Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

YouTube Uji Coba Fitur Sleep Timer bagi Pengguna Premium

Fitur Sleep Timer masih dalam tahap uji coba dan hanya tersedia bagi pengguna YouTube Premium hingga 2 September 2024.

12 Agustus 2024 | 09.41 WIB

Logo YouTube. (youtube.com)
Perbesar
Logo YouTube. (youtube.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - YouTube kembali menguji fitur baru yang kali ini diperuntukkan bagi pengguna YouTube Premium. Fitur yang bernama Sleep Timer itu memungkinkan pengguna untuk mengatur waktu otomatis penghentian pemutaran video.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dikutip dari TechCrunch, fitur ini masih dalam tahap uji coba dan baru tersedia bagi pengguna YouTube Premium hingga 2 September 2024. YouTube belum memberikan informasi pasti apakah fitur ini akan menjadi fitur permanen atau diperluas bagi pengguna gratis.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Untuk mengaktifkan fitur eksperimental ini, pengguna YouTube Premium dapat mengakses halaman khusus melalui versi desktop atau melalui opsi "Setelan > Coba fitur eksperimental baru" pada aplikasi mobile. Setelah diaktifkan, opsi sleep timer akan muncul pada menu setelan pemutar video.

Fitur ini hadir dengan berbagai opsi pengaturan waktu dan dirancang untuk memberikan kenyamanan bagi mereka yang suka menonton video atau mendengarkan podcast sebelum tidur. Pengguna memiliki fleksibilitas dalam menentukan durasi waktu sebelum pemutaran berhenti.

Pilihan tersedia mulai dari 10 hingga 60 menit, atau hingga akhir video. Setelah waktu yang ditentukan berakhir, pemutaran akan secara otomatis terhenti, dan pengguna dapat memilih untuk memperpanjang waktu pemutaran jika diperlukan.

Dibandingkan dengan platform lain, kehadiran Sleep Timer di YouTube terbilang terlambat. Layanan streaming musik seperti Spotify sudah lebih dulu menawarkan fitur serupa. Sementara platform video pendek TikTok pun telah menguji fitur Sleep Nudges yang diatur berdasarkan waktu tidur yang telah ditentukan oleh pengguna.

Fitur Sleep Timer ini berpotensi untuk menjadi alat yang sangat berguna bagi mereka yang ingin mengatur waktu menonton dengan lebih efisien, terutama bagi mereka yang sering tertidur saat menonton video panjang atau mendengarkan musik.

Selain itu, fitur ini juga bisa membantu menghemat daya baterai perangkat, mengingat pemutaran video akan berhenti secara otomatis setelah waktu yang ditentukan, sehingga tidak perlu khawatir perangkat tetap memutar video sepanjang malam.

TECHCRUNCH | ANDROID AUTHORITY

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus