Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Tol Cikampek Masih Padat, Contraflow Dibuka 12 Kilometer

Untuk mengurangi kepadatan di jalan Tol Cikampek, petugas memberlakukan contraflow dari kilometer 35+600 hingga kilometer 47+500.

23 Desember 2018 | 13.30 WIB

Sejumlah pengendara memperlambat laju kendaraannya saat memasuki Gerbang Tol Cikarang Utama, di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat, 21 Desember 2018. Jasa Marga memprediksi puncak arus mudik kendaraan jelang libur Natal dan Tahun Baru 2019 yang melintasi ruas jalan Tol Jakarta-Cikampek berlangsung pada Sabtu 22 Desember. ANTARA
Perbesar
Sejumlah pengendara memperlambat laju kendaraannya saat memasuki Gerbang Tol Cikarang Utama, di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Jumat, 21 Desember 2018. Jasa Marga memprediksi puncak arus mudik kendaraan jelang libur Natal dan Tahun Baru 2019 yang melintasi ruas jalan Tol Jakarta-Cikampek berlangsung pada Sabtu 22 Desember. ANTARA

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Bekasi - Jalan tol Cikampek masih dipadati kendaraan menjelang perayaan Natal. Untuk mengurangi kepadatan itu, petugas kembali memberlakukan sistem contraflow pada Ahad, 23 Desember 2018.

Baca: Mudik Natal, Jasa Marga: Awas Banjir di Tol Cikampek, di Meikarta

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Juru bicara PT. Jasa Marga cabang Jakarta-Cikampek, Hendra Damanik mengatakan, contraflow diberlakukan dari kilometer 35+600 sampai dengan kilometer 47+500. Sistem ini dimulai pukul 10.45 WIB atas diskresi dari kepolisian.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Kepadatan disebabkan karena ada penyempitan lajur (bottleneck) di Kilometer 38 dan akses keluar masuk rest area di kolometer 39," kata Hendra.

Sementara di gerbang tol Cikarang Utama, petugas sempat merekayasa lalu lintas selama 10 menit mulai pukul 10.35. Kendaraan dialihkan keluar melalui GT Cikarang Barat 3, kemudian masuk kembali ke Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek melalui GT Cikarang Barat 1.

"Saat ini, GT Cikarang Utama relatif ramai lancar dengan panjang antrian sekitar 500 meter," ujar dia.

Baca: Mudik Natal, Contraflow di Tol Cikampek Diperpanjang 26 Kilometer

Berdasarkan pengamatan Tempo pukul 12.25 WIB, situasi arus lalu lintas dari simpang susun Cikunir hingga kilometer 35 terpantau ramai lancar. Kepadatan di Tol Jakarta-Cikampek terjadi sejak kilometer 35 karena ada pekerjaan tol elevated.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus