Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Seleb

Banding Dikabulkan, Yoo Ah In Bebas dari Hukuman Penjara

Yoo Ah In dibebaskan dari penjara setelah ditahan selama 5 bulan dalam kasus narkoba dan akan menjalani hukuman percobaan 2 tahun.

18 Februari 2025 | 17.50 WIB

Yoo Ah In ketika menjalani pemeriksaan di kantor polisi di Seoul, Korea. Foto: KBS
Perbesar
Yoo Ah In ketika menjalani pemeriksaan di kantor polisi di Seoul, Korea. Foto: KBS

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor Korea Selatan, Yoo Ah In dibebaskan dari penjara setelah ditahan sejak lima bulan lalu. Pengadilan Tinggi Seoul menjatuhkan hukuman percobaan dua tahun dan denda sebesar 2 juta won atas kasus penggunaan narkoba dalam sidang banding pada Selasa, 18 Februari 2025.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Dalam persidangan hari ini, Divisi Kriminal 5 Pengadilan Tinggi Seoul membatalkan putusan awal yang menjatuhkan hukuman satu tahun penjara kepada Yoo Ah In, melansir dari Soompi. Aktor bernama asli Um Hong Sik itu juga didenda sebesar 2 juta won dengan tambahan denda sebesar 1,5 juta won dalam sidang pertamanya pada September lalu.

“Dengan mempertimbangkan motif, sarana, dan akibat kejahatan, serta keadaan yang terjadi setelah pelanggaran, hukuman yang dijatuhkan pada persidangan pertama terlalu berat dan tidak adil," kata pengadilan setempat.

Kasus Narkoba Yoo Ah In

Yoo Ah In didakwa atas tuduhan penggunaan propofol, obat bius medis, secara ilegal dengan dalih prosedur kosmetik sebanyak 181 kali pada September 2020 hingga Maret 2022. Ia juga dituduh menyalahgunakan tiga obat bius medis lainnya, termasuk midazolam dan ketamin. Yoo Ah In kemudian menghadapi dakwaan karena mengkonsumsi ganja tiga kali di Amerika Serikat pada Januari 2024 dan memerintahkan orang lain untuk ikut mengkonsumsinya juga.

Persidangan pertama digelar pada September lalu. Pengadilan Distrik Pusat Seoul menjatuhkan hukuman penjara satu tahun, denda 2 juta won dan 1,5 juta won serta memerintahkan penahanan segera. Yoo Ah In mengajukan banding.

"Di mana pun aku berada, aku tidak akan pernah melupakan beratnya kejahatanku dan tidak akan meninggalkan hati nuraniku dengan pikiran yang benar. Aku dengan tulus meminta kesempatan untuk menunjukkan tekadku yang kuat untuk berkontribusi bagi masyarakat melalui pembelajaran dan kehidupan," kata Yoo Ah In dalam persidangan Desember lalu, dikutip Allkpop.

Dalam persidangan berikutnya yang digelar pada Selasa, 24 Desember 2024, jaksa menuntut hukuman empat tahun penjara. Selama persidangan kedua itu, Yoo Ah In mengakui beberapa tuduhan soal penggunaan ganja dan propofol tetapi ia membantah memerintahkan orang lain untuk mengkonsumsi ganja dan berusaha menghancurkan barang bukti.

Dengan adanya putusan pengadilan kedua hari ini, maka Yoo Ah In dinyatakan bebas dari penjara. Namun, Ia tetap harus menjalani hukuman percobaan dua tahun dan membayar denda 2 juta won.

Kasus Pelecehan Seksual Yoo Ah In Dihentikan

Selain kasus narkoba, Yoo Ah In juga tersandung tuduhan pelecehan seksual. Seorang pria berusia 30-an melaporkan Yoo Ah In ke polisi pada 14 Juli 2024. Ia menuduh sang aktor memperkosanya saat dia sedang tidur di sebuah apartemen pada awal bulan tersebut. Pengacara Yoo Ah In, Park Jung Hyun langsung membantah tuduhan tersebut.

Kepolisian Yongsan Seoul kemudian memutuskan untuk menghentikan kasus pelecehan seksual Yoo Ah In karena kurangnya bukti yang cukup. Yoo Ah In tidak akan diserahkan kepada jaksa atas tuduhan pemerkosaan.

Marvela

Lulusan jurusan Jurnalistik Universitas Multimedia Nusantara (UMN) pada 2021. Bergabung dengan Tempo sejak 2020. Menulis artikel hiburan untuk Tempo.co dan tokoh untuk majalah Tempo

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus