisa tembus langsung ke Jalan Senen Raya tanpa harus melalui lampu lalu lintas di persimpangan Senen.

Underpass Senen Extension ini diharapkan dapat mengurai kemacetan. Pengurangan kemacetan bila underpass selesai, ditaksir akan berkurang sampai 30-40 persen.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus