Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
JAKARTA – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kementerian Kominfo) menyiapkan sejumlah rekomendasi teknis di tengah audit dugaan kebocoran data pelanggan PT PLN (Persero) dan IndiHome—layanan Internet milik PT Telkom Indonesia Tbk (Persero). Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny Gerard Plate mengatakan masukan hanya disodorkan bila terdapat kelemahan pada sistem pengamanan data masing-masing entitas pelat merah tersebut.
“Dari PLN dan Telkom sudah menyampaikan bahwa data mereka aman, tapi kami harus mengaudit benar atau tidak,” ucapnya di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, kemarin.
Johnny mengatakan Kementerian Komunikasi dan Informatika bisa memberikan rekomendasi jika terjadi kebocoran data di PLN dan IndiHome. Misalnya, pembaruan teknologi enkripsi atau pengamanan dengan kode tertentu. Kedua, rekomendasi peningkatan kompetensi talenta atau sumber daya manusia. Dan ketiga, perbaikan tata kelola keamanan data.
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo