Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Bisnis

Masyarakat Adat Protes Smelter Fakfak, Pakar: Ada Keputusan yang Blunder

Keputusan Menteri Bahlil soal proyek smelter tembaga di Fakfak, Papua Barat, yang dialihkan ke Gresik, ditengarai tidak punya alasan yang kuat.

24 Maret 2022 | 10.23 WIB

Aturan 'Wajib Smelter' Dikaji Ulang
Perbesar
Aturan 'Wajib Smelter' Dikaji Ulang

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Keputusan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia soal proyek smelter tembaga di Fakfak, Papua Barat, yang dialihkan ke Gresik, Jawa Timur ditengarai tidak memiliki alasan yang kuat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Hal tersebut disampaikan oleh pengamat ekonomi energi dari Universitas Gadjah Mada, Fahmy Radhi. Ia menilai langkah masyarakat adat yang berencana melayangkan gugatan terhadap Menteri Bahlil melalui kuasa hukum Haris Azhar itu karena pada dasarnya tak ada alasan kuat memindahkan smelter.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Itu ada keputusan yang blunder,” ucap Fahmy saat dihubungi, Kamis, 24 Maret 2022.

Fahmy menyatakan pemerintah Indonesia seharusnya bisa mengusahakan agar proyek smelter tetap dapat berjalan di lokasi yang telah direncanakan. Bila masalahnya adalah infrastruktur, ia yakin pemerintah dapat mengatasi dengan membangunnya secara cepat.

Adapun pemindahan proyek ini ditengarai akan merugikan masyarakat Fakfak lantaran kehilangan potensi serapan ekonomi. Masyarakat, kata dia, semestinya bisa mendapatkan nilai tambah dari peningkatan pajak hingga pembukaan lapangan pekerjaan.

Proyek smelter atau peleburan tembaga yang dimasalahkan masyarakat adat ini merupakan proyek PT Freeport Indonesia, PT Mineral Industri Indonesia (MIND ID), dan China ENFI Engineering Indonesia. Ketiga perusahaan meneken nota kesepahaman pada 2021.

Menurut rencana awal, kapasitas peleburan tembaga akan mencapai 400 ribu ton per tahun jika smelter beroperasi. Adapun berdasarkan rencana investasinya, total kebutuhan modal untuk proyek ini US$ 2,3 miliar yang terbagi atas dua tahap.

Namun di tengah jalan, smelter itu dipindahkan ke Gresik, Jawa Timur. Pemindahan berlangsung saat ENFI sudah mengeluarkan preliminary study atau studi pendahuluan.

Fahmy mengatakan pemindahan itu juga bisa membuat citra Indonesia sebagai negara tujuan investasi tercoreng. Investor di sektor pertambangan akan melihat kebijakan Indonesia mengenai smelter dapat berubah-ubah.

“Padahal sudah banyak investor yang akan masuk membangun smelter. Mereka bisa kecewa karena iklim investasi yang tidak. Secara makro, sangat merugikan,” kata Fahmy.

Direktur Eksekutif Lokataru Haris Azhar mengatakan masyarakat Adat Mbaham Matta Fakfak mempermasalahkan langkah Kementerian Investasi memindahkan smelter tembaga dari Papua Barat ke Gresik. Masyarakat melalui Haris sebagai kuasa hukumnya akan melayangkan gugatan terhadap Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.

“Masyarakat bilang datang enggak pamit, pergi enggak pamit. Jadi ini bukan hanya rakyat yang digusur. Investor banyak dikerjain sama pemerintah,” ujar Haris saat ditemui di kantornya, Jakarta Timur, Rabu, 23 Maret 2022.

Proyek smelter atau peleburan tembaga melibatkan PT Freeport Indonesia, PT Mineral Industri Indonesia (MIND ID), dan China ENFI Engineering Indonesia. Ketiga perusahaan meneken nota kesepahaman pada 2021.

Menurut rencana awal, kapasitas peleburan tembaga akan mencapai 400 ribu ton per tahun jika smelter beroperasi. Adapun berdasarkan rencana investasinya, total kebutuhan modal untuk proyek ini US$ 2,3 miliar yang terbagi atas dua tahap.

Baca: Crazy Rich Juragan 99 Klaim Penjualan MS Glow Capai Rp 600 Miliar per Bulan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Francisca Christy Rosana

Lulus dari Universitas Gadjah Mada jurusan Sastra Indonesia pada 2014, ia bergabung dengan Tempo pada 2015. Kini meliput isu politik untuk desk Nasional dan salah satu host siniar Bocor Alus Politik di YouTube Tempodotco. Ia meliput kunjungan apostolik Paus Fransiskus ke beberapa negara, termasuk Indonesia, pada 2024 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus