Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Perjalanan

Liburan ke Denpasar, Coba Keliling Kota Gratis Naik Dokar Hias

Dokar hias ini akan mengantar wisatawan untuk berkeliling kota.

12 Desember 2022 | 14.27 WIB

Made Puja, salah satu kusir dokar yang dipercayakan Dispar Denpasar untuk melayani masyarakat secara gratis dalam mengenal city tour. ANTARA/HO-Pemkot Denpasar.
Perbesar
Made Puja, salah satu kusir dokar yang dipercayakan Dispar Denpasar untuk melayani masyarakat secara gratis dalam mengenal city tour. ANTARA/HO-Pemkot Denpasar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Wisatawan yang datang ke Denpasar Bali bisa mencoba layanan baru wisata secara gratis, yaitu naik dokar hias. Dokar ini termasuk dalam paket wisata atau city tour dari Dinas Pariwisata Kota Denpasar.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Kepala Dinas Pariwisata Kota Denpasar Dezire Mulyani mengatakan pihaknya menyediakan delapan dokar hias gratis untuk wisata perkotaan mengenal beragam objek wisata itu. Dokar-dokar beroperasi dari pukul 09.00-16 Wita pada 10-17 Desember 2022.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Empat dokar mangkal di Pasar Badung dan empat dokar lainnya mangkal di Terminal Tegal, Jalan Imam Bonjol," kata Dezire, Ahad, 11 Desember 2022.

Dokar hias ini akan mengantar wisatawan untuk berkeliling kota. Dari titik Pasar Badung, dokar akan menyusuri Catur Muka, Jalan Surapati, Jalan Sugianyar, Jalan Beliton, Jalan Hasanuddin dan kembali ke Pasar Badung.

Untuk yang mangkal di Terminal Tegal, rutenya dari Terminal Tegal menuju ke Jalan Imam Bonjol, Jalan Gunung Merapi, Jalan Setiabudi, Jalan Sutomo, Jalan Gajah Mada, Jalan Sulawesi, Jalan Bukit Tunggal dan kembali ke Terminal Tegal.

Salah satu kusir dokar, Made Puja mengatakan dokar gratis ini merupakan program akhir tahun yang dilaksanakan Pemkot Denpasar. Dokar ini pun sangat diminati kala libur akhir pekan.

Puja bisa berkeliling hingga 16 kali saat akhir pekan. Sedangkan hari biasa cenderung lebih sepi meskipun dokar sudah digratiskan hingga 17 Desember 2022. "Masyarakat kebanyakan tahunya gratis saat Sabtu dan Minggu. Paling sepi dapat lima kali jalan. Tetapi sudah saya sampaikan ke warga yang naik kalau gratis sampai tanggal 17 setiap hari," jata Puja.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus