Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
JAKARTA – PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) masih mencatat kerugian bersih dalam capaian kinerja paruh pertama tahun ini. Hingga semester I 2022, GOTO merugi Rp 13,65 triliun atau membengkak 117,28 persen secara tahunan dibanding pada periode yang sama tahun lalu yang sebesar Rp 6,28 triliun.
Secara umum, bisnis GOTO berjalan positif lantaran perusahaan membukukan pendapatan sebesar Rp 3,38 triliun per Juni 2022, atau naik 73,32 persen secara tahunan dari Rp 1,96 triliun per Juni 2021. Rinciannya adalah penghasilan dari imbalan jasa tumbuh 102,93 persen menjadi Rp 7,99 triliun, imbalan iklan naik 417,77 persen menjadi Rp 1,16 triliun, jasa pengiriman naik 24,33 persen menjadi Rp 907,71 miliar, serta imbalan transaksi pembayaran menembus Rp 424,39 miliar.
- Akses edisi mingguan dari Tahun 1971
- Akses penuh seluruh artikel Tempo+
- Baca dengan lebih sedikit gangguan iklan
- Fitur baca cepat di edisi Mingguan
- Anda Mendukung Independensi Jurnalisme Tempo